Gelar Pertama Anthony Ginting di Level Super Series

Andika PratamaAndika Pratama - Minggu, 17 September 2017
Gelar Pertama Anthony Ginting di Level Super Series

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Cristie

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Anthony Sinisuka Ginting mencatatkan prestasi dengan menjuarai Korea Terbuka 2017. Ini merupakan gelar perdana pebulutangkis 20 tahun itu di level Super Series

Pada laga final yang berlangsung Minggu (17/9). Anthony memenangkan duel saudara melawan Jonatan Christie. Kemenangan akhirnya berhasil diraih Anthony, setelah bertanding selama 68 menit.

“Rasanya senang akhirnya bisa menjadi juara. Selama ini saya juga sempat mengalahkan pemain unggulan, artinya capaian saya kali ini bukanlah sebuah hal yang karena keberuntungan saja. Ini merupakan hasil kerja keras saya bersama pelatih dan teman-teman di tunggal putra,” kata Anthony kepada badmintonindonesia.org.

“Dari awal pertama masuk saya main enjoy aja di lapangan. Nggak mikir gimana-gimana. Ketemu temen sendiri kan secara garis besar kami sudah sama-sama tahu. Kami lebih mengadu mental dan fokus di lapangan,” ujar Anthony lagi.

Bukan mudah bagi pemain besutan SGS PLN Bandung tersebut. untuk merebut kemenangannya. Anthony harus bertarung tiga game, hingga membukukan skor akhir 21-13, 19-21 dan 22-20.

Anthony tampil percaya diri dengan dominasinya di game pertama. Ia unggul 4-0 di awal dan merebut poin 11-4 pada interval game pertama. Anthony terus melesat hingga akhirnya menang 21-13. Tak banyak kesulitan yang ditemui Anthony di game pertama ini.

“Game pertama saya membaca sepertinya Jonatan belum dapet tempo mainnya. Dia kayanya masih ragu-ragu dan banyak mati sendiri. Saya coba tekan terus dari awal, jadi dia nggak berkutik,” ujar atlet kelahiran Cimahi, Jawa Barat tersebut.

Beranjak ke game dua, Anthony sempat memimpin 7-3 atas Jonatan. Namun beberapa kali kesalahan yang dilakukan Anthony, berbuah poin bagi Jonatan. Anthony balik tertinggal 12-16. Anthony yang tertinggal 16-20 sempat berusaha menekan Jonatan dengan merebut tiga poin berturut menjadi 19-20. Sayang setelahnya, Anthony malah gagal melakukan servis dan memberikan kemenangan untuk Jonatan, 19-21. Game ketiga pun harus dimainkan.

“Di game kedua, dia sudah dapet feeling-nya. Di sisi lain, sayanya jadi kurang sabar. Saya sempat mau menyusul juga di poin-poin kritis, tapi terakhirnya sayang belum bisa,” lanjut Anthony.

Pada game penentu, Anthony secara konsisten memimpin jalannya pertandingan. Namun menyentuh poin 18-14, Jonatan terus berupaya merebut kemenangan dengan merebut lima poin berurutan. Anthony kembali tertinggal 18-19. Di poin kritis Anthony berani tampil agresif untuk merebut poin. Ia akhirnya menang 22-20

“Game ketiga lebih nggak mau buru-buru, coba placing dulu. Baru begitu ada kesempatan baru saya ambil. Saya banyakin doa aja di lapangan dan meyakinkan diri sendiri, sudah nggak mikirin poin lagi,” tutup Anthony.

#Anthony Sinisuka Ginting #Jonatan Christie #Korea Open Super Series
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Olahraga
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Perolehan poin yang signifikan ini tidak dapat dilepaskan dari performa Jojo yang baru saja naik ke podium tertinggi Denmark Open 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Olahraga
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Jojo menang dramatis dengan skor 2-1 (13-21, 21-15, 21-15)
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Olahraga
Setelah Bergelut Dengan Pemulihan, Jonatan Akhirnya Raih Gelar Juara di Korea Open 2025
Setelah kemenangan ini, pihaknya akan mengejar poin untuk menaikkan peringkat dulu.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 September 2025
Setelah Bergelut Dengan Pemulihan, Jonatan Akhirnya Raih Gelar Juara di Korea Open 2025
Olahraga
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Jonatan Christie melaju ke 16 besar BWF World Tour Super 500 Korea Open 2025 setelah mengalahkan wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus dengan skor 21-11, 21-17
Frengky Aruan - Rabu, 24 September 2025
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Olahraga
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Anthony Sinisuka Ginting Bersyukur Lewati Masa-masa Sulit
Ginting akhirnya menyelesaikan pertandingan 32 besar melawan wakil Jepang Yushi Tanaka dengan kemenangan dua gim langsung 21-17, 21-17 untuk melaju ke 16 besar.
Frengky Aruan - Rabu, 24 September 2025
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Anthony Sinisuka Ginting Bersyukur Lewati Masa-masa Sulit
Olahraga
Wajar Anthony Sinisuka Ginting Tidak Maksimal di Japan Open 2025
Anthony Sinisuka Ginting comeback di arena bulu tangkis saat tampil di BWF World Tour Super 750 Japan Open 2025.
Frengky Aruan - Minggu, 20 Juli 2025
Wajar Anthony Sinisuka Ginting Tidak Maksimal di Japan Open 2025
Olahraga
Tersingkir Lebih Cepat dari Japan Open 2025, Jonatan Christie Banyak Lakukan Kesalahan
Di babak pertama yang berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Selasa (15/7), Jojo sapaan akrab Jonatan Christie kalah dari wakil tuan rumah Kenta Nishimoto dua gim langsung
Frengky Aruan - Selasa, 15 Juli 2025
Tersingkir Lebih Cepat dari Japan Open 2025, Jonatan Christie Banyak Lakukan Kesalahan
Olahraga
Fokus Buyar karena Angin, Jojo Kandas di Babak 16 Indonesia Open 2025
Mantan juara All England yang akrab disapa Jojo itu mengaku konsentrasi terganggu karena faktor masalah angin di dalam Istora GBK Senayan.
Wisnu Cipto - Kamis, 05 Juni 2025
Fokus Buyar karena Angin, Jojo Kandas di Babak 16 Indonesia Open 2025
Olahraga
Sempat Kesulitan Kalahkan Wakil Singapura di Babak 32 Besar Indonesia Open, Jonatan Christie Soroti kok
Jonatan akan menghadapi wakil Hong Kong Lee Cheuk Yiu di babak 16 besar.
Frengky Aruan - Selasa, 03 Juni 2025
Sempat Kesulitan Kalahkan Wakil Singapura di Babak 32 Besar Indonesia Open, Jonatan Christie Soroti kok
Berita Foto
Indonesia Open 2025: Tunggal Putra Indonesia Jonatan Christie Melangkah Ke Babak 16 Besar
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berselebrasi usai mendapatkan skor saat melawan tunggal putra Singapura Jia Heng Jason Teh pada babak 32 besar Kapal Api Indonesia Open 2025 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (3/6/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 03 Juni 2025
Indonesia Open 2025: Tunggal Putra Indonesia Jonatan Christie Melangkah Ke Babak 16 Besar
Bagikan