Film Horor 'Jalan Pulang' Dibintangi Luna Maya, Ceritakan Ilmu Gaib yang Mengancam Nyawa Anak
Poster resmi film horor Jalan Pulang. (Website/CGV)
MerahPutih.com - Rumah produksi Leo Pictures membuat film horor seputar eksorsime yang menegangkan penuh suasana kelam bertajuk "Jalan Pulang”, yang akan diputar pada 19 Juni 2025.
Film ini pun dibintangi oleh artis papan atas tanah air, yang kerap wara-wiri membintangi film horor di antaranya Luna Maya. Shareefa Daanish, Taskya Namya, Saskia Chadwick, Teuku Rifnu Wikana, Sujiwo Tejo, Kiki Narendra, Ruth Marini, Jajang C. Noer.
Film horor "Jalan Pulang" disutradarai oleh Jerpoint dan diproduseri oleh Agung Saputra, orang yang sama di balik proyek film bergenre horor, misalnya Sosok Ketiga dan Thagut.
Sinopsis film horor "Jalan Pulang"
Film ini berpusat pada Lastini diperankan oleh Luna Maya, seorang janda dengan tiga orang anak. Nasib malang menimpa mereka, kebahagian pun hilang seketika karena kepala keluarga kecil itu (Edward Manalu) hilang secara misterius.
Baca juga:
Sinopsis dan Fakta Menarik Film Perang Kota, Dibintangi Chicco Jerikho dan Ariel Tatum
Cobaan tak henti-hentinya menimpa Lastini. Salah satu putrinya, Arum diperankan Saskia Chadwick, jatuh sakit karena hal non medis. Tepatnya karena ilmu hitam.
Lastini yang menyakini penyebab bukan penyakit medis pun segera berobat ke 'orang pintar’, meminta pertolongan agar kekuatan gaib yang menguasai tubuh sang anak bisa dikeluarkan.
Mengetahui waktu mereka terbatas sebelum ulang tahun Arum yang jatuh di tahun kabisat, Lastini ditemani anak yang lain, Lia diperankan Taskya Namya dan Rama diperankan Raffan Al Aryan, melakukan perjalanan untuk mencari pertolongan dari para dukun.
Namun, saat di perjalanan terornya makin mengerikan. Sang anak mengalami kerasukan yang parah. Mereka berpacu dengan waktu dan menghadapi kekuatan yang makin mengancam nyawa Arum. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
Monster Pabrik Rambut Tayang Perdana di Berlin Film Festival, Intip Sinopsisnya
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar