Gelar Juara Piala Super Italia Jadi Dorongan bagi AC Milan di Serie A dan Liga Champions
AC Milan (X/Milan)
MerahPutih.com - Pelatih AC Milan, Sergio Conceicao berharap gelar juara Piala Super Italia menjadi dorongan bagi tim untuk memperbaiki posisi di Liga Italia Serie A dan Liga Champions. Gelar juara diperoleh setelah mengalahkan Inter 3-2 dalam final yang digelar di Al -Awwal Park, Riyadh, Selasa (7/1) dini hari WIB.
Kemenangan diperoleh setelah tertinggal 0-2 lewat gol Lautaro Martinez (45+1’) dan Mehdi Taremi (47’).
Tiga gol dicetak AC Milan di babak kedua melalui Theo Hernandez (52’), Christian Pulisic (80’), dan Tammy Abraham (90+3’) untuk memastikan gelar juara.
Seperti yang dicatat Opta Paolo, keberhasilan tersebut membawa Sergio Conceicao menjadi pelatih Milan yang meraih gelar dengan laga paling sedikit sejak 1929-1930.
Conceicao memenangi titel hanya dalam dua pertandingan AC Milan. Sebelum bentrok dengan Inter, ia debut saat menghadapi Juventus di semifinal Piala Super Italia.
Baca juga:
AC Milan Juara Piala Super Italia, Sergio Conceicao Catat Rekor
"Saya sangat senang untuk para pemain, karena itu tidak mudah. Suasananya tidak begitu bagus saat saya tiba, tidak banyak waktu untuk mengerjakan detail sebelum kedua pertandingan ini dan kami menghadapi dua tim papan atas," ungkap Conceicao kepada Sport Mediaset.
"Para pemain bermain dengan sangat baik, mereka menyerap semua yang kami diskusikan dan jelas ada hal-hal yang perlu kami tingkatkan, tetapi mereka menyadari hal itu."
"Saya merasa bahwa dengan kerendahan hati, kami dapat menjalani beberapa bulan yang hebat bersama di Liga Champions, Serie A, dan membawa Milan ke tempat yang seharusnya."
"Sekarang kami senang, kami merayakan dan mulai besok kami akan mulai fokus pada Cagliari," lanjutnya.
AC Milan saat ini berada di posisi 8 klasemen Liga Italia Serie A setelah mencatatkan 7 kemenangan, 6 hasil seri, dan empat kekalahan. Sedangkan di Liga Champions berada di tangga ke-12.
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Digelar Serentak Kamis Dini Hari WIB, Ini Jadwal Lengkap Matchday 8 Liga Champions 2025/2026 yang Jadi Penentuan
Napoli vs Chelsea: Antonio Conte Hadapi Mantan Klub di Momen Krusial
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Kemenangan 3-0 atas Napoli Pertegas Kualitas Juventus Menurut Khephren Thuram
Klasemen Liga Italia Serie A Setelah Juventus Gilas Napoli 3-0, Sementara AS Roma Vs AC Milan Imbang 1-1
Link Live Streaming AS Roma vs AC Milan, 26 Januari 2026
AC Milan Siap Pulangkan Brahim Diaz, Real Madrid Pertimbangkan Lepas
Ruben Loftus-Cheek Siap Tinggalkan AC Milan, Bidik Gelandang Manchester United dan Tottenham
Rafael Leao Pilih Bertahan di AC Milan, Negosiasi Kontrak Baru Segera Rampung
Cedera Lutut Berkepanjangan, Pemain Muda AC Milan Putuskan Pensiun di Usia 20 Tahun