Eksperimen Seru Tabraklari: Pentas Album Keluar Tumbuh Liar di Dunia Roblox

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Rabu, 13 Agustus 2025
Eksperimen Seru Tabraklari: Pentas Album Keluar Tumbuh Liar di Dunia Roblox

Tabraklari gelar showcase di dunia Roblox. (foto: dok/tabraklari)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Unit fastcore asal Tangerang, Tabraklari baru saja mencetak pengalaman unik dengan menggelar konser virtual di platform Roblox pada 10 Agustus 2025.

Acara ini berlangsung di Moshkopi 1990 dan diprakarsai komunitas Moshcorblox, menghadirkan suasana alternatif bagi para penggemar musik underground untuk menikmati penampilan secara interaktif di dunia digital.

Konser ini menjadi ajang Tabraklari membawakan sejumlah repertoar dari album terbarunya, Keluar Tumbuh Liar. Alih-alih tampil di panggung fisik, para personel memilih jalur digital.

Baca juga:

Tabraklari Kembali Memekakan Telinga Lewat Album Penuh 'Keluar Tumbuh Liar'

"Melihat peluang bisa bikin pertunjukan daring, jadi kita sikat aja,” ungkap bassist Tabraklari Odongpejj saat dihubungi MerahPutih.com.

Menariknya, proses kreatif kali ini berlangsung santai—musik diputar secara playback, sementara mereka memberikan komentar karena tidak membuka mikrofon. Pengalaman berinteraksi dengan penonton dalam bentuk avatar di dunia virtual menjadi hal yang berbeda.

“Beda sih pastinya, karena kita juga nggak tahu itu sebenarnya siapa. Mungkin uniknya karena kita nggak tahu itu siapa kali ya dan tujuannya di situ ngapain,” tambah Odong.

Baca juga:

Mendikdasmen Larang Anak Main Roblox

Meski begitu, Tabraklari melihat konsep konser virtual ini punya potensi strategis bagi skena musik independen. Bagi mereka, konser seperti ini cocok dimanfaatkan sebagai media promosi untuk menjangkau audiens yang lebih luas.

“Sepertinya cocok buat promo-promo sesuatu, karena online jadi bisa banyak nge-grab jangkauannya,” lanjutnya

Lewat format ini, Tabraklari tidak hanya membuka pintu baru untuk pertunjukan musik di era digital, tetapi juga menunjukkan bahwa kreativitas dan inovasi bisa terus berjalan meski tanpa panggung fisik. Dalam dunia virtual, musik tetap menjadi medium yang mempersatukan—baik di dunia nyata maupun di jagat piksel. (far)

#Tabraklari #Konser #Roblox
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Bruno Mars Gelar Konser Virtual Perdana di Roblox, Promosi Album The Romantic
Konser perdana Bruno Mars di Roblox akan dimulai pada Sabtu (17/1) pukul 12.00 PM PT, atau Minggu (18/1) pukul 03.00 WIB.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Bruno Mars Gelar Konser Virtual Perdana di Roblox, Promosi Album The Romantic
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
ShowBiz
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS akan tur mulai April 2026 hingga Maret 2027, dengan jadwal singgah di Amerika Utara, Eropa, Oseania, Asia Timur, dan Asia Tenggara.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
ShowBiz
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
BTS akan menyapa ARMY di Indonesia dalam konser dua malam di Jakarta pada 26-27 Desember 2026.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
ShowBiz
My Chemical Romance Batal Tampil di Hammersonic, Diganti Konser Solo di Jakarta
My Chemical Romance dipastikan batal tampil di Hammersonic Festival Jakarta. Sebagai gantinya, MCR akan menggelar konser solo di Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
My Chemical Romance Batal Tampil di Hammersonic, Diganti Konser Solo di Jakarta
ShowBiz
Stray Kids Gelar Konser SKZOO di Roblox, ini nih Waktu dan Cara Ikutannya
Konser SKZOO akan berlangsung dari Jumat (19/12) hingga Senin (22/12).
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
 Stray Kids Gelar Konser SKZOO di Roblox, ini nih Waktu dan Cara Ikutannya
Fun
Cryoshock Serpent Fisch: Lokasi, Cara Membuka Cryoshock Cellar, dan Tips Menangkapnya di Fischmas 2025
Cryoshock Serpent adalah ikan terakhir Fischmas 2025. Simak lokasi, cara membuka Cryoshock Cellar, rekomendasi rod, dan tips menangkapnya di Fisch.
ImanK - Selasa, 16 Desember 2025
Cryoshock Serpent Fisch: Lokasi, Cara Membuka Cryoshock Cellar, dan Tips Menangkapnya di Fischmas 2025
Fun
7 Cara Tercepat Dapat Uang di The Forge Roblox, Pemula Auto Sultan!
Inilah cara tercepat mendapatkan uang di The Forge Roblox. Panduan lengkap forging, mining, quest, hingga tips beli pickaxe agar cepat kaya, penasaran?
ImanK - Jumat, 05 Desember 2025
7 Cara Tercepat Dapat Uang di The Forge Roblox, Pemula Auto Sultan!
Fun
Kode The Forge Terbaru Desember 2025: Daftar Kode Aktif dan Cara Redeem
Dapatkan kode The Forge Roblox terbaru Desember 2025, lengkap dengan daftar kode aktif, kode expired, dan cara redeem untuk mendapatkan Rerolls dan bonus gratis
ImanK - Kamis, 04 Desember 2025
Kode The Forge Terbaru Desember 2025: Daftar Kode Aktif dan Cara Redeem
Bagikan