Google dan Kantar Rilis Top 50 Chinese Local Brand


Google dan Kantar menerbitkan laporan Top 50 Kantar BrandZ Chinese Global Brand Builders 2023. (Unsplash/Creative Christians)
GOOGLE dan Kantar menerbitkan laporan Top 50 Kantar BrandZ Chinese Global Brand Builders 2023. Dalam laporan tersebut, brand realme berhasil meraih posisi ke-21.
Brand itu diklaim sebagai perusahaan termuda dalam daftar itu, mampu bersaing dengan kompetitor lainnya melalui produk-produk yang ada. Di tengah fluktuasi ekonomi global dan transformasi konsumen, laporan ini menyoroti inovasi, peningkatan kualitas, dan komunikasi brand sebagai taktik utama bagi brand-brand Tiongkok yang ingin berekspansi ke dunia internasional.
Baca Juga:

"Berfokus hanya pada keterjangkauan harga dapat melemahkan daya saing sebuah brand dan menyebabkan hilangnya kesempatan untuk mendapatkan pelanggan baru. Brand-brand global Tiongkok sekarang bertujuan untuk mengubah citra mereka dari yang terjangkau menjadi menawarkan nilai yang berarti," kata Kantar Greater China CEO and Global Chair of Kantar BrandZ Doreen Wang, dalam siaran resminya.
Tahun ini, brand ini meluncurkan dua seri ponsel pintar secara global yakni realme GT Neo5 dan realme 11 Series. Keduanya menawarkan nilai dalam hal inovasi dan mendulang popularitas dengan cepat.
Dikenal dengan teknologi fotografinya, realme 11 Series menjadi produk yang paling dinantikan dari produsen ini selama lima tahun terakhir. Produk ini menjadi hit global pada saat peluncurannya. Dengan kamera zoom lensa tunggal 200 megapiksel, produk ini menawarkan nilai yang tak tertandingi untuk harganya.
Baca Juga:

Series ini meraih kesuksesan yang luar biasa secara global, menghasilkan gebrakan brand tertinggi dalam lima tahun. Penjualannya melonjak 262 persen dibandingkan dengan realme 10 Series, dan memuncaki daftar trending Twitter selama enam kali berturut-turut. Serial ini berhasil menjadi sensasi global.
Dalam gelombang globalisasi saat ini, brand-brand Tiongkok beralih dari era ekspansi yang agresif ke era yang mengedepankan inovasi yang luar biasa dan kualitas yang sangat baik. Produsen ini ke depannya akan memprioritaskan produk-produk inti dalam ekspansi globalnya dan secara konsisten membangun nilai dan pengaruh brand-nya melalui diferensiasi.
Produsen ini baru saja meluncurkan produk terbarunya di Indonesia, yakni realme C53 NFC. Ponsel ini menjejalkan teknologi NFC dengan pengisian daya 33W dan memori 6GB+6GB|128GB. Soal desain, realme C53 NFC mengusung Shiny Champion Design di bodi tipis dan kamera AI 50MP. Dengan harga Rp 2,099 juta, ponsel ini bisa dibeli mulai 23 Juni 2023 pukul 00.00 WIB di Lazada dan Akulaku. (and)
Baca Juga:
Resmi Rilis, Intip Spesifikasi Realme C55 NFC
Bagikan
Andreas Pranatalta
Berita Terkait
S25 Edge Gagal Total, Samsung Bakal Hadirkan Model Plus di Galaxy S26 Series

Baru Meluncur di Pasaran, Xiaomi 17 Series Tembus 1 Juta Penjualan dalam Sehari

Uji kamera Xiaomi 17 Pro Max, iPhone 17 Pro Max, dan Samsung Galaxy S25 Ultra: Mana yang Lebih Baik?

Render Samsung Galaxy S26 Ultra Terungkap, Desain S Pen Alami Perubahan

Meluncur Bulan Depan, Spesifikasi OPPO Find X9 Kini Sudah Terungkap

Analisis Penjualan Xiaomi 17 dan iPhone 17, Mana yang Lebih Stabil?

realme Bikin Ponsel Game of Thrones, ini Fitur dan Spesifikasi

Road to OPPO Run 2025: Ratusan Pelari Jakarta Antusias Sambut Jersey dan OPPO Watch X2 Series

Biaya Perbaikan Xiaomi 17 Pro dan Pro Max Terungkap, ini Komponen yang Paling Mahal

Xiaomi 17 Series Cetak Rekor Penjualan, Jadi HP Flagship Paling Laris 2025?
