Musik

Final Lineup DWP 2023 di Bali Cerminkan Keberagaman Genre Musik

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Rabu, 29 November 2023
Final Lineup DWP 2023 di Bali Cerminkan Keberagaman Genre Musik

Puluhan penampil dari dalam dan luar negeri siap meriahkan DWP edisi ke-15. (Foto: Merahputih.com/Febrian Adi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DJAKARTA warehouse Project memasuki usia ke-15. Salah satu festival musik elektronik terbesar di Asia Tenggara ini sudah menyiapkan line up istimewa untuk merayakannya. #DWPXV akan digelar pada 8--10 Desember 2023 di GWK Cultural Park, Bali, Indonesia.

"Pada edisi ke-15 kami memutuskan untuk kembali ke 'Island of God' Bali dan dirasa itu keputusan yang pas kembali ke sana," jelas Sarah Deshita, Asisstant Brand Manager Ismaya Live dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Kamis (29/11).

#DWPXV kembali mengumumkan nama tambahan yang membawa keragaman pada festival. Tiap penampil membawa genre musik yang berbeda.

Pada 2022 kemarin, Anfisa Letyago berhalangan hadir. Tahun ini, #DWPXV kembali menghadirkan Anfisa Letyago ke dalam line up Djakarta Warehouse Project.

Pada 2021, Anfisa melahirkan N:S:DA, label rekaman miliknya sendiri, yang menandai langkah baru dalam kariernya. Pada tahun yang sama, ia merilis dua EP, Listen dan Nisida, dan berhasil menjangkau pendengar lebih banyak. Ia membuktikan diri sebagai salah satu DJ/Produser yang berpengaruh dalam industri musik elektronik.

Baca juga:

Djakarta Warehouse Project kembali Bergoyang di 2022

Ada pula Barely Alive yang tergabung dalam line up final. Ciri khas duo EDM asal Massachusetts ini menggabungkan dubstep, trap, dan drum’n’bass.

Setelah merilis EP pada 2014, duo ini dinobatkan sebagai “The Second Best-Selling Dubstep Artist of 2014”. Selanjutnya, BEAUZ juga kembali hadir menghiasi panggung #DWPXV setelah penampilan tahun lalu di DWP 2022.

Selain itu, Ookay juga diumumkan masuk fase lineup ketiga. Pada 2017, Ookay bekerja sama dengan Marshmello dan Noah Cyrus dalam merilis lagu “Chasing Color”. Lagu ini berhasil menduduki #8 di Billboard Hot Dance/Electronic Songs.

Keseruan lainnya datang dari Cheat Codes yang turut bergabung dalam lineup #DWPXV. Cheat Codes adalah trio asal Los Angeles yang terdiri dari DJ Trevor Dahl, Matthew Russell, dan Kevi.

Berkolaborasi dengan Demi Lovato, mereka mengusung lagu "No Promises" dan berhasil meraih #40 di the Billboard Hot 100.

Wukong juga menjadi salah satu yang diumumkan dalam final lineup #DWPXV. DJ dengan nama asli Alfy Ngor ini adalah seorang produser musik dan DJ asal Singapura. Dia menyebut dirinya sebagai 'a new breed of performer karena memadukan elemen etnik Asia dan suara unik ke dalam setnya.

Selain itu, #DWPXV juga mengumumkan beberapa DJ tanah air seperti Bleu Clair, Dipha Barus, Weird Genius, Whisnu Santika x Adnan Vernon, dan Liquid Silvia.

DWPXV juga mengumumkan nama-nama seperti AKIRA, ATSY x TANER, Bank, BLINK, Brett Allen, DEVADEA, Evan Virgan, FLIP, Gil Glaze, Jevin Julian, K3NJI, KIMM, Misslee x Nathalie, Mr Joyful Noise, MSPUIYI, Ninda Felina, PARIS, PARTYWITHJAY, Patricia Schuldtz, PINKO, Shammui, WISDY, dan W.W ke dalam line up final.

Baca juga:

Djakarta Warehouse Project 2021 Umumkan Penampil Fase Pertama

DWP kembali digelar di Bali. (Foto: Merahputih.com/Febrian Adi)
DWP kembali digelar di Bali. (Foto: Merahputih.com/Febrian Adi)

"#DWPXV memberikan pengalaman yang menarik bagi para penggemar musik EDM, dengan menampilkan beragam artis ternama internasional dan lokal yang potensial," lanjut Sarah.

Keberagaman tersebut tercermin dalam lineup #DWPXV yang diisi oleh musisi dan DJ dari berbagai genre. Dimulai dari David Guetta dan Alesso yang akhirnya kembali setelah 10 tahun; duo Steve Angello B2B Sebastian Ingrosso, Pemilik lagu “Turn Down For What”; DJ Snake; hingga Fisher, DJ & Produser musik tekno, siap memberikan pengalaman yang tak terlupakan.

Nama-nama lainnya seperti Alok, Oliver Heldens, dan Galantis juga siap memberikan penampilan terbaik mereka di panggung #DWPXV.

Tiket #DWPXV terbagi dua kategori tiket Daily Pass: General Admission (GA) dan VIP. Tiket GA terdiri dari dua tier, yaitu GA - Early Entry yang mengharuskan pembelinya datang ke tempat acara sebelum pukul 19.00 WITA setiap harinya dan GA Presale yang membolehkan pembelinya untuk datang dari jam berapa pun.

Tiket tier GA - Early Entry dijual dari harga Rp 990.000, sedangkan tiket tier GA -
Presale dihargai dari Rp 1.000.000.

Penonton yang ingin merasakan pengalaman lebih spesial dapat membeli tiket kategori VIP yang memberikan berbagai fasilitas menarik dan kenyamanan lebih dalam menikmati acara #DWPXV secara keseluruhan. Mulai dari
antrian khusus, toilet khusus, bar khusus, serta akses ke VIP lounge, VIP park, dan VIP viewing area. Tiket VIP - Daily Pass tersedia dari harga Rp 1.800.000. (far)

Baca juga:

Penjualan Tiket Djakarta Warehouse Project 2019 Sudah Dibuka

#Djakarta Warehouse Project #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lagu 'Tentang Seseorang' Kembali Populer setelah Dinyanyikan El Putra Sarira untuk OST 'Rangga & Cinta', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Tentang Seseorang dibawakan kembali oleh El Putra Sarira di film Rangga & Cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Lagu 'Tentang Seseorang' Kembali Populer setelah Dinyanyikan El Putra Sarira untuk OST 'Rangga & Cinta', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
CODY JON Bawa Nuansa Malam Hollywood yang Glamor lewat Single 'Honey', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Honey CODY JON menceritakan kisah dua orang asing yang secara tak terduga saling terhubung.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
CODY JON Bawa Nuansa Malam Hollywood yang Glamor lewat Single 'Honey', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Jisoo BLACKPINK Beri Kejutan Manis, Siap Rilis Kolaborasi Perdana dengan Zayn Malik
Lagu berjudul EYESCLOSED akan menjadi kolaborasi perdana antara Jisoo dan Zayn Malik.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Jisoo BLACKPINK Beri Kejutan Manis, Siap Rilis Kolaborasi Perdana dengan Zayn Malik
ShowBiz
Ekspresi Mencintai Ugal-ugalan ala Idgitaf Tertuang di Lagu 'Sedia Aku Sebelum Hujan'
Idgitaf sajikan lirik jujur dan sederhana di lagu Sedia Aku Sebelum Hujan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Ekspresi Mencintai Ugal-ugalan ala Idgitaf Tertuang di Lagu 'Sedia Aku Sebelum Hujan'
ShowBiz
Aruma Padukan Kehangatan dan Nuansa Emosional Mendalam di Lagu 'Cendana', Simak Liriknya
Aruma menggambarkan aroma Cendana sebagai simbol dari kenangan yang terus membekas.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Aruma Padukan Kehangatan dan Nuansa Emosional Mendalam di Lagu 'Cendana', Simak Liriknya
ShowBiz
Taylor Swift Ceritakan Perjalanan Panjang Pencarian Cinta Sejati di Lagu 'Opalite', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Opalite Taylor Swift menggambarkan pasangan yang tepat setelah melalui berbagai rintangan, luka, dan pengalaman pahit dalam hidupnya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Taylor Swift Ceritakan Perjalanan Panjang Pencarian Cinta Sejati di Lagu 'Opalite', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Bend Of The Rivers Tumpahkan Perasaan Hancur Ditinggal Kekasih di Lagu 'Tragis', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Tragis menggambarkan kisah yang kerap dialami banyak orang dalam perjalanan asmara.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Bend Of The Rivers Tumpahkan Perasaan Hancur Ditinggal Kekasih di Lagu 'Tragis', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Chintya Gabriella Hadirkan Lagu 'Panjang Umur', Persembahan Khusus untuk Rayakan Hari Ulang Tahun
Lirik lagu 'Panjang Umur' Chintya Gabriella menyimpan makna yang lebih dalam, tentang pentingnya mencintai dan menghargai diri sendiri.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Chintya Gabriella Hadirkan Lagu 'Panjang Umur', Persembahan Khusus untuk Rayakan Hari Ulang Tahun
ShowBiz
Joyland Session 2025 Segera Digelar, Bakal Hadirkan Penampil Lokal hingga Internasional
Joyland Sessions merupakan versi lebih kecil dari Joyland Festival yang absen pada tahun 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Joyland Session 2025 Segera Digelar, Bakal Hadirkan Penampil Lokal hingga Internasional
ShowBiz
3 Hari Menyatu dalam Euforia Irama, ini Catatan Perjalanan di Synchronize Festival 2025
Tiga hari gelaran Synchronize Fest 2025 mencatatkan cerita tersendiri. Gelaran ini sukses meluapkan tema Saling Silang.
Soffi Amira - Kamis, 09 Oktober 2025
3 Hari Menyatu dalam Euforia Irama, ini Catatan Perjalanan di Synchronize Festival 2025
Bagikan