Gelandang Persib Thom Haye Tatap Dewa United FC dengan Spirit yang Bagus
Gelandang Persib Bandung, Thom Haye. (persib.co.id)
MerahPutih.com - Gelandang Persib Bandung, Thom Haye memiliki spirit yang bagus jelang pertandingan melawan Dewa United Banten FC di pekan 13 Super League 2025/2026. Laga akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 21 November 2025.
Hal ini tidak lepas libur yang diberikan kepada pemain setelah Persib meraih enam kemenangan beruntun. Terakhir Maung Bandung mengalahkan Selangor FC 3-2 di Petaling Jaya (6/11).
Thom Haye bisa merasakan libur di jeda internasional, mengingat Timnas Indonesia tidak punya agenda pertandingan.
"Saya rasa bagus. Saya rasa kami baru melewati jadwal yang padat. Jadi bagus jika setelah mendapat hasil yang positif, semua diberi waktu untuk istirahat. Jadi semuanya bisa menikmati dan kembali dengan spirit yang bagus. Sekarang kami juga punya cukup waktu untuk persiapan. Jadi, saya rasa ini bagus," kata Haye dikutip dari laman Persib.
Baca juga:
Jalani Penyembuhan di Italia, Federico Barba Dinantikan untuk Tampil saat Persib Vs Dewa United
Dia mengatakan, sebagai pesepakbola, rehat kompetisi sangat penting. Setelah fokus dan kerja keras di lapangan, sejenak melupakan pertandingan merupakan hal penting, sehingga bisa mengembalikan semangat saat mulai berlatih dan bertanding.
View this post on Instagram
"Kami memiliki jadwal yang padat. Tentunya penting bagi kami untuk sebentar memiliki waktu libur. Sekarang saya merasa bagus dan rileks, punya banyak waktu juga menghadapi laga berikutnya. Saya sudah siap untuk itu," jelasnya. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Akui Ada Tekanan Jelang Hadapi Persija, Beckham Putra: Terpenting Memenangkan Pertandingan
Trio 'Maung' Beckham, Teja, Barba Kembali Berlatih, Sinyal Bahaya Buat Persija?
Kecuali Andrew Jung, Bojan Hodak Pastikan Persib Bisa Tampil dengan Kekuatan Penuh Vs Persija
Suporter Persib dan Persija Diharap Pakai Logika Jelang 'El Clasico Indonesia', Ini Bukan Perang Dunia
Persebaya Umumkan Dua Rekrutan Anyar Asal Brasil Bruno Paraiba dan Jefferson Silva
Duel Bergengsi Persib Bandung Vs Persija Jakarta Akan Dipimpin Wasit Asing Asal Korea Selatan Ko Hyung-jin
Sambut Kedatangan Bernardo Tavares, Kapten Persebaya Bruno Moreira Terpesona dengan Malut United
Pemain Persija Sudah Paham Pentingnya Laga Vs Persib, Ketum Jakmania: Macan, Harus Punya Mental Kuat
Duo Darah Muda Persija Antusias Hadapi Persib di GBLA
Persija Pinjamkan 3 Pemainnya agar Tambah Jam Terbang dan Perkuat Mental Tanding, Tidak Sebut Klub Tujuan