Fajar/Rian Maju Semi Final di Indonesia Open

Yohannes AbimanyuYohannes Abimanyu - Sabtu, 17 Juni 2017
Fajar/Rian Maju Semi Final di Indonesia Open
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto (kiri). ( ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian menjadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke putaran semifinal turnamen bulu tangkis BCA Indonesia Open Super Series Premier (BIOSSP) 2017 setelah mendapatkan hasil positif di delapan besar.

Dalam pertandingan putaran delapan besar yang dilangsungkan Fajar/Rian berhasil menyudahi perlawanan ganda Thailand Kittinupong Kedren/Dechapol Puavanukroh dalam drama tiga gim 21-13, 18-21, 21-12.

Pasangan Indonesia berperingkat 19 dunia yang ditemui selepas pertandingan mengatakan mereka sempat salah menerapkan strategi di gim kedua sehingga pertandingan harus ditentukan oleh gim penentu.

"Seharusnya kami bisa menang dua gim langsung, namun karena salah menerapkan strategi ketika sudah memimpin perolehan poin, kami tersalip dan pertandingan dilanjutkan hingga gim pamungkas," kata Fajar di Jakarta Convention Centre (JCC), Jumat (16/6) malam.

Saat gim kedua tersebut, memang Fajar/Rian yang sedang unggul atas pasangan Thailand 17-14 langsung tersalip 17-19 dan berakhir dengan kekalahan 18-21.

"Seharusnya pada momen itu kami lebih berani bermain menyerang tapi malah bertahan," ucap Fajar lagi.

Sementara itu, di lokasi yang sama, Kittinupong/Dechapol mengatakan hasil minor yang didapatkan oleh pasangan berperingkat 22 dunia tersebut, karena strategi yang mereka miliki tidak berjalan dengan baik.

"Di pertandingan tadi dalam gim awal kami tidak bermain selaras dengan rencana 'coach' (pelatih), namun di gim kedua akhirnya kami dapat memenangkan pertandingan tapi di gim ketiga kembali seperti itu," ujar Kittinupong.

"Namun, harus kami akui lawan bermain sangat baik hari ini, dari servis, permainan net dan dropshot mematikan kami bisa dikembalikan dengan baik," ucap Dechapol, menambahkan.

Fajar/Rian menjadi wakil Indonesia pertama di putaran semifinal Indonesia Terbuka 2017, setelah sebelumnya Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari harus menyerah dari unggulan tiga asal Korea Selatan Chang Ye Na/Lee So Hee 21-17, 13-21, 13-21.

Sementara dua wakil Indonesia lainnya yaitu Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani masih akan berjuang malam ini.

Tontowi/Liliyana ditantang pasangan Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, sedangkan Anggia/Ketut akan menghadapi duet Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Sumber: ANTARA

#Bulu Tangkis Indonesia #Ganda Campuran
Bagikan
Ditulis Oleh

Yohannes Abimanyu

Wonderful Indonesia, Pesona Indonesia dan pesona gw adalah satu
Bagikan