Hadapi Musim Depan, Arsenal Bakal Bebenah dan Belanja Pemain
Arsenal bakal belanja pemain musim depan. (X/Arsenal)
MerahPutih.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengatakan, bahwa ia ingin merombak skuad Arsenal musim depan setelah musim ini gagal meraih trofi.
Arsenal tersingkir dari Liga Champions pada Kamis (8/5). The Gunners kalah agregat 3-1 dari Paris Saint-Germain (PSG) di semifinal Liga Champions. Mereka juga tersingkir di Premier League oleh Liverpool dan tersingkir dari Piala Carabao di babak semifinal oleh Newcastle United.
"Kami sangat jelas tentang apa yang perlu kami lakukan untuk meningkatkan kemampuan. Pertama, apa yang ada di tangan kami untuk ditingkatkan dan apa yang dapat kami lakukan dengan skuad yang kami miliki, dan kemudian peningkatan yang dibutuhkan tim dalam hal metodologi, dalam hal staf pelatih, dalam hal departemen, dalam hal pemain dan, sekali lagi, untuk menjadi lebih baik," kata Arteta.
Baca juga:
Sombong! Mikel Arteta Sebut Tim Terbaik di Liga Champions Sudah Tersingkir
Arsenal juga dikabarkan ingin mendatangkan striker baru selama bursa transfer musim panas. Namun, Arteta tidak menyebutkan area tertentu dari skuadnya yang akan diupayakan untuk dirombak.
"Kita lihat saja nanti di akhir [musim], itu tergantung pada apa yang terjadi dengan banyak pemain," tambahnya.
Arteta mengungkapkan, cedera menjadi faktor utama dalam perjuangan Arsenal untuk meraih trofi musim ini. (sof)
Baca juga:
Premier League Bakal Buka Jendela Transfer Musim 2025/2026 Lebih Awal
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Arsenal Resmi Lulus Fase Liga Tanpa Cacat, Meriam London Kembali Meledak Usai Digebuk Manchester United
Benfica Tekuk Real Madrid, Jose Mourinho Akui Sempat Bingung Syarat Lolos Playoff Liga Champions
Perjalanan Tim Liga Inggris Menuju Final Liga Champions 2025/26, Begini Skemanya
Hasil Lengkap Matchday 8 dan Klasemen Akhir Fase Liga Liga Champions
Jadwal Drawing Babak Playoff Liga Champions 2025/26, Perebutan Tiket 16 Besar Bakal Seru!
Penuh Kejutan! ini Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar dan Playoff Liga Champions 2025/26
Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions 2025/26, Berpotensi Bertemu PSG
Kejutan Liga Champions 2025/26: Real Madrid hingga PSG Tersingkir ke Babak Playoff
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Inter Milan, 29 Januari 2026