Film Baru Song Joong-ki, ‘Bogota: The Land of Last Chance’, Tayang 31 Desember
Film baru Song Joong-ki, 'Bogota: The Land of Last Chance' akan tayang 31 Desember.(foto: Allkpop)
MERAHPUTIH.COM - SONG Joong-ki kembali ke layar lebar. Kali ini, ia beraksi di film Bogota: The Land of Last Chance. Film nan amat dinanti ini akan tayang perdana di bioskop pada 31 Desember 2024.
Dengan latar belakang Kota Bogota, Kolombia, yang semarak tapi berbahaya, film ini mengisahkan para karakter yang mencari kesempatan baru di negeri asing. Namun, mereka kemudian menyadari bahwa kesempatan terbesar dalam hidup mereka mungkin berada di tempat yang tidak mereka duga.
Teaser dan trailer utama yang baru saja dirilis menjanjikan pengalaman sinematik yang menggembirakan. Cuplikan singkat itu menyoroti suasana menegangkan Bogota dan perjalanan emosional yang kompleks dari para karakternya. Joong-ki tampak terlibat dalam kejar-kejaran intens dan aksi berbahaya.
Baca juga:
Song Joong-ki Sambut Putri Pertama, Ungkapkan Terima Kasih kepada Ki Aile
Bogota: The Land of Last Chance akan dibuka di bioskop-bioskop di seluruh dunia pada 31 Desember 2024, menjadikannya film yang wajib ditonton oleh pencinta film di musim dingin ini.
Selain Joong-ki, Bogota : The Land of Last Chance juga dibintangi Lee Hee-jun dan Kwon Hae-hyo serta didukung Park Ji-hwan, dan Jo Hyun-chul. Mereka akan membawa narasi yang penuh ketegangan tentang kelangsungan hidup, takdir, dan pengejaran mimpi di lingkungan yang asing.(dwi)
Baca juga:
Hadir di Acara Spesial ‘The Land of Happiness’, Song Joong-ki Kenang Lee Sun-kyun
Bagikan
Berita Terkait
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS