Film

Film 'Susi Susanti' Tayang di Disney+

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 06 Januari 2021
Film 'Susi Susanti' Tayang di Disney+

Film Susi Susanti tayang di Disney+. (Foto: YouTube/Film Susi Susanti)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MULAI 1 Januari 2021, Film Susi Susanti-Love All tayang di platform streaming film Disney+ Hotstar. Film tersebut diharapkan dapat memotivasi untuk bangkit membangun semangat dari keterpurukan akibat dampak pandemi COVID-19.

Dikutip dari Antaranews, Selasa (5/1), produser film ini, Daniel Mananta mengatakan pesan untuk semangat dan pantang menyerah yang disampaikan dalam film tersebut sangat pas untuk memotivasi banyak orang di awal 2021.

Baca juga:

7 Film Indonesia Terbaru akan Ditayangkan di Disney+ Hotstar

"Kita mungkin baru saja melewati tahun yang sangat susah di 2020, di mana kita benar-benar merasa kayak terjatuh dan 2021 ini adalah di mana kita harus bangkit kembali dan saya bersyukur banget karena Disney+ Hotstar akhirnya menayangkan di 2021, jadi orang punya harapan baru untuk bisa bangkit kembali," ujar Daniel dalam sebuah wawancara dengan media.

Dengan dirilisnya tersebut di Disney+ Hotstar, Daniel berharap film arahan sutradara Sim F yang berkisah tentang legenda bulu tangkis Indonesia dapat dikenal oleh seluruh dunia.

"Ini adalah salah satu cara agar kita terekspos ke global. Gue berharap banget supaya bisa di ekspos ke global. Kapan? Gue enggak tahu tapi gue berharap suatu saat akan," kata Daniel.

"Sekarang kita fokusin di Indonesia dulu supaya orang-orang kita sendiri punya harapan baru dan belajar dari kisah hidupnya Susi Susanti yang setiap kali di jatuh, kalah, dia selalu kalah di set 1 tapi berhasil membalikkan keadaan di set kedua dan set ketiga," lanjut Daniel menjelaskan.

Baca juga:

2 Seri Besar Marvel Segera Tayang 2020 di Disney+

Susi Susanti-Love All menyajikan semangat nasionalisme yang dibawa Susi Susanti di ajang pertandingan bulutangkis internasional. Dalam film tersebut, terlihat bagaimana Susi melewati masa-masa ia menjadi atlet remaja yang sukses sampai senior, serta harus memikirkan nasib keluarga dan bangsanya. Selama film ini banyak aksi badminton yang seru, serta drama sentimentil dalam perjuangan Susi meraih kemenangan.

Karakter Susi Susanti yang diperankan oleh Laura Basuki dan Alan Budikusuma diperankan oleh Dion Wiyoko, juga mengantarkan Laura memenangkan Piala Citra 2020, dalam kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik. (kna)

Baca juga:

Akhirnya, Biaya Langganan Disney+ di Indonesia Terkuak

#Film #Film Indonesia #Disney Plus
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
'Dune Messiah' hingga 'Jumanji 3', Film Aksi Spektakuler Bakal Tayang di 2026
Tahun 2026 dipenuhi film aksi epik. Dari Dune Messiah, Resident Evil, Jumanji, hingga Mortal Kombat 2, ini rekomendasinya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
'Dune Messiah' hingga 'Jumanji 3', Film Aksi Spektakuler Bakal Tayang di 2026
ShowBiz
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
Ketidakberesan ini memicu Sang Raja untuk memanggil Gu Cheon dan Saeng Gang guna menyelidiki kutukan misterius yang menyelimuti istana tersebut
Angga Yudha Pratama - Rabu, 28 Januari 2026
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
ShowBiz
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Film Return to Silent Hill akan tayang mulai 28 Januari 2026. Hadirkan horor psikologis, kisah trauma, dan teror kota berkabut legendaris.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
ShowBiz
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
Trailer terbaru The Super Mario Galaxy Movie memperlihatkan Yoshi dan Birdo bergabung dalam petualangan luar angkasa Mario.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
ShowBiz
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
Netflix menyiapkan film thriller 'Tygo', menandai debut Lisa BLACKPINK. Dibintangi Ma Dong Seok dan Lee Jin Uk, dengan aksi brutal dan kisah balas dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
ShowBiz
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Film A24 Marty Supreme yang dibintangi Timothée Chalamet mencetak pendapatan global Rp 1,7 triliun dan jadi salah satu film independen tersukses 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Indonesia
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Film ini mengikuti Ray Seale (Bautista), seorang agen DEA yang menyamar dan bekerja di El Paso, Texas.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Lifestyle
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
Sandokan dibintangi Can Yaman, yang beradu akting dengan beberapa talenta top Inggris seperti Alanah Bloor, Ed Westwick, dan John Hannah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
Serial Sandokan Segera Tayang di  Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
ShowBiz
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Rumor adaptasi live action film animasi Monster House dikonfirmasi. Film horor ini akan disutradarai André Øvredal dan ditulis Barrymore A. Moton.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Bagikan