Gabungkan Konferensi dan Festival Musik, Jakarta Music Con Siap Digelar Juli 2024

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 14 Juni 2024
Gabungkan Konferensi dan Festival Musik, Jakarta Music Con Siap Digelar Juli 2024

Jakarta Music Con 2024 menghadirkan rangkaian konferensi dan festival musik. (Foto: Jakarta Music Con)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jakarta Music Con 2024, gelaran yang akan menghadirkan gabungan konferensi, festival musik, serta pasar kreatif untuk mendorong interkoneksi, pertukaran budaya, dan ekonomi kreatif dalam ranah musik di Indonesia, akan digelar pada 13-14 Juli 2024 di M Bloc Space, Jakarta.

“Tidak hanya terbatas pada para profesional di bidang ini serta para musisinya, melainkan juga komunitas dan fans musik secara umum. Para penggerak roda industri musik kami rangkul semua di Jakarta Music Con,” kata Direktur Radar Kukuh Rizal selaku promotor Jakarta Music Con 2024.

Baca juga:

Plaza Indonesia Next Gen Festival 2024 Hadirkan Experts di Industri Kreatif

Jakarta Music Con akan menghadirkan ragam program yang dirancang untuk mendorong kolaborasi, edukasi, dan pengembangan diri para pelaku industri musik. Mulai dari konferensi, festival musik, hingga pasar kreatif atau creative market.

Menariknya, gelaran konferensi di Jakarta Music Con akan menghadirkan para ikon industri musik dari Indonesia dan luar negeri untuk membahas berbagai case study, seperti tren musik, strategi pengembangan karir musisi, peluang di media musik, venue pertunjukan, dan lainnya.

Baca juga:

'Bising Kota' Jadi Wadah untuk Bagikan Ilmu Tentang Industri Musik Indonesia

Sementara festival musik di acara tersebut akan menampilkan pertunjukan musik dari berbagai genre dan musisi (termasuk emerging musician dari mancanegara), serta pasar kreatif sebagai ruang bagi para pelaku industri musik untuk memamerkan produk dan layanan mereka.

Dengan menggabungkan konferensi, festival musik, pasar kreatif, dan jaringan kerja sama, Jakarta Music Con diharapkan dapat membuka peluang bagi musisi Indonesia untuk meraih kesuksesan di kancah global.

Baca juga:

Diskopantera Hingga Slank, Ini Jadwal Musisi yang Tampil di Jakarta Fair Juni 2024

“Kami ingin kawan-kawan musisi, pekerja di bidang musik dan live event, termasuk fans & komunitas mendapat kesempatan yang lebih besar untuk thriving dan berkembang lebih besar lagi,” kata CEO Antara Suara Andri Verraning Ayu selaku co-promotor Jakarta Music Con 2024.

Tiket Jakarta Music Con 2024 dapat dibeli mulai tanggal 26 Juni 2024 melalui loket.com. (*)

#Musik #Musik Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
Lagu FOMO dari JayJax dan TOXICDEV! menawarkan atmosfer klub yang energik sejak detik pertama.
Ananda Dimas Prasetya - 38 menit lalu
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
ShowBiz
L’Impératrice Perkenalkan Vokalis Baru lewat Single 'Chrysalis', Simak Lirik Lengkapnya
L’Impératrice mengangkat tema perubahan dan transformasi di lagu Chrysalis.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 34 menit lalu
L’Impératrice Perkenalkan Vokalis Baru lewat Single 'Chrysalis', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Stevan Pasaribu Tegaskan Makna Cinta Sejati lewat Lagu 'Beri Aku Kesempatan'
Stevan Pasaribu refleksikan kematangan musikal dan emosionalnya sebagai penyanyi di lagu Beri Aku Kesempatan.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 57 menit lalu
Stevan Pasaribu Tegaskan Makna Cinta Sejati lewat Lagu 'Beri Aku Kesempatan'
ShowBiz
Mahalini Belajar Ikhlas lewat Single 'Untuk BersamaNya', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
Lagu Untuk Yang BersamaNya Mahalini hadirkan kisah tentang keikhlasan seseorang yang belajar melepaskan cinta yang telah berakhir.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 14 menit lalu
Mahalini Belajar Ikhlas lewat Single 'Untuk BersamaNya', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
ShowBiz
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
Terbelah Dua menghadirkan potret kegelisahan yang dekat dengan sisi manusiawi pendengarnya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
ShowBiz
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
Joji segera meluncurkan album Piss in The Wind. Album keempatnya itu menjadi jembatan antara masa lalu dan masa kini perjalanan musiknya.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Mau Sampai Kapan memadukan lirik yang sederhana namun sarat emosi, menyalurkan rasa gelisah, bingung, dan putus asa akibat hubungan tanpa status (HTS).
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Lirik lagu Elizabeth Taylor dari Taylor Swift menggambarkan kehidupan yang penuh kemewahan. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
ShowBiz
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Kolaborasi Iwan Fals dan Ebiet G. Ade meghadirkan dimensi baru untuk lagu Ibu.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Bagikan