Dukung Shin Tae-yong, Umuh Muchtar Sebut Haruna Soemitro Cuma Numpang Hidup di PSSI
Anggota Exco PSSI Haruna Somitro dan Shin Tae-yong. (PSSI)
MerahPutih.com - Pernyataan Haruna Soemitro yang mengkritik pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong membuat Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar geram.
Sebelumnya, saat diwawancara di podcast YouTube JPNN.com, mantan manajer Madura United itu menyebut bahwa Shin Tae-yong tidak istimewa. Itu dibuktikan dengan posisi Indonesia yang hanya finis di peringkat dua Piala AFF 2020.
Baca Juga
Begini Nasib Penerjemah STY Usai Pernyataan Kontroversial Haruna Soemitro
Selain itu, Haruna Soemitro juga menyatakan tidak setuju dengan program naturalisasi PSSI untuk Timnas Indonesia. Termasuk juga match fixing yang tidak perlu diberantas.
Umuh menilai Haruna Soemitro sudah tidak pantas menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Menurutnya, Haruna Soemitro hanya menumpang mencari hidup di PSSI.
"Dia mengerti apa dan tahu apa, dia cuma cari hidup di Exco PSSI. Dia bukan pengusaha dan dia enggak punya usaha apa pun, semua tahu Haruna. Di Madura United juga dia tidak mewakili salah satu klubnya, itu pribadi dia dan sepertinya itu karakter Haruna. Makanya saya tegaskan segeralah Haruna keluar dari Exco PSSI, jangan ada di PSSI," ujar Umuh Muchtar saat dihubungi, Jumat (21/1)
Baca Juga
Shin Tae-yong Promosikan Yoo Jae-hoon Jadi Pelatih Kiper Timnas
Umuh Muchtar menyayangkan dengan terpilihnya Haruna Soemitro sebagai Exco PSSI. Alhasil, kritikan tajam dilontarkan oleh Haruna Soemitro.
"Shin Tae-yong sudah bagus, semua mendukung Shin Tae-yong. Saya merasa aneh, dia sepertinya punya tujuan-tujuan yang lain. Silahkan Haruna kalau dia tidak suka dengan kata-kata saya, saya akan tantang dia," tegasnya.
Karena itu, Umuh Muchtar meminta Haruna Soemitro untuk mundur dan dipecat dari jabatannya sebagai Exco PSSI. Sebab pernyataannya seakan tidak menghormati PSSI.
"Haruna di PSSI itu dari mana asalnya, karakter dia kan tidak bagus, rekor dia juga tidak bagus. Gini lah seharusnya dia dipecat saja dan diberhentikan dari PSSI. Dia tidak menghormati orang-orang yang ada di Exco itu, tidak menghormati juga kepada pimpinan di PSSI, itu tidak benar, tidak menghargai dan tidak menghormati. Shin Tae Yong itu menurut saya sudah bagus dan ada harapan untuk ke depan, bukan bicara seperti itu Haruna," pungkasnya. (Bolaskor)
Baca Juga
PSSI Pastikan Kontrak Dua Asisten Shin Tae-yong Tidak Diperpanjang
Bagikan
Berita Terkait
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Umuh Muchtar Pastikan Federico Barba Bertahan di Persib, Satu Pemain Asing Akan Bergabung
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi