Gamification dan Play-to-Earn Bukan Sekadar Fitur di DRX SPORTNET, Bawa Pengguna Merasakan Keseruan di Dunia Virtual
DRX Sportnet, aplikasi sport-tech inovatif. (Dok DRX Sportnet)
MerahPutih.com - DRX Sportnet hadir dengan mengusung sejumlah fitur. Di antaranya Gamification dan Play-to-Earn.
Bukan sekadar fitur, Gamification dan Play-to-Earn membawa pengguna merasakan keseruan di dunia virtual melalui kampanye “Start from Zero with DRX Sportnet”.
Implementasinya diwujudkan melalui mini-games seperti TapTap dan Penalty Kick, yang sengaja dirancang adiktif dan menyenangkan.
Pengguna dapat bermain, mengumpulkan poin, dan menukarkannya dengan DRX Token. Menghadirkan sensasi kepemilikan digital yang nyata dari aktivitas bermain.
“Kami ingin mengubah cara masyarakat menikmati olahraga. DRX Sportnet dirancang untuk menghubungkan aktivitas fisik dan dunia digital dalam satu pengalaman yang menyenangkan, kompetitif, dan rewarding,” tutur Kash Topan, Founder DRX Sportnet.
Lewat fitur tersebut, DRX Sportnet sebagai sebuah aplikasi sport-tech inovatif yang menggabungkan semangat kompetisi, gaya hidup aktif, dan teknologi digital terkini sekaligus membawa dunia olahraga Indonesia memasuki babak baru.
Baca juga:
Nonton Clash of the Legend Makin Seru, DRX Token Bisa Ditukar Jadi Tiket hingga Exclusive Perks!
DRX Sportnet juga memperkenalkan Padel Hub, sebuah wadah interaktif pertama di Indonesia yang mendigitalisasi permainan padel dengan pendekatan komunitas dan sistem penghargaan berbasis performa.
Berbeda dari sekadar forum atau komunitas, Padel Hub berfungsi untuk menghitung skor secara otomatis, memainkan format populer seperti Americano dan Mexicano secara gratis, serta menampilkan peringkat (leaderboard) dan rekap permainan (rekki) bagi para pemain.
“Lewat pendekatan gamification dan fitur seperti Padel Hub, kami membangun ekosistem yang memotivasi pengguna untuk aktif bergerak, berkompetisi, dan menikmati manfaat nyata dari setiap aktivitas olahraga,” sambungnya optimis.
Sebagai salah satu olahraga yang tengah naik daun di kalangan urban dan komunitas sport modern, padel kini hadir dengan sentuhan teknologi melalui DRX Sportnet.
Dengan pendekatan sport-first dan community-driven, DRX Sportnet berambisi menjadi pionir dalam transformasi sport-tech Indonesia, memadukan antara aktivitas fisik dan digital sport experience dalam satu ekosistem yang dinamis.
Aplikasi ini dirancang agar mudah digunakan oleh siapa pun, mulai dari atlet, penggemar olahraga, hingga pengguna baru yang ingin menjaga gaya hidup aktif sambil mengenal inovasi digital seperti blockchain dan tokenisasi olahraga.
DRX Sportnet menegaskan posisinya sebagai platform yang tidak hanya berbasis teknologi, tetapi juga berakar pada semangat olahraga yang sehat, kompetitif, dan kolaboratif dengan mengedepankan inovasi, transparansi, dan sportivitas.
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Gamification dan Play-to-Earn Bukan Sekadar Fitur di DRX SPORTNET, Bawa Pengguna Merasakan Keseruan di Dunia Virtual
Timnas Cricket Indonesia Pecahkan 2 Rekor Dunia di Bali, Raih 8 Kemenangan Sempurna di Rising East Asia Triseries 2025
Pramono Luncurkan Portal Satu Data Jakarta, Diharapkan Bisa Bersaing dengan Kota Besar Dunia
Turunkan 'Tim Lapis Kedua' di ISG Riyadh 2025, Indonesia Yakin Bisa Bikin Kejutan
David Beckham Resmi Dianugerahi Gelar Ksatria, Diakui atas Jasanya bagi Dunia Sepak Bola dan Masyarakat Inggris
Aplikasi SIKAP Polda Metro Jaya Percepat Pemblokiran Rekening Penipuan Online, dari 12 Hari Kerja Jadi 15 Menit
Indonesia Amankan 3 Emas di Para Badminton International 2025, Siap Buru Gelar Juara Umum
Pramono: Belum Lengkap Jadi Warga Jakarta Kalau Belum Coba Padel, Khususnya Orang Jaksel
Masuk Rangking 5 Besar, Indonesia jadi Poros Pengembangan Woodball Asia dan Dunia
Diciduk Polisi Terkait Narkoba, Onad Terakhir Unggah Foto Main Padel Bareng Istri di IG