Fitur Baru Instagram untuk Para Pembisnis

Muchammad YaniMuchammad Yani - Jumat, 18 Desember 2020
Fitur Baru Instagram untuk Para Pembisnis

Instagram punya fitur baru (Foto: Pixabay/USA-Reiseblogger)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BAGI pengguna Instagram, kini kalian bisa langsung menghubungi pemilik akun bisnis melalui WhatsApp langsung dari aplikasi Instagram. Sebagai negara pertama di Asia Pasifik yang mendapatkan fitur ini, pelaku bisnis di Indonesia sudah bisa menghubungkan nomor WhatsApp dengan profil Instagram bisnis mereka.

"Instagram terus berkomitmen membantu UMKM dan para pelaku bisnis dalam memasarkan produk mereka serta mendorong penjualan, terutama di masa pandemi seperti ini," ujar Country Director Facebook di Indonesia, Pieter Lydian, dalam keterangan tertulis, Jumat (18/12).

Baca juga:

Sejak Rilis, Akhirnya LINE Punya Tampilan Baru

Instagram luncurkan fitur baru untuk permudah pengguna memulai percakapan WhatsApp dengan penjual di Instagram. (Foto: HO/Instagram)
Instagram luncurkan fitur baru untuk permudah pengguna memulai percakapan WhatsApp dengan penjual di Instagram. (Foto: HO/Instagram)

Dengan fitur ini, pengguna bisa langsung menghubungi dan memulai percakapan dengan penjual melalui WhatsApp hanya dengan satu klik. Pieter meyakini hal tersebut akan membuat komunikasi antar penjual dan pembeli semakin mudah. "Namun melalui fitur ini, kami harap para pelanggan dapat terhubung dengan bisnis yang mereka sukai secara lebih mudah dan cepat sehingga dapat mempercepat terjadinya proses transaksi," Pieter menambahkan.

Baca juga:

Spesial Natal dan Tahun Baru, Zoom Cabut Pembatasan Panggilan bagi Akun Gratis

Sebelumnya, pengguna Instagram harus memasukan nomor WhatsApp bisnis yang ada di profil Instagram secara manual. "Kami menyadari bahwa banyak pelaku bisnis yang menggunakan Instagram sebagai etalase virtual dan WhatsApp sebagai gerbang akhir untuk membangun obrolan lebih lanjut seputar produk dengan pelanggan guna mendorong penjualan," lanjutnya.

Fitur ini akan memudahkan para pembisnis. (Foto: Pixabay/Webster2703)
Fitur ini akan memudahkan para pembisnis. (Foto: Pixabay/Webster2703)

Nah, bagi yang ingin mengaktifkan fitur ini, ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Pertama, menambahkan tombol WhatsApp di profil Instagram bisnis, kemudian pilih Edit Profil. Jika sudah, pilih opsi kontak dan tambahkan nomor WhatsApp.

Kamu juga harus memasukan kode autentikasi. Lalu akun Instagram bisnis kamu akan terhubung secara otomatis dengan akun WhatsApp. Jika ingin membatalkan, buka fitur Bisnis dan pilih Pengaturan. Pilih akun tertaut, kemudian pilih Instagram dan ketuk Batalkan Tautan. (Yni)

Baca juga:

Year on TikTok, Kilas Balik Konten Populer di Indonesia Sepanjang 2020

#Teknologi #WhatsApp
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

Fun
OPPO Reno 15 Starry Pink Meluncur dengan Desain Unik, Dilengkapi 3 Kamera 50MP
OPPO Reno 15 Starry Pink meluncur dengan desain unik. HP ini hadir dengan tiga kamera 50MP.
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
OPPO Reno 15 Starry Pink Meluncur dengan Desain Unik, Dilengkapi 3 Kamera 50MP
Fun
Siap Bikin Gebrakan Baru, Huawei Pura 90 Ultra Sedang Uji Lensa Telefoto 200MP
Huawei Pura 90 Ultra sedang menguji lensa telefoto 200MP. Kini, perusahaan sedang menguji flagship yang berfokus pada kamera telefoto.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Siap Bikin Gebrakan Baru, Huawei Pura 90 Ultra Sedang Uji Lensa Telefoto 200MP
Fun
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra, Ada Perombakan Besar Kamera di 2027
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra kembali terungkap. HP ini akan mendapat perombakan besar di kameranya.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra, Ada Perombakan Besar Kamera di 2027
Fun
Bocoran Vivo X300 Ultra Kembali Mencuat, Bakal Adopsi Teknologi Zoom dari Xiaomi
Bocoran Vivo X300 Ultra kini kembali mencuat. HP tersebut kabarnya akan mengadposi teknologi zoom terbaru dari Xiaomi.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Bocoran Vivo X300 Ultra Kembali Mencuat, Bakal Adopsi Teknologi Zoom dari Xiaomi
Fun
Biaya Perbaikan Xiaomi 17 Ultra Terungkap, Layar dan Kamera Jadi Komponen Paling Mahal
Biaya perbaikan Xiaomi 17 Ultra kini terungkap. Layar hingga kamera menjadi komponen yang paling mahal. Berikut daftar harganya.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Biaya Perbaikan Xiaomi 17 Ultra Terungkap, Layar dan Kamera Jadi Komponen Paling Mahal
Fun
POCO X8 Pro Sudah Kantongi Sertifikasi SDPPI, Siap-siap Masuk Indonesia!
POCO X8 Pro sudah meraih sertifikasi SDPPI. Artinya, HP tersebut siap masuk Indonesia. Lalu, bagaimana dengan spesifikasinya?
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
POCO X8 Pro Sudah Kantongi Sertifikasi SDPPI, Siap-siap Masuk Indonesia!
Fun
Bocoran Kamera OPPO Find X9 Ultra, Pakai Sensor Periskop OmniVision 200MP?
Bocoran kamera OPPO Find X9 Ultra kini terungkap. HP ini akan menggunakan sensor periskop OmniVision 200MP.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Bocoran Kamera OPPO Find X9 Ultra, Pakai Sensor Periskop OmniVision 200MP?
Fun
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max akhirnya debut. Kedua HP ini membawa chipset Dimensity terbaru dan baterai jumbo.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
Fun
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
OPPO Reno 15 dan Reno 15F akhirnya meluncur. Kedua HP ini menawarkan kamera mumpuni dan daya tahan baterai lama.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
Fun
Adu Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition dibandingkan dengan Vivo X300 Pro. Lalu, mana hasil kamera yang lebih gahar?
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Adu Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Bagikan