Olahraga

Hanya Butuh 35 Menit, Duo Kevin/Marcus Sabet Gelar Juara French Open 2019

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 28 Oktober 2019
Hanya Butuh 35 Menit, Duo Kevin/Marcus Sabet Gelar Juara French Open 2019

Kevin/Marcus, pebulu tangkis perwakilan Indonesia menjuarai French Open 2019 (Foto: Instagram @kevin_sanjaya)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PASANGAN pebulu tangkis asal Indonesia, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon berhasil meraih gelar juara pada ajang French Open 2019. Tidak butuh waktu lama, pasangan ganda kebanggaan Indonesia tersebut dapat menyelesaikan pertandingan melawan pasangan asal India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty. Terhitung hanya dalam waktu kurang lebih 35 menit.

Baca juga:

Kevin/Marcus dan Jonatan Christie Lolos ke Final Prancis Open 2019

Hanya Butuh 35 Menit, Duo Kevin/Marcus Sabet Gelar Juara French Open 2019
Kevin/Marcus berhasil menjuari French Open 2019 (Foto: Paris Tourist Office)

Pertandingan final itu terbilang sengit, dengan skor akhir 21-18 dan 21-16, jarak yang terbilang tidak terlalu jauh. Pasangan asal India seakan tidak mau kalah melawan pasangan asal Indonesia, terus membuntuti Kevin-Marcus dengan skor yang terbilang tipis.

Seperti saat Kevin/Marcus memimpin dengan skor 7-1, Rankireddy/Chirag Shetty dapat membuntuti mereka dengan skor 9-4. Bahkan pasangan asal India tersebut sempat menipiskan jarak dengan skor 8-11.

Satu hal yang tidak kalah menarik, pada saat terjadi aksi kejar-kejaran skor. Sempat unggul dengan skor 5-2, Marcus/Kevin tersusul dengan skor 6-6. Dari situ aksi kejar skor terjadi, hingga akhirnya Kevin-Marcus dapat menaikan tempo dan memberikan selisih dua poin dengan skor 10-8.

Baca juga:

Dalami Peran, Laura Basuki dan Dion Wiyoko Latihan Badminton

Walaupun menjadi juara dalam French Open 2019 dan memberikan pertandingan yang apik melawan pasangan asal India, perjalanan Kevin/Marcus pada French Open 2019 tidak bisa dibilang mulus.

Pada babak semifinal, keduanya melawan melawan pasangan asal Taiwan, Liao Min Chun-Su Ching Heng yang memiliki ranking 16 dunia. Perlawanan sengit diberikan pasangan asal taiwan tersebut kepada Marcus/Kevin. Dalam sebuah wawancara, Marcus berkata bahwa lawan bermain dengan bagus, seperti permainan block dan netting selama pertandingan.

Hanya Butuh 35 Menit, Duo Kevin/Marcus Sabet Gelar Juara French Open 2019
Perjalanan panjang membawa Kevin/Marcus sampai pada titik ini (Foto: Instagram @kevin_sanjaya)

Untuk sampai pada tahap ini, Kevin-Marcus tentu memulainya dari bawah. Kevin sendiri atau pemilik nama panjang Kevin Sanjaya Sukamuljo mulai dikenal saat mengikuti kejuaraan junior BWF berpasangan dengan Masita Mahmudin dan dapat meraih mendali perak.

Dari situ nama Kevin masuk dalam daftar Sea Games 2015. Dalam Sea Games tersebutlah, dirinya bertemu dengan Marcus Fernaldi Gideon yang menjadi pasangannya sampai saat ini hingga menjuarai French Open 2019.

Perjalanan Marcus juga tidak bisa dibilang mulus. Namanya harus sempat tersingkir pada ajang All England pada tahun 2013. Namun, dirinya dipertemukan dengan Kevin pada 2015 sebagai pasangannya sampai saat ini. Dari kemenangan Kevin-Marcus di Prancis, membuktikan bahwa keduanya memang layak menjadi pasangan ganda ranking satu dunia berdasarkan BWF. (Jhn)

Baca juga:

Mengintip Aktivitas Atlet Bulu Tangkis Indonesia di Sela Kesibukan Latihan

#Olahraga #Bulu Tangkis Indonesia #Atlet Bulu Tangkis #The Minions #Kevin Sanjaya Sukamuljo #Marcus Fernaldi Gideon
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Olahraga
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
KSOC mengunjungi NOC Indonesia pada Jumat (9/1). Pertemuan ini memperkuat kerja sama dan pengembangan olahraga di kedua negara.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Indonesia
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Sebagai bentuk penghargaan kepada para atlet, pemerintah memberikan sejumlah bonus yang berkisar Rp 157 juta hingga Rp 1 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Indonesia
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Bayu menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh atlet dan ofisial yang telah berjuang sepanjang SEA Games Thailand 2025.
Dwi Astarini - Minggu, 21 Desember 2025
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Olahraga
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Kemenpora RI sebelumnya hanya menargetkan kontingen Indonesia mampu mengamankan sekitar 80 medali emas.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Olahraga
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Tim Indonesia mengoleksi 91 medali emas, 112 perak dan 130 perunggu dan total 333 medali.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Olahraga
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Prestasi ini merupakan hasil kerja keras, disiplin, dan kepercayaan para atlet, pelatih, ofisial dan semua pihak yang mendukung kami.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Olahraga
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Ditambah latihan konsisten dan penguasaan medan pertandingan yang dilakukan sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Olahraga
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
saat bertarung di SEA Games, Basral sebenarnya tidak dalam kondisi baik-baik saja karena punya cedera pergelangan kaki yang dialaminya sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Indonesia
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Emas hari ini menjadi sumbangan emas yang kelima di SEA Games 2025.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Olahraga
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
FIFA mengatakan harga tiket baru ini akan tersedia bagi sejumlah suporter setia dari negara-negara yang lolos ke Piala Dunia.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
 FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
Bagikan