Eks Gelandang Juventus Segera Berkostum Persija, Ini Jawaban Teco
Junior Timbo. Foto: Ist
MerahPutih.com - Eks gelandang Juventus, Junior Timbo, dikabarkan segera berkostum Persija Jakarta musim depan. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, buka suara terkait informasi tersebut.
Kabar itu muncul setelah Junior Timbo diumumkan klub Serie B Brasil, Clube Nautico Capibaribe telah dilepas. Informasi dikeluarkan Nautico, Sabtu (16/12)
Eks Fluminense de Feira, Chapecoense, dan CA Juventus dijelaskan Nautico sudah menerima proposal dan menandatangani kontak untuk bergabung ke klub luar Brasil. Si pemain juga dijelaskan ingin mencari pengalaman baru.
Sosok pemain 27 tahun itu memang sempat disampaikan oleh manajemen Macan Kemayoran. Ketua Umum Persija, Ferry Paulus, sempat menjelaskan bahwa Persija akan mendatangkan pemain berkualitas dari Brasil, di mana salah satunya berposisi gelandang.
Ferry Paulus tak menyebut nama, hanya menerangkan bahwa penggawa yang akan merapat sebelumnya pernah bermain di Serie A dan Serie B Brasil.
Adapun Direktur Utama Persija, Gede Widiade menjelaskan bahwa salah satu pemain yang akan datang berusia 27 tahun. Pemain akan pergi ke Singapura untuk mengurus visa.
Teco terkesan tak ingin memberi kepastian. "Oh, Timbo. Tapi seperti saya bilang, harus tunggu. Pemain harus datang ke sini dulu," jelas Teco seperti dikutip Bolaskor.com
Pemain bernama lengkap Jorge de Araujo Soares Junior menunjukkan sudah berada di Singapura, Senin (18/12)
Bagikan
Berita Terkait
Persija Tanpa 5 Pemain Penting Vs Madura United Termasuk Hanif yang Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Tetap Tenang
Persija dan Gustavo Franca Sepakat Akhiri Kerja Sama
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Alasan Kuat Fajar Fathurrahman Pilih Gabung Persija Jakarta
Tidak Ingin Janji Muluk-muluk kepada Jakmania, Fajar Fathurrahman Hanya Pastikan Hal Ini Setelah Jadi Bagian Persija
Fokus Berbenah di Jeda Paruh Musim, Madura United Ingin Bangkit di Putaran Kedua Mulai dari Laga Vs Persija
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Kekalahan dari Persib Menyakitkan, Jordi Amat dan Maxwell Souza Sepakat Tim Persija Akan Lebih Kuat
Ketertarikan Persija pada Ricky Kambuaya dan Jaja, Presiden Dewa United Banten: Kabar Simpang Siur
Putaran Kedua Super League 2025/2026 Dimulai 23 Januari, Berikut Jadwal Lengkap Pekan 18: Persija Jamu Madura United, Persib Vs PSBS Biak