Fussballliebe Finale, Bola Resmi Semifinal dan Final Euro 2024

Soffi AmiraSoffi Amira - Senin, 08 Juli 2024
Fussballliebe Finale, Bola Resmi Semifinal dan Final Euro 2024

Fussballliebe Finale akan digunakan di semifinal dan final Euro 2024. Foto: UEFA

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Adidas meluncurkan Fussballliebe Finale, yaitu bola resmi yang akan digunakan di semifinal dan final Euro 2024.

Bola tersebut tampil dengan penyegaran elemen visual ikonik lewat bentuk sayap hitamnya yang menonjol dengan aksen tepi, lekukan, dan titik-titik cerah. Lalu, didominasi warna hitam, merah, dan emas dari negara tuan rumah, Jerman.

Warna dasar putih di bola sebelumnya diganti dengan warna perak yang mencolok. Warna tersebut melambangkan trofi yang akan diperebutkan oleh empat tim terakhir.

Kemudian, warna perak pada bola tersebut juga telah dikembangkan dan diuji secara khusus oleh para atlet untuk memastikan, apakah bola terlihat menonjol di lapangan tanpa memantulkan cahaya kembali ke permukaan.

Baca juga:

Mengenal Fussballliebe, Bola Resmi Euro 2024

Fussballliebe Finale dilengkapi teknologi Connected Ball
Fussballliebe Finale dilengkapi teknologi Connected Ball. Foto: UEFA

Mengutip laman resmi UEFA, Fussballliebe Finale juga merupakan bola resmi pertandingan Piala Eropa pertama yang menampilkan teknologi Connected Ball, yang bisa memberikan data bola secara akurat ke video pertandingan secara real-time.

Kemudian, teknologi itu menggabungkan data posisi pemain dengan AI. Inovasi ini berkontribusi pada teknologi offside semi-otomatis UEFA dan menjadi kunci untuk mendukung pengambilan keputusan dalam pertandingan selama turnamen.

Teknologi ini juga akan meningkatkan pengalaman menonton penggemar dengan menawarkan pengukuran data dalam permainan yang akurat. Hal itu termasuk kecepatan, putaran, dan jarak yang ditempuh bola sebelum mengenai net gawang.

Lalu, ada pula teknologi CTR-CORE, yang dirancang untuk meningkatkan akurasi dan konsistensi dengan bentuk maksimum dan retensi udara. Kemudian, kulit poliuretan (PU) 'PRECISIONSHELL' yang menampilkan tekstur mikro dan makro serta 20-piece panel shape yang dirancang untuk meningkatkan aerodinamis bola.

Baca juga:

Deschamps Soroti Performa Mbappe di Euro 2024

Selain itu, Adidas juga memperkenalkan alas bola pertandingan baru, yang terbuat dari aluminium dalam bentuk prisma segitiga, untuk upacara pra-pertandingan semifinal dan final.

Prisma ini terdiri dari 54 segitiga, yang mewakili 54 asosiasi nasional dalam ajang Euro 2024 termasuk babak kualifikasi. (sof)

#Olahraga #Sepak Bola #Euro 2024 #Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Bikin Handball saat Hadapi PSV, Virgil Van Dijk Diejek Jadi Atlet Basketnya Liverpool
Virgil Van Dijk melakukan handball saat melawan PSV. Aksinya itu pun jadi bahan ejekan para penggemar di media sosial.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Bikin Handball saat Hadapi PSV, Virgil Van Dijk Diejek Jadi Atlet Basketnya Liverpool
Olahraga
Real Madrid tak Jadi Pulangkan Nico Paz, Belum Terlalu Butuh Penyerang
Real Madrid belum berencana mendatangkan penyerang di bursa transfer Januari. Los Blancos juga tak jadi memulangkan Nico Paz dari Como.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Real Madrid tak Jadi Pulangkan Nico Paz, Belum Terlalu Butuh Penyerang
Olahraga
Barcelona Ternyata Pernah Mau Rekrut Estevao, tapi Langsung Ditolak Deco
Barcelona ternyata hampir merekrut Estevao. Namun, ide tersebut langsung ditolak oleh Direktur Olahraga Barcelona, Deco.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Barcelona Ternyata Pernah Mau Rekrut Estevao, tapi Langsung Ditolak Deco
Olahraga
Dapat Kritik Tajam dari Media Spanyol, Marcus Rashford Terbuka Pindah ke Serie A
Marcus Rashford terbuka pindah ke Serie A Italia. Ia kini mendapat kritik tajam dari media Spanyol karena penampilannya.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Dapat Kritik Tajam dari Media Spanyol, Marcus Rashford Terbuka Pindah ke Serie A
Olahraga
Tagar 'Arne Slot Out' Trending di X, Fans Mulai Frustasi dengan Performa Liverpool Musim ini
Tagar Arne Slot Out kini trending di X. Hal itu terjadi usai Liverpool dibantai 1-4 oleh PSV di Liga Champions, Kamis (27/11) dini hari WIB.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Tagar 'Arne Slot Out' Trending di X, Fans Mulai Frustasi dengan Performa Liverpool Musim ini
Olahraga
Arsenal Akhirnya Bungkam Bayern Munich, Mikel Arteta: Kami Melawan Tim Terbaik di Eropa
Arsenal akhirnya berhasil membungkam Bayern Munich. Mikel Arteta menyebutkan, bahwa mereka melawan tim terbaik di Eropa.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Arsenal Akhirnya Bungkam Bayern Munich, Mikel Arteta: Kami Melawan Tim Terbaik di Eropa
Olahraga
Dipermalukan Arsenal 3-1, Harry Kane Sebut Bayern Munich Tetap Tenang
Harry Kane mengatakan, bahwa Bayern Munich tetap tenang setelah dipermalukan Arsenal 3-1.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Dipermalukan Arsenal 3-1, Harry Kane Sebut Bayern Munich Tetap Tenang
Olahraga
Liverpool Dibantai PSV, Arne Slot Malah tak Khawatir dengan Masa Depannya
Liverpool dibantai 1-4 oleh PSV di Liga Champions, Kamis (27/11) dini hari WIB. Arne Slot tak khawatir dengan posisinya di Liverpool saat ini.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Liverpool Dibantai PSV, Arne Slot Malah tak Khawatir dengan Masa Depannya
Olahraga
Neymar Cedera Lagi, Harapan Tampil di Piala Dunia 2026 Bisa Pupus
Neymar Junior kembali mengalami cedera. Ia diperkirakan absen hingga akhir musim. Hal itu membuatnya berpotensi gagal tampil di Piala Dunia 2026.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Neymar Cedera Lagi, Harapan Tampil di Piala Dunia 2026 Bisa Pupus
Olahraga
Link Live Streaming PSG vs Tottenham, 27 November 2025
Link live streaming PSG vs Tottenham akan tersaji di sini. PSG dan Tottenham sama-sama belum konsisten di liga masing-masing.
Soffi Amira - Kamis, 27 November 2025
Link Live Streaming PSG vs Tottenham, 27 November 2025
Bagikan