Greysia/Apriani Lolos Babak Pertama Korea Open 2017

Luhung SaptoLuhung Sapto - Rabu, 13 September 2017
Greysia/Apriani Lolos Babak Pertama Korea Open 2017

Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriani Rahayu. (Dok PBSI)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriani Rahayu berhasil lolos babak pertama Korea Open Super Series 2017 dengan menumbangkan pasangan Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Greysia/Apriani mengalahkan Jongkolphan/Rawinda dengan skor 21-15, 24-22 di SK Handball Stadium di Seoul, Korea Selatan, Rabu (13/9).

"Kuncinya kami hari ini main tenang dan enggak buru-buru karena saat di SEA Games itu kami main buru-buru dan terlalu nafsu jadi akhirnya boomerang buat kami sendiri. Sekarang main tenang sehingga strateginya bisa lebih berjalan," ujar Greysia.

Di babak kedua besok, Greysia/Apriani ditantang runner up Kejuaraan Dunia 2017 Yuki Fukushima/Sayaka Hirota asal Jepang. Ini akan menjadi pertemuan pertama keduanya.

Sementara itu pasangan ganda putra Berry Angriawan/Hardianto kandas di tangan pasangan unggulan utama Mathias Boe/Carsten Mogensen asal Denmark dua game langsung 17-21, 17-21. Ini merupakan kekalahan kedua Berry/Hardianto dari Mathias Boe/Carsten Mogensen setelah pertemuan terakhir di BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017.

"Tadi sebenarnya game pertama itu bisa mengimbangi permainan dan sempat unggul 16-14, tapi mereka pintar langsung minta break. Setelah break mereka mengubah permainan dan kami kaget dan kurang cermat," ucap Berry.

"Mereka suka mengubah tempo dan suka banget ngebreak, itu yang bikin kami kagok dan kesulitan. Dan bola smbungannya juga bagus," papar atlet asal Sukabumi tersebut.

Dari sektor tunggal, Gregoria Mariska Tunjung dan Anthony Sinisuka Ginting melangkah ke babak kedua. Selain itu, dua pasangan gado-gado, Muhammad Arif Abdul Latif/Rusyidina Antardayu Riodingin (MAS/INA) dan Hendra Setiawan/Tan Boon Heong juga mampu melaju ke babak berikutnya. (*)

#Korea Open Super Series
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Olahraga
Fajar/Rian Tembus Semifinal Korea Open 2023
Berlaga di Jinnam Stadium, Fajar/Rian membukukan kemenangan dua gim langsung 21-9, 23-21 atas pasangan asal Malaysia itu.
Andika Pratama - Jumat, 21 Juli 2023
Fajar/Rian Tembus Semifinal Korea Open 2023
Olahraga
Korea Open 2023: Fajar/Rian ke Perempat Final, Gregoria Tersingkir
Dalam laga babak 16 besar di Yeosu, Korea Selatan, Kamis (20/7), pasangan nomor satu dunia itu menang dua gim langsung 21-19, 21-15 atas ganda putra Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Andika Pratama - Kamis, 20 Juli 2023
Korea Open 2023: Fajar/Rian ke Perempat Final, Gregoria Tersingkir
Olahraga
Bagas/Fikri Targetkan Lolos ke Semifinal Korea Open 2023
Bagas/Fikri menargetkan bisa lolos ke semifinal turnamen level Super 500 itu.
Andika Pratama - Selasa, 18 Juli 2023
Bagas/Fikri Targetkan Lolos ke Semifinal Korea Open 2023
Olahraga
Indonesia Kirim 9 Wakil di Korea Open 2023
Tim bulu tangkis Indonesia mengirimkan sembilan wakil untuk berlaga di Korea Open 2023.
Andika Pratama - Senin, 17 Juli 2023
Indonesia Kirim 9 Wakil di Korea Open 2023
Bagikan