Fajar/Rian Juara Malaysia Masters 2018

Luhung SaptoLuhung Sapto - Senin, 22 Januari 2018
Fajar/Rian Juara Malaysia Masters 2018

Pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. (Foto PBSI)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto meraih gelar juara di turnamen Malaysia Masters 2018 BWF World Tour Super 500. Pada pertandingan final yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Fajar/Rian menghentikan perlawanan wakil tuan rumah, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, dengan skor 14-21, 24-22, 21-13.

Pertarungan kedua pasangan ganda putra berlangsung sengit. Fajar/Rian yang tak diunggulkan, kali ini mampu melewati tekanan demi tekanan yang dilancarkan lawan yang merupakan satu-satunya wakil tuan rumah sekaligus peraih medali perak ganda putra di Olimpiade Rio de Janeiro 2016.

“Di awal permainan, Goh/Tan yakin sekali sedangkan kami seperti belum dapat feel nya. Pukulan kami sering nyangkut, jadinya ragu-ragu. Lawan memang kualitasnya bagus,” ungkap Rian soal game pertama.

“Lalu kami coba lagi di game kedua, mainnya lebih maksa. Dari sini, lawan justru banyak melakukan kesalahan sendiri,” tambah Rian.

“Waktu saya servis di kedudukan 13-18, saya merasa nothing to lose, tetapi tidak mau menyerah. Setelah merebut game kedua, kami merasa lebih enjoy di game ketiga. Mau main seperti apa juga enak, lawan pun dibawah tekanan,” jelas Fajar.

Gelar Malaysia Masters 2018 merupakan gelar pertama yang diraih Fajar/Rian di tahun 2018, juga gelar pertama setara level super series bagi keduanya.

“Kami bersyukur atas gelar pertama di tahun 2018 sekaligus gelar pertama yang setara level super series. Tidak ada firasat apa-apa sih, tapi setelah mengalahkan Kamura/Sonoda, kami merasa ada peluang, sepertinya ada kans,” beber Fajar yang di babak kedua mengalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, unggulan keempat dari Jepang.

“Kalau saya sih malah mimpi aneh waktu sebelum tanding di semifinal. Mimpinya sudah semangat mau tanding, malah sepatu saya ketinggalan, ha ha ha,” canda Rian.

Pencapaian ini juga diapresiasi oleh Kepala Pelatih Ganda Putra PBSI, Herry Iman Pierngadi.

“Pastinya yang pertama itu kerja keras, tidak mudah menyerah dan yang penting percaya penuh dengan pelatih,” tutur Herry yang mendampingi Fajar/Rian bertanding.

“Waktu di Thailand (Masters) itu mereka masih kelihatan paniknya, di Malaysia ada kemajuan, mereka lebih sabar dan lebih tenang. Walaupun di game pertama sempat kelihatan kurang tenang dan banyak error. Tetapi secara pola permainan sudah ada peningkatan,” tambahnya.

Ini merupakan gelar kedua yang diraih tim Indonesia di tahun 2018. Pada pekan lalu, satu gelar diraih Tommy Sugiarto di ajang Thailand Masters 2018.

Berikut hasil lengkap pertandingan final Malaysia Masters 2018 :

Ganda Campuran

Tang Chun Man/Tse Ying Suet (2/HKG) vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong (5/CHN) 19-21, 22-20, 21-18

Ganda Putri

Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (3/DEN) Chen Qingchen/Jia Yifan (1/CHN) 22-20, 21-18

Tunggal Putra

Viktor Axelsen (1/DEN) vs Kenta Nishimoto (JPN) 21-13, 21-23, 21-18

Tunggal Putri

Ratchanok Intanon (5/THA) vs Tai Tzu Ying (1/TPE) 21-16, 14-21, 24-22

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (MAS) 14-21, 24-22, 21-13

#Fajar Alfian #Muhammad Rian Ardianto #Malaysia Masters 2018
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Olahraga
Tidak Puas dengan Penampilan, Fajar/Fikri Tetap Bersyukur meski Kalah dalam Final Denmark Open
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri mengakui melakukan banyak kesalahan berujung kekalahan di final melawan ganda Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Frengky Aruan - Senin, 20 Oktober 2025
Tidak Puas dengan Penampilan, Fajar/Fikri Tetap Bersyukur meski Kalah dalam Final Denmark Open
Olahraga
Fajar/Fikri Waspadai Motivasi Tinggi Ganda Putra Inggris Lane/Vendy di Perempat Final Denmark Open 2025
Mengingat Lane/Vendy sebelumnya menjadi juara Artic Open 2025 setelah mengalahkan pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Frengky Aruan - Jumat, 17 Oktober 2025
Fajar/Fikri Waspadai Motivasi Tinggi Ganda Putra Inggris Lane/Vendy di Perempat Final Denmark Open 2025
Olahraga
Jumpa Pasangan Malaysia di Perempat Final, Fajar/Fikri Usung Misi Balas Dendam
Fajar/Fikri sebelumnya disingkirkan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin di babak perempat final Jepang Open 2025.
Frengky Aruan - Kamis, 18 September 2025
Jumpa Pasangan Malaysia di Perempat Final, Fajar/Fikri Usung Misi Balas Dendam
Olahraga
Melaju ke 16 Besar China Master 2025, Fajar/Fikri Sadar Ekspektasi Tinggi untuk Kembali Raih Gelar Juara
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri melaju setelah mengandaskan perlawanan ganda tuan rumah China Huang Di/Liu Yang dua gim langsung, 21-10 dan 21-17 pada pertandingan babak 32 besar
Frengky Aruan - Selasa, 16 September 2025
Melaju ke 16 Besar China Master 2025, Fajar/Fikri Sadar Ekspektasi Tinggi untuk Kembali Raih Gelar Juara
Fajar/Rian Langsung Fokus ke Indonesia Open
Juara bertahan All England Open itu pun kompak menyayangkan tidak bisa mengambil momentum pada pertandingan ketat di gim pertama
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 Juni 2024
Fajar/Rian Langsung Fokus ke Indonesia Open
Olahraga
Fajar Alfian Targetkan Medali Emas di Asian Games Hangzhou
"Yang pasti target itu ingin menjadi yang terbaik. Semua pemain pasti (mempunyai target) seperti itu apalagi saya waktu di Asian Games 2018 meraih medali perak kalah dengan duo Marcus/Kevin. Mungkin tahun ini ingin upgrade medali," kata Fajar Alfian
Andika Pratama - Sabtu, 02 September 2023
Fajar Alfian Targetkan Medali Emas di Asian Games Hangzhou
Olahraga
Anthony Ginting hingga Fajar Alfian Resmi jadi ASN
"Terima kasih banyak untuk pemerintah @kemenpora atas apresiasinya, dari CPNS 2018 dan sekarang sudah resmi menjadi PNS di 2022 lewat pendidikan pelatihan di @pusdiklat_tekfunghan," ujar Fajar
Andika Pratama - Rabu, 09 November 2022
Anthony Ginting hingga Fajar Alfian Resmi jadi ASN
Bagikan