Gagal Amankan Poin Penuh, Real Madrid Harus Puas Ditahan Imbang Atletico Madrid

Soffi AmiraSoffi Amira - Minggu, 09 Februari 2025
Gagal Amankan Poin Penuh, Real Madrid Harus Puas Ditahan Imbang Atletico Madrid

Real Madrid ditahan imbang 1-1 oleh Atletico Madrid. Foto: Instagram/realmadrid

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Real Madrid harus puas ditahan imbang 1-1 oleh rival sekotanya, Atletico Madrid, pada pertandingan Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (9/2) dini hari WIB.

Atletico memimpin terlebih dahulu dari penalti Julian Alvarez pada menit ke-35. Kemudian, Kylian Mbappe menyelamatkan Los Blancos melalui golnya pada menit ke-50.

Hasil tersebut tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara Liga Spanyol. Real tetap memuncaki klasemen dengan perolehan 50 poin, sementara Atletico menghuni posisi kedua dengan 49 poin.

Sebenarnya, Real memiliki peluang pertama saat Vinicius Jr melepaskan sepakan melebar, saat ia berhasil lepas dari pengawalan para pemain tim tamu.

Baca juga:

Marcelo Pensiun, Kenang Pertama Kali Dijemput Real Madrid

Kubu Atletico juga sempat kecewa dengan keputusan wasit Cesar Soto Grado, yang hanya memberikan kartu kuning kepada Dani Ceballos. Sebab, ia terlihat melakukan pelanggaran keras terhadap Pablo Barrios.

Lalu, Real Madrid dibuat marah dengan keputusan wasit setelah mereka dihukum penalti. Real dihukum penalti akibat Aurelien Tchouameni yang melanggar Samuel Lino di kotak terlarang.

Setelah dilakukan pengecekan VAR, wasit tetap berpegang pada keputusannya. Alvarez yang bertindak sebagai algojo pun menyelesaikan tugasnya. Akhirnya, skor berubah menjadi 1-0 untuk Atletico Madrid.

Selanjutnya, Los Blancos menyamakan kedudukan pada awal babak kedua, ketika Rodrygo mendapat ruang di sisi kanan kotak penalti dan memberikan umpan kepada Jude Bellingham. Tembakan Bellingham dapat diblok, tetapi Mbappe mampu menyambar bola yang memantul dan melesakkannya ke gawang Atletico. Skor pun imbang 1-1.

Baca juga:

Hasil Copa del Rey: Gilas Valencia 5-0, Barcelona ke Semifinal

Bellingham dua kali hampir membawa Real memimpin. Peluang pertama saat sepakannya dari umpan silang Vinicius mengenai mistar gawang, kemudian saat sundulannya mengarah ke kiper Atletico Madrid, Jan Oblak.

Real bermain lebih cair di babak kedua dan banyak menekan Atletico. Mereka pun mendapatkan peluang dari upaya Vinicius yang diadang kiper Oblak dan memaksa pemain Brasil itu melepaskan sepakan dari sudut sempit.

Oblak kembali menjadi penyelamat Atletico saat ia menahan tendangan bebas Rodrygo, serta upaya Mbappe yang menerima umpan terobosan Federico Valverde pada menit ke-90. (*)

#Sepak Bola #Derby Madrid #Atletico Madrid #Real Madrid #Liga Spanyol
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Hasil Liga Spanyol: Barcelona Sikat Elche 3-1 Usai Ditumbangkan Real Madrid
Barcelona memperagakan permainan menyerang ketika laga dimulai
Frengky Aruan - Senin, 03 November 2025
Hasil Liga Spanyol: Barcelona Sikat Elche 3-1 Usai Ditumbangkan Real Madrid
Olahraga
Pelatih Nova Minta Penggemar Bola Kelola Ekspektasi Saat Timnas Berlaga di Piala Dunia U17 2025
Nova memiliki ambisi pribadi untuk dapat meloloskan tim asuhannya dari fase grup. Peluang itu menurut Nova cukup besar.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 02 November 2025
Pelatih Nova Minta Penggemar Bola Kelola Ekspektasi Saat Timnas Berlaga di Piala Dunia U17 2025
Olahraga
Allianz Arena Jadi Tuan Rumah Liga Champions 2028, Wembley dan Camp Nou Saling Sikut di 2029
Allianz Arena jadi tuan rumah Liga Champions 2028. Lalu, Wembley dan Spotify Camp Nou mengajukan diri sebagai tuan rumah pada 2029.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Allianz Arena Jadi Tuan Rumah Liga Champions 2028, Wembley dan Camp Nou Saling Sikut di 2029
Olahraga
Posisinya Terancam, Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Berpeluang Tinggalkan Manchester United
Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee berpeluang tinggalkan Manchester United pada Januari 2026.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Posisinya Terancam, Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Berpeluang Tinggalkan Manchester United
Olahraga
Rodri Akhirnya Kembali Berlatih bersama Manchester City, Sudah Siap Main Lagi
Rodri akhirnya kembali berlatih bersama Manchester City. Ia sudah siap bermain saat melawan Bournemouth.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Rodri Akhirnya Kembali Berlatih bersama Manchester City, Sudah Siap Main Lagi
Olahraga
Link Live Streaming Persija vs PSBS Biak, 31 Oktober 2025
Link live streaming Persija vs PSBS Biak tersaji di sini. Persija wajib menang di pertandingan kali ini.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Link Live Streaming Persija vs PSBS Biak, 31 Oktober 2025
Olahraga
Jelang Laga Liverpool vs Real Madrid, Trent Alexander-Arnold Berpeluang Main
Trent Alexander-Arnold berpeluang main lawan Liverpool. Kali ini, ia akan membela Real Madrid.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Jelang Laga Liverpool vs Real Madrid, Trent Alexander-Arnold Berpeluang Main
Olahraga
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Bertahan di Juventus, Siapkan Kontrak Baru
Luciano Spalletti diyakini bisa membuat Dusan Vlahovic bertahan di Juventus.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Bertahan di Juventus, Siapkan Kontrak Baru
Olahraga
Cesc Fabregas Diisukan Jadi Calon Pelatih Liverpool, Dianggap Sukses di Liga Italia
Cesc Fabregas dikabarkan menjadi calon pelatih Liverpool. Ia dianggap sukses melatih Como di Serie A Italia.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Cesc Fabregas Diisukan Jadi Calon Pelatih Liverpool, Dianggap Sukses di Liga Italia
Olahraga
Barcelona Tiba-tiba Dekati Victor Osimhen, Bisa Jadi Pengganti Robert Lewandowski
Barcelona mulai mendekati Victor Osimhen. Ia dianggap bisa jadi pengganti Robert Lewandowski musim depan.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Barcelona Tiba-tiba Dekati Victor Osimhen, Bisa Jadi Pengganti Robert Lewandowski
Bagikan