Figur Publik Indonesia ini Berhasil Mencuri Perhatian Warga Korea Selatan
Beberapa figur publik Indonesia dielu-elukan di Korea Selatan.(foto: twitter @xxteukxx)
SEJUMLAH figur publik Korea Selatan memiliki tempat tersendiri di hati para pencinta K-pop di Indonesia. Beberapa nama besar pun memiliki penggemar cukup banyak di Indonesia. Sebut saja Super Junior, Girls Generation, EXO, Black Pink, hingga yang terbaru BTS.
Namun, tahukah kamu bahwa sejumlah figur publik Indonesia juga memiliki tempat tersendiri di hati warga Korea Selatan? Figur publik Indonesia yang memiliki penggemar cukup banyak di Korea bergerak di berbagai bidang, mulai dari tokoh politik hingga penyanyi. Berikut orang Indonesia yang memiliki penggemar cukup banyak di Korea Selatan.
1. Joko Widodo
Presiden Republik Indonesia ini menjadi perbincangan di kalangan warganet Korea Selatan setelah aksi heroiknya dalam video singkat pembukaan Asian Games 2018. Dalam video tersebut, Jokowi melakukan atraksi dengan menggunakan motor sport Yamaha FZ1. Aksinya tersebut tak hanya menjadi buah bibir di kalangan rakyat Indonesia, tetapi juga masyarakat Korea Selatan. Warganet 'Negeri Ginseng' berdecak kagum atas konsep heroik yang dibuat Creative Director Asian Games, Wishnutama. Kekaguman tersebut dilontarkan di akun Twitter mereka.
“Aku ingin datang ke Jakarta. Pembukaan upacaranya sangat keren. Lihat saja presiden dan motornya,” ucap pengguna Twitter asal Korea bernama Ji Eun.
Sementara itu, pemilik akun Twitter dengan username @gotry7 mengatakan bahwa Asian Games jauh lebih keren daripada acara Piala Dunia 2018 yang diselenggarakan di Rusia. “Upacara pembukaan Asian Games di Jakarta merupakan yang terbaik di antara upacara pembukaan olahraga yang dilakukan beberapa tahun terakhir. Performa Presiden Indonesia lebih menyenangkan daripada penampilan Presiden Rusia di upacara pembukaan Piala Dunia di Rusia,” tulis pria bernama Hyun Wook tersebut.
“Di pembukaan Asian Games, aku melihat Presiden Indonesia mengendarai sepeda motor. Kupikir film Mission Impossible heheheh," tutur pengguna Twitter dengan username @fantaguy79.
2. Tatjana Saphira
Kecantikan Tatjana Saphira tak hanya mampu menyihir kaum adam di Indonesia, tetapi juga masyarakat Korea Selatan. Struktur wajahnya yang tampak proposional tanpa campur tangan pisau bedah tersebut sangat diidam-idamkan perempuan Korea Selatan. Salah satu orang yang pernah memuji kecantikannya ialah aktris Korea Selatan, Shim Eun—kyu.
Eun-kyu ialah bintang utama film Miss Granny. Film tersebut diadaptasi ke Indonesia menjadi Sweet 20 dan diperankan Tatjana Saphira. Dalam sebuah video singkat, Eun-kyu mengungkapkan pujiannya terhadap Tatjana. “Saya dengar Miss Granny telah diadaptasi di Indnesia dan akan main setelah Lebaran. Saya sudah nonton trailernya dan pemeran utamanya Tatjana sangat cantik,” demikian pujian yang ia lontarkan untuk Tatjana.
Selain Eun-kyu, kecantikan Tatjana juga membuat aktor terkenal Korea Selatan, Gong-yoo terpesona. Sama-sama menjadi brand ambassador Asus, keduanya dipertemukan dalam iklan Asus Zenfone 4 Selfie. Perbedaan usia 18 tahun tak menjadi kendala keduanya dalam memperlihatkan chemistry yang kuat. Mereka tampak menjiwai peran sebagai sepasang kekasih yang melepas rindu setelah menjalani hubungan jarak jauh.
Baru-baru ini, Tatjana juga mendapat penghargaan Asian Star Prize di Seoul International Drama Award 2018 yang diselenggarakan di KBS Hall, Seoul, Korea Selatan, Senin (3/9). Penghargaan tersebut bukanlah ajang sembarangan. Seoul Drama Award menyeleksi 268 karya dari 56 negara. Jumlah tersebut terbesar dalam sejarah ajang penghargaan. “Malam yang luar biasa dan saya merasa terhormat mendapatkan Asian Star Prize. Terima kasih banyak Seoul Drama Award 2018,” komentara Tatjana setelah menerima penghargaan itu. Saat menghadiri acara penyerahan, ia tampak cantik dengan gaun panjang bernuansa etnik dengan motif tenun Sumba.
3. Mocca
Band Mocca merupakan figur publik Indonesia pertama yang berhasil mengukir sejarah di Korea Selatan. Di saat lagu milik Super Junior yang berjudul Sorry-Sorry menggaung di Indonesia, lagu Mocca yang berjudul Happy justru menggaung di Korea Selatan pada 2009.
“Ketika kami tur di Korea Selatan, lagu Happy sangat disukai warga Korea. Sampai-sampai lagu ini juga dipergunakan saat perpisahan anak TK di Korea Selatan,” tutur gitaris Mocca, Riko Prayitno. Tak hanya beredar di skala kecil, lagu mereka juga menjadi jingle sejumlah perusahaan Korea Selatan. Tak tanggung-tanggung, tujuh perusahaan Korea Selatan menggunakan lagu dari Mocca sebagai jingle mereka.
Mulai dari iklan oli, pusat perbelanjaan, maskapai penerbangan, hingga pendingin ruangan menggunakan lagu milik Mocca. Lagu mereka bahkan juga muncul di salah satu variety show dengan rating tertinggi di Korea berjudul The Return of Superman. Selain lagu Happy, lagu Mocca yang fenomenal di Korea ialah I Remember.
Kedua lagu tersebut membuat para personel Mocca berkesempatan tampil di Asia Song Festival South Korea dan stasiun TV EB5. Hingga saat ini, musik-musik mereka kerap dibawakan musisi Korea Selatan, salah satunya oleh AKMU.(Avi)