Ducati WSBK Perpanjang Kontrak Alvaro Bautista hingga 2025
Alvaro Bautista perpanjang kontrak satu tahun dengan Ducati WSBK untuk 2025. (Foto: WSBK)
MerahPutih.com - Alvaro Bautista telah memperpanjang kontraknya dengan Ducati di WSBK hingga 2025. Juara Dunia Superbike dua kali itu akan tetap bersama tim pabrikan Ducati, setidaknya untuk satu musim lagi. Hal itu juga menepis spekulasi tentang kemungkinannya pensiun.
Pengumuman ini disampaikan menjelang seri GP Prancis WorldSBK, yang merupakan putaran kedelapan musim 2024. Bautista telah memenangi dua gelar World Superbike bersama Ducati, yaitu pada 2022 dan 2023.
Saat ini, pembalap Spanyol itu berada di posisi ketiga klasemen 2024, setelah memulai musim dengan kondisi yang belum pulih sepenuhnya dari cedera punggung akibat kecelakaan di akhir 2023. Saat itu, ia sedang menguji motor Ducati Desmosedici MotoGP untuk persiapan wildcard di Grand Prix Malaysia.
Bautista tertinggal 142 poin dari Toprak Razgatlioglu dan 50 poin di belakang rekan setimnya, Nicolo Bulega. Ia belum memenangi balapan sejak Superpole Race di GP Belanda.
Baca juga:
View this post on Instagram
Bautista mengatakan: “Saya sangat gembira bisa melanjutkan musim berikutnya bersama Ducati, bersama Aruba, dan bersama tim hebat ini yang sudah menjadi keluarga bagi saya. Saya merasa sempurna secara fisik dan mental, dan yakin masih bisa sangat kompetitif."
Kepala tim Aruba.it Racing Ducati, Stefano Cecconi menegaskan, pihaknya ingin melanjutkan kerja sama dengan Bautista yang selalu menjadi prioritas.
"Saya yakin dengan terus bekerja keras, kita akan mampu mengatasi tantangan baru yang diberikan oleh peraturan baru ini," katanya.
Sementara itu, Manajer Umum Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, juga menyambut baik perpanjangan kontrak ini, mengakui Bautista telah memberikan banyak emosi dalam beberapa musim terakhir.
Baca juga:
Ia menambahkan, fokus saat ini adalah menjaga konsentrasi pada musim ini dan memberikan dukungan maksimal kepada Bautista untuk mempertahankan gelar juara dunia. (waf)
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Operasi Bahu Kanan Selesai, Marc Marquez 'Hidupkan' Mode Pemulihan
Marc Marquez Sukses Operasi Bahu Kanan Usai, Bakal Absen di Malaysia dan Australia
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Balapan di Bawah Terik Matahari, ini Trik Jitu Marc Marquez agar Tetap Segar dan Percaya Diri
Finis di Posisi ke-2, Marc Marquez Mengunci Gelar Juara Dunia di Sirkuit Motegi
Angka 7 Jadi Kunci Marc Marquez Kembali Juara Dunia Setelah 6 Tahun di MotoGP Jepang
IMOS 2025 Resmi Dibuka: Pamerkan Motor Terbaru, Teknologi Canggih, hingga Inovasi Industri Roda Dua