Farrt! Lepas Debut Single 'I Stop Eat Meat for You (It's Alright)'

Soffi AmiraSoffi Amira - Rabu, 17 Juli 2024
Farrt! Lepas Debut Single 'I Stop Eat Meat for You (It's Alright)'

Farrt! baru saja melepas debut single berjudul I Stop Eat Meat for You (It's Alright). (Foto: Instagram/@.farrt.farrt.farrt)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Percayalah jika segala sesuatu bisa terjadi dengan begitu cepat dan tepat. Hal spontan terkadang berhasil menciptakan satu hal yang serius dan menyenangkan.

Hal itulah yang terjadi oleh Farrt! yang beranggotakan Kiki Aulia Ucup, Eno Gitara, Pandu Fuzztoni, dan Bobby Mandela, pada suatu siang di sebuah kantor bilangan Jakarta Selatan.

“Awal terbentuknya itu ditembak sama Ucup (Kiki Aulia Ucup) dengan pertanyaan, ‘Bob, lu kan bisa main gitar, mau ngeband enggak?’ gue sontak langsung jawab, ‘Hah, beneran? Mau’ yaudah besoknya langsung diajak latihan tapi belum tahu siapa aja personelnya dan mainin apa,” ucap Bobby Mandela dalam pesan WhatsApp kepada MerahPutih.com, Senin (15/7).

Gayung pun bersambut, Bobby langsung mengiyakan untuk melakukan latihan bersama keesokan harinya. Dari hasil latihan beberapa kali, terciptalah single perdana berjudul I Stop Eat Meat for You (It’s Alright) yang kental dengan nuansa pop punk era 90-an.

Baca juga:

Cerita Kolaborasi Sheryl Sheinafia dan Jinan Laetitia di Balik Single 'Oh! All My Love'

View this post on Instagram

A post shared by FARRT! (@farrt.farrt.farrt)

“Single itu aslinya diciptakan Pandu bertahun-tahun lalu dengan bermodal piano. Cuma liriknya dikasih cerita lain lagi sama Dochi (Pee Wee Gaskins) yang berdasarkan pengalaman dia juga. Bisa dibilang, ini lagu cintanya Pandu terus disempurnakan liriknya sama Dochi, dan aransemennya seperti sekarang ini,” lanjut pria yang akrab disapa Bobciaw ini.

Bermodalkan satu single yang sudah rilis dan beberapa materinya, Farrt! akan melakukan debut live performance untuk skala festival di We The Fest 2024 mendatang.

“Kita sudah punya beberapa lagu original dan sudah selesai di mixing dan mastering. Akan dirilis setiap minggu ke depannya,” terangnya.

Sekali lagi, percayalah, bila Farrt! bukanlah sebuah gimmick semata. Hal itu mengingat kesibukan masing-masing personel yang memiliki kepadatan jadwal, namun mereka masih sempat menyelesaikan sebuah karya dan bersiap untuk melepas EP bertajuk Welcome Back Teenager pada Agustus 2024.

Baca juga:

XG Goda Para Penggemar Lewat Single 'SOMETHING AIN’T RIGHT'

“Gue pikir awalnya ini proyek gimmick, tapi nyatanya serius banget. Kita juga sedang menyiapkan materi-materi baru untuk album penuh ke depannya,” pungkas Bobby. (far)

#Musik #Single Baru #Grup Band
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lagu 'Berhenti Mencintai' dari Album Terbaru Fatin
Fatin tampak semakin menunjukkan kemampuannya dalam membawakan lagu bertema cinta dengan gaya yang lembut tapi penuh kekuatan emosional.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Berhenti Mencintai' dari Album Terbaru Fatin
ShowBiz
Suliyana Bawakan Ulang Lagu ‘Abot Salah Siji’, Simak Lirik dan Maknanya
Lewat lagu Abot Salah Siji, memperlihatkan kemampuan Suliyana sebagai penyanyi sekaligus penulis lagu.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Suliyana Bawakan Ulang Lagu ‘Abot Salah Siji’, Simak Lirik dan Maknanya
ShowBiz
Dimansyah Laitupa Lanjutkan Eksistensi di Industri Musik lewat Single 'Untuk Apa', Simak Lirik Lengkapnya
Finalis Indonesian Idol Dimansyah Laitupa rilis single Untuk Apa.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Dimansyah Laitupa Lanjutkan Eksistensi di Industri Musik lewat Single 'Untuk Apa', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Refleksi Diri dan Cinta, Prinsa Mandagie Hadirkan Single ‘Kembali Ke Aku’
Prinsa ingin menggambarkan proses penyadaran diri lewat lagu Kembali Ke Aku.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Refleksi Diri dan Cinta, Prinsa Mandagie Hadirkan Single ‘Kembali Ke Aku’
ShowBiz
Lirik Lagu 'Bila Hatimu Pergi' The Virgin, Ceritakan Perjalanan Menghadapi dan Merawat Rasa Kehilangan
Lagu Bila Hatimu Pergi The Virgin mengajak pendengar untuk meresapi setiap nuansa kesedihan, kerinduan, dan harapan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Bila Hatimu Pergi' The Virgin, Ceritakan Perjalanan Menghadapi dan Merawat Rasa Kehilangan
ShowBiz
Cakra Khan Ceritakan Fase Paling Jujur dalam Perjalanan Cinta di Lirik Lagu 'Tak Sejalan'
Lewat lagu Tak Sejalan, Cakra Khan kisahkan cinta semata tak cukup untuk pertahankan sebuah hubungan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Cakra Khan Ceritakan Fase Paling Jujur dalam Perjalanan Cinta di Lirik Lagu 'Tak Sejalan'
ShowBiz
Sepuluh Tahun ‘Generation Y’, Kunto Aji Hadirkan Single ‘2025 Masih Asik Sendiri’ dengan Aransemen Baru
Kunto Aji menghadirkan single baru bertajuk 2025 Masih Asik Sendiri.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Sepuluh Tahun ‘Generation Y’, Kunto Aji Hadirkan Single ‘2025 Masih Asik Sendiri’ dengan Aransemen Baru
ShowBiz
Soundwich: Babak Terakhir, saat Tangerang Raya Menutup Perjalanan Musik dengan Bunyi dan Pelukan
Showcase pamungkas Soundwich menghadirkan tiga penampil utama, yaitu The Jems, Santasantap, dan Azel.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Soundwich: Babak Terakhir, saat Tangerang Raya Menutup Perjalanan Musik dengan Bunyi dan Pelukan
ShowBiz
Dita Karang Resmi Debut Solo Lewat Single 'Love So Sweet', Berikut Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Love So Sweet dari Dita Karang menjadi penanda debut solonya di dunia musik. Lagu ini hadir dengan nuansa pop dan sentuhan R&B.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Dita Karang Resmi Debut Solo Lewat Single 'Love So Sweet', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Good Ol' Days' dari Proyek Solo Hayley Williams
'Good Ol’ Days' menjadi salah satu dari dua lagu baru yang akan melengkapi versi fisik album terbaru Hayley.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Good Ol' Days' dari Proyek Solo Hayley Williams
Bagikan