Empat Wakil Indonesia Terhenti di Fase Grup Bulu Tangkis, PBSI Sampaikan Evaluasi

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 01 Agustus 2024
Empat Wakil Indonesia Terhenti di Fase Grup Bulu Tangkis, PBSI Sampaikan Evaluasi

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie. (NOC Indonesia/Naif Muhammad Al'as)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Empat wakil Indonesia di cabang olahraga bulu tangkis terhenti di fase grup Olimpiade Paris 2024. Dua merupakan tunggal putra yaitu Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting, sementara lainnya adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Ricky Soebagdja, wakil Indonesia terhenti karena tidak bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

“Kecuali (penampilan) Ginting, saya melihat kekalahan ini karena (yang lainnya) tidak bisa mengeluarkan permainan terbaik. Sementara secara persiapan kalau saya rasa sudah benar-benar maksimal, tapi secara di lapangan belum keluar secara maksimal,” kata Ricky Soebagdja dikutip dari Antara.

“Untuk Ginting saya melihat dia sudah mengeluarkan seluruh kemampuan, jatuh bangun mengejar bola tapi memang lawannya, Toma Junior Popov dengan dukungan suporter tuan rumah juga tampil sangat baik, seperti tidak ada celah,” ujarnya menambahkan.

Baca juga:

Fajar/Rian dan Gregoria Harus Anggap Laga seperti Final

Ricky menambahkan bahwa atmosfer Olimpiade sangatlah berbeda dengan turnamen-turnamen kelas dunia lainnya, sehingga berbagai kemungkinan dapat terjadi.

“Inilah Olimpiade dengan semua atmosfernya, memang berbeda dengan turnamen lain. Beban dan tekanan besar akan dirasakan semua atlet. Siapa yang siap secara mental dan bisa mengatasi rasa takut, rasa gugup dan demam panggung itu yang akan menang. Berbicara skill dan teknis semua sudah sama,” kata Ricky.

“Ini bukan hanya kemenangan kepada lawan tapi kemenangan atas pikiran-pikiran mereka sendiri. Itu yang sangat membedakan. Siapa yang bisa menentukan? Ya atlet itu sendiri,” sambungnya.

Indonesia hanya menyisakan dua wakil saja yang akan tampil di babak knockout, yaitu ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

Fajar/Rian akan menghadapi pasangan China Liang Wei Keng/Wang Chang di perempat final, sedangkan Gregoria berhadapan dengan wakil Korea Selatan Kim Gae Eun di babak 16 besar. (*)

AICE menjadi sponsor utama Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024

#PBSI #Bulu Tangkis #Olimpiade #Olimpiade Paris 2024
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Perolehan poin yang signifikan ini tidak dapat dilepaskan dari performa Jojo yang baru saja naik ke podium tertinggi Denmark Open 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Olahraga
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Jojo menang dramatis dengan skor 2-1 (13-21, 21-15, 21-15)
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Olahraga
Fajar/Fikri Waspadai Motivasi Tinggi Ganda Putra Inggris Lane/Vendy di Perempat Final Denmark Open 2025
Mengingat Lane/Vendy sebelumnya menjadi juara Artic Open 2025 setelah mengalahkan pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Frengky Aruan - Jumat, 17 Oktober 2025
Fajar/Fikri Waspadai Motivasi Tinggi Ganda Putra Inggris Lane/Vendy di Perempat Final Denmark Open 2025
Olahraga
Berikut Tim Tim Bulu Tangkis IndonesiaYang Bakal Bertarung di Denmark Open 2025
Gelaran dengan level BWF Super 750 menawarkan hadiah senilai USD 950 Ribu.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 13 Oktober 2025
Berikut Tim Tim Bulu Tangkis IndonesiaYang Bakal Bertarung di Denmark Open 2025
Olahraga
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri Gagal Juarai Korea Open 2025, Perlu Tambah Stamina
Fikri menimpali bahwa mereka perlu menambah stamina dalam permainan mengingat kurang konsisten menghadapi empat seri turnamen terakhir.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 September 2025
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri Gagal Juarai Korea Open 2025, Perlu Tambah Stamina
Olahraga
Putri KW Amankan Tiket Semifinal Korea Open 2025, Bertemu Akane Yang Belum Pernah Ditaklukan
Putri KW bersua Akane sebanyak lima kali dalam pertemuan mereka sepanjang karir. Dari pertemuan tersebut, Putri KW belum pernah sekali pun menaklukkan Akane.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 26 September 2025
Putri KW Amankan Tiket Semifinal Korea Open 2025, Bertemu Akane Yang Belum Pernah Ditaklukan
Indonesia
Jadwal Perempat Final Korea Open 2025, Ada 5 Wakil Indonesia Bertarung
Jonathan akan menghadapi atlet Jepang Kenta Nishimoto di Suwon Gymnasium, Suwon, setelah mengalahkan Chia Hao Lee dari Taiwan dengan 22-20, 15-21, 21-15 dalam tempo 1 jam 10 menit.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 26 September 2025
Jadwal Perempat Final Korea Open 2025, Ada 5 Wakil Indonesia Bertarung
Olahraga
Sudah Berusaha, tetapi Tetap Kalah, Leo/Bagas Petik Pelajaran dari Kegagalan di Korea Open 2025
Dalam laga di Suwon Gymnasium, Suwon, Rabu (24/9), Leo/Bagas menyerah 18-21, 21-17, dan 22-24.
Frengky Aruan - Kamis, 25 September 2025
Sudah Berusaha, tetapi Tetap Kalah, Leo/Bagas Petik Pelajaran dari Kegagalan di Korea Open 2025
Olahraga
Anupama Upadhyaya Menjadi Lebih Sulit Dihadapi Putri Kusuma Wardani di Korea Open 2025
Hal ini disampaikan Putri Kusuma Wardani setelah mengalahkan Anupama dua gim langsung 21-16, 21-15 di Suwon Gymnasium, Rabu (24/9).
Frengky Aruan - Rabu, 24 September 2025
Anupama Upadhyaya Menjadi Lebih Sulit Dihadapi Putri Kusuma Wardani di Korea Open 2025
Olahraga
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Jonatan Christie melaju ke 16 besar BWF World Tour Super 500 Korea Open 2025 setelah mengalahkan wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus dengan skor 21-11, 21-17
Frengky Aruan - Rabu, 24 September 2025
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Bagikan