Film

Film Menyanyat Hati Persembahan dari Yura Yunita

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 20 April 2021
Film Menyanyat Hati Persembahan dari Yura Yunita

ilm 'Tenang' digarap oleh Yandy Laurens. (Foto: istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENGAWALI Ramadan 2021 dengan single Tenang, penyanyi kelahiran 1991 ini kembali meneruskan pelengkap untuk singlenya. Adalah sebuah film pendek hasil garapan sutradara muda bertalenta, Yandy Laurens yang rilis pada 16 April 2021.

“Punya kesempatan buat short ini jdi diingatkan kembali bahwa memori sangat berharga, tidak hanya untuk nanti. Namun juga saat proses penciptaan memori demi memori itu sendiri: kita menikmatinya dengan amat sungguh sekarang,” ucap Yandy Laurens dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Senin (19/4).

Baca juga:

Jelang Ramadan Yura Yunita Rilis Single ‘Tenang’

Film ini mengisahkan tentang seseorang yang mencoba berdamai dengan kenangan dan dirinya sendiri, serupa dengan ajakan dalam lagu Tenang. Berdurasi 7.37 menit, film ini dibintangi oleh aktor dan aktris ternama seperti, Ringgo Agus, Nirina Zubir, Kiki Narendra dan aktor cilik Gamaliel Eleazar dan Zozo.

Ringgo Agus berbagi pendapatnya soal film ini dengan mengatakan bahwa, tidak seorang pun yang memiliki hal sama, dalam memaknai sebuah kehilangan.

“Tidak ada satupun orang yang persis sama dalam memaknai kehilangan. Begitu pun gue ketika menyelami peran ini, rasa kehilangan yang gue rasakan belum tentu sama dengan orang lain. Bahkan ketika film ini sudah tiba di tangan penontonnya, reaksi yang muncul beragam,” ungkapnya.

Baca juga:

Single 'CHING' Basboi Merepresentasikan Tentang Indonesia di Bulan Ramadan

Film Menyanyat Hati Persembahan dari Yura Yunita
Para pemain dan sutradara film 'Tenang'. (Foto: istimewa)

Senada dengan Ringgo, aktris kelahiran Antananarivo, Madagascar, Nirina Zubir juga memaknai rasa kehilangan dengan mendalam lewat film pendek ini.

“Jatuh hati dengan lagu dulu, baru filmnya. Tapi jujur, tidak nyangka dampaknya sebesar dan sedalam ini. Baru ‘kena’ banget pas lihat hasil akhirnya, tapi kita tidak pernah ragu dengan Yandy, karena dia selalu punya rasa yang ‘dalam’ terhadap keluarga.”

Kiki Narendra juga memaknai lagu dan film Tenang dengan sangat personal. “Semoga ini bisa menjadi tenang dan terang bagi kalian yang mendengarkan dan menonton.”

Bagi Yura Yunita, penulis lagu ini. Tenang merupakan ajakan untuk sejenak melihat ke sekitar dan dalam diri sendiri untuk menemukan kehendak, sekaligus jawaban dari segala pertanyaan di kepala kita.

“Dilingkupi ketenangan, berdialog dengan suara hati yang paling dalam diharapkan bisa membuat kita menerima diri sendiri secara utuh,” jelas Yura. (far)

Baca juga:

‘Chaos & Order’ Jadi Jembatan Scaller Menuju Album Baru

#Musik #Musik Indonesia #Yura Yunita #Film #Film Pendek #Nirina Zubir #Ringgo Agus Rahman
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Dunia
Peminat Konser BTS Membeludak, Presiden Meksiko Surati Presiden Korea Selatan Minta Jadwal Tambah Konser
Ada 1 juta anak muda ingin membeli tiket, tetapi tiket yang tersedia hanya 150.000.
Dwi Astarini - 49 menit lalu
Peminat Konser BTS Membeludak, Presiden Meksiko Surati Presiden Korea Selatan Minta Jadwal Tambah Konser
ShowBiz
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Film Return to Silent Hill akan tayang mulai 28 Januari 2026. Hadirkan horor psikologis, kisah trauma, dan teror kota berkabut legendaris.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 24 menit lalu
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
ShowBiz
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
BigHit Music mengatakan tiket untuk 41 konser di kedua wilayah tersebut ludes dalam waktu singkat setelah mulai dijual pada Sabtu (24/1).
Dwi Astarini - 2 jam, 31 menit lalu
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
ShowBiz
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
Krisna Trias berkolaborasi dengan Satine Zaneta dalam single “Harmoni”, balada bernuansa 70-an yang merayakan perbedaan, toleransi, dan penerimaan.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 42 menit lalu
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
ShowBiz
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Harry Styles resmi comeback dengan merilis single terbaru berjudul 'Aperture'. Mengisahkan keberanian membuka hati pada cinta baru meski dibayangi keraguan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
ShowBiz
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
Liriknya menyentuh dan merefleksikan realitas yang akrab bagi banyak keluarga.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
ShowBiz
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
Lagu ini menegaskan filosofi 'Takhta untuk Rakyat'.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
ShowBiz
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Melalui lirik yang sederhana tapi penuh makna, lagu ini menegaskan keyakinan Tuhan senantiasa memiliki jalan untuk memulihkan kehidupan umat-Nya yang percaya.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
ShowBiz
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
Vokalis Element Band, Lucky Widja, meninggal dunia. Berikut perjalanan karier dan karya-karya ikonisnya bersama Element.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
Bagikan