Hasil Lengkap Matchday 4 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Logo Liga Champions. (ANTARA/Logo Liga Champions/pri)
MerahPutih.com - Sembilan pertandingan pada matchday 4 fase liga Liga Champions digelar Rabu (5/11) dini hari WIB. Dua di antaranya menampilkan duel menarik masing-masing mempertemukan Liverpool dengan Real Madrid serta Paris Saint-Germain (PSG) vs Bayern Munchen.
Liverpool menang dengan skor tipis 1-0 melalui gol Alexis Mac Allister pada menit 61 di Anfield. Sementara PSG menyerah 1-2 di Parc des Princes dari Bayern Munchen.
Luis Diaz mencetak dua gol menit 4 dan 32 sebelum dikartu merah pada menit 45+7. Adapun satu gol PSG dibuat Joao Neves menit 74.
Kemenangan membuat Bayern Munchen memimpin klasemen dengan 12 poin. Sedangkan PSG di posisi 3 dengan sembilan angka.
Di laga lain, Tottenham menang besar dengan skor 4-0 ketika menjamu Copenhagen di Stadion Tottenham Hotspur.
Kemenangan Tottenham atas Copenhagen hadir berkat gol yang dicetak oleh Brennan Johnson, Wilson Odobert, Micky van de Ven dan Joao Palhinha.
View this post on Instagram
Baca juga:
Hasil Liga Champions: Arsenal Raih Kemenangan Keempat Usai Taklukkan Slavia Praha 3-0
Adapun Juventus masih belum bisa merasakan kemenangan pada Liga Champions musim ini setelah ditahan imbang Sporting CP 1-1 di Stadion Allianz, Turin.
Juventus sebelum bertemu dengan Sporting CP hanya mampu mengemas dua hasil imbang dan menelan kekalahan dari tiga pertandingan yang sudah dilalui.
Hasil matchday 4 Liga Champions Rabu (5/11) dini hari WIB:
Napoli 0 - 0 Eintracht Frankfurt
Slavia Praha 0 - 3 Arsenal
Atletico Madrid 3 - 1 Union Saint-Gilloise
Liverpool 1 - 0 Real Madrid
Tottenham 4 - 0 Copenhagen
Olympiacos 1 - 1 PSV
Juventus 1 - 1 Sporting CP
PSG 1 - 2 Bayern Muenchen
Bodo/Glimt 0 - 1 AS Monaco
Klasemen Sementara

Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Hasil Lengkap Matchday 4 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Hasil Liga Champions: Arsenal Raih Kemenangan Keempat Usai Taklukkan Slavia Praha 3-0
Klasemen Grup H Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia di Posisi 3, Brasil Memimpin Setelah Menang 7-0 atas Honduras
Hasil Liga Champions: Tidak Terbendung, Bayern Munchen Kembali Menang Setelah Taklukkan PSG 2-1
Hasil Liga Champions: Gol Alexis Mac Allister Bawa Liverpool Kalahkan Real Madrid 1-0
Link Live Streaming PSG vs Bayern Munchen, 5 November 2025
Link Live Streaming Liverpool vs Real Madrid, 5 November 2025
Momen Haru TAA Kembali ke Anfield Bukan Sebagai Pahlawan The Reds, Slot Bocorkan Kenangan Manisnya
Superkomputer AceOdds Prediksi Arsenal Juara Liga Inggris 2025/26, Manchester United Masih Usaha Lolos ke Liga Champions
Pelatih PSG Luis Enrique Takjub dengan Catatan 15 Kemenangan Beruntun Bayern Munchen, Berharap Bisa Mematahkannya