Hasil Boxing Day: Arsenal dan Liverpool Petik Kemenangan

Andika PratamaAndika Pratama - Selasa, 27 Desember 2022
Hasil Boxing Day: Arsenal dan Liverpool Petik Kemenangan

Mohamed Salah dan Virgil van Dijk. Foto: Twitter/@LFC

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sejumlah laga Boxing Day kembali digelar sejak Senin (26/12) malam hingga Selasa (27/12) dini hari WIB. Duel-duel sengit langsung mewarnai lanjutan Premier League.

Arsenal memberikan kado natal terindah bagi fans setelah meraih kemenangan 3-1 atas West Ham United di Emirates Stadium, Selasa (27/12) dini hari WIB.

Baca Juga

Aston Villa 1-3 Liverpool: Rekor Manis Jurgen Klopp di Boxing Day Berlanjut

West Ham sempat unggul lebih dahulu lewat penalti Siad Benrahma, sebelum Arsenal bangkit dan membalikkan keadaan lewat tiga gol yang masing-masing dicetak Bukayo Saka, Gabriel Martinelli dan Eddie Nketiah.

Arsenal vs West Ham United. Foto: @arsenal

Kemenangan ini mengokohkan posisi Arsenal di puncak klasemen sementara dengan torehan 40 poin dari 15 laga. Sedangkan West Ham menempati posisi 16 dengan 14 poin dari 16 pertandingan.

Baca Juga

Sejarah dan Budaya Boxing Day di Sepak Bola Inggris

Beralih ke Villa Park, Liverpool sukses mengamankan tiga poin penuh usai menang 3-1 atas Aston Villa.

The Reds unggul dua gol di babak pertama berkat gol Mohamed Salah dan Virgil van Dijk. Aston Villa memperkecil ketertinggalan lewat gol Ollie Watkins sebelum gol Stefan Bajcetic memastikan kemenangan Liverpool.

Hasil ini membawa Liverpool naik ke posisi enam klasemen sementara Liga Inggris dengan 25 poin. Aston Villa tertahan di urutan ke-12 dengan 18 poin.

Pemain Liverpool merayakan gol Mohamed Salah. Foto: Twitter/@LFC

Sementara itu, Tottenham berhasil terhindar dari kekalahan saat bertandang ke markas Brentford, Gtech Community Stadium, Senin (26/12). Tertinggal dua gol lebih dulu, The Lilywhites mampu bengkit dan mengakhiri laga dengan skor 2-2.

Sedangkan, Newcastle United tampil superior saat menyambangi markas Leicester City di King Power Stadium. The Magpies sukses menghancurkan tuan rumah dengan skor 3-0. (*/Bolaskor)

Baca Juga

Arsenal 3-1 West Ham United: Hadiah Natal untuk Fans The Gunners

#Premier League #Boxing Day #Liverpool
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Olahraga
Bukayo Saka Setuju Perpanjang Kontrak, Gaji Pemain Arsenal Langsung Terungkap
Gaji pemain Arsenal terungkap, setelah Bukayo Saka setuju memperpanjang kontraknya. Saka akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Emirates.
Soffi Amira - 1 jam, 42 menit lalu
Bukayo Saka Setuju Perpanjang Kontrak, Gaji Pemain Arsenal Langsung Terungkap
Olahraga
Bukayo Saka Segera Perpanjang Kontrak di Arsenal, Tinggal Tunggu Declan Rice
Bukayo Saka segera perpanjang kontrak di Arsenal. Ia menjadi salah satu pemain paling berpengaruh di Emirates Stadium.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Bukayo Saka Segera Perpanjang Kontrak di Arsenal, Tinggal Tunggu Declan Rice
Olahraga
Pelatih Liverpool Arne Slot Puas dengan Hasil Imbang, Singung Performa Mengesankan Arsenal
Hasil ini cukup baik bagi The Reds, mengingat Arsenal telah tampil mengesankan
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Pelatih Liverpool Arne Slot Puas dengan Hasil Imbang, Singung Performa Mengesankan Arsenal
Olahraga
Xavi Hernandez Tertarik Latih Manchester United, Negosiasi Belum Dimulai
Xavi Hernandez tertarik melatih Manchester United. Namun, belum ada negosiasi antara Xavi dan Setan Merah.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Xavi Hernandez Tertarik Latih Manchester United, Negosiasi Belum Dimulai
Olahraga
Tahan Imbang Arsenal 0-0, Liverpool Ada Kemajuan Menurut Dominik Szoboszlai
Hal ini seperti disampaikan sang gelandang Dominik Szoboszlai usai laga di Stadion Emirates, Jumat (9/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Tahan Imbang Arsenal 0-0, Liverpool Ada Kemajuan Menurut Dominik Szoboszlai
Olahraga
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Bermain Imbang 0-0 Vs Liverpool
Arsenal hanya memeroleh satu poin di pekan 21 Liga Inggris Premier League setelah bermain 0-0 dengan Liverpool di Stadion Emirates, London, Jumat (9/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Bermain Imbang 0-0 Vs Liverpool
Olahraga
Mohamed Salah Bisa Halangi Transfer Federico Chiesa ke Juventus, Kok Bisa?
Mohamed Salah jadi penentu transfer Federico Chiesa ke Juventus. Sebab, ia bisa saja pergi bulan ini setelah tampil di Piala Afrika.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Mohamed Salah Bisa Halangi Transfer Federico Chiesa ke Juventus, Kok Bisa?
Olahraga
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Kecewa Gagal Unggul 8 Poin di Puncak Klasemen Liga Inggris
Arsenal kecewa gagal unggul 8 poin dari Manchester City. The Gunners harus puas bermain imbang 0-0 atas Liverpool, Jumat (9/1).
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Kecewa Gagal Unggul 8 Poin di Puncak Klasemen Liga Inggris
Olahraga
Conor Bradley Cedera, Liverpool Kesal dengan Perilaku Gabriel Martinelli
Conor Bradley cedera usai didorong Gabriel Martinelli. Liverpool pun kesal dengan perilaku pemain Brasil tersebut.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Conor Bradley Cedera, Liverpool Kesal dengan Perilaku Gabriel Martinelli
Olahraga
Laga Arsenal vs Liverpool Berakhir Tanpa Gol, Gagal Perlebar Jarak dengan Manchester City
Laga Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. The Gunners gagal memperlebar jarak dengan Manchester City di klasemen Premier League.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Laga Arsenal vs Liverpool Berakhir Tanpa Gol, Gagal Perlebar Jarak dengan Manchester City
Bagikan