Dibintangi Sheila Dara, Video Musik 'Rutinitas' Idgitaf Hadirkan Duka Sunyi dan Proses Berdamai
Idgitaf lepas video musik terbaru. (foto: dok/idgitaf)
MerahPutih.com - Idgitaf resmi meluncurkan video musik Rutinitas pada 11 Januari 2026. Dalam proyek visual ini, ia menggandeng Sheila Dara sebagai pemeran utama, sementara Dian Tamara dipercaya sebagai sutradara.
Perilisan video musik ini menjadi kelanjutan narasi dari lagu Rutinitas yang lebih dulu dirilis pada 5 Januari 2026. Keduanya saling terhubung, menghadirkan pengalaman emosional yang utuh antara lirik, musik, dan visual.
Video musik Rutinitas mengangkat kisah tentang seseorang yang tetap harus menjalani hari-harinya setelah kehilangan sosok terdekat.
Dengan visual yang tenang dan reflektif, video ini menggambarkan kesunyian dalam duka, ingatan yang terus hidup lewat hal-hal sederhana, serta proses perlahan untuk bertahan dan berdamai dengan kenyataan bahwa hidup tetap berjalan.
Narasi disampaikan tanpa dramatika berlebihan. Kesedihan justru hadir dalam gestur-gestur kecil dan rutinitas sehari-hari, menjadikan duka terasa dekat dan manusiawi.
Baca juga:
Idgitaf Buka 2026 dengan 'Rutinitas', Lagu Jujur tentang Awal yang Tak Selalu Bahagia
Idgitaf, yang akrab disapa Gita, mengungkapkan bahwa lagu ini lahir dari fase overthinking yang ia alami secara personal.
“Aku menulis lagu ini saat berada dalam fase overthinking ketika menghadapi begitu banyak orang yang baik di sekitarku, khususnya pasanganku. Ini justru bikin aku berpikir apakah aku bisa berlama-lama dengan mereka,” tutur Gita.
“Rutinitas” menjadi single kedua Idgitaf dalam rangkaian menuju album terbarunya. Dengan memilih awal tahun sebagai waktu perilisan, Gita ingin menghadirkan karya yang jujur dan relevan, terutama bagi mereka yang tidak memulai tahun dengan perasaan bahagia.
Menurutnya, lagu ini bukan tentang optimisme semu, melainkan tentang menerima realitas apa adanya, termasuk rasa kehilangan dan keraguan yang kerap hadir di tengah rutinitas hidup. (Far)
Bagikan
Berita Terkait
Dibintangi Sheila Dara, Video Musik 'Rutinitas' Idgitaf Hadirkan Duka Sunyi dan Proses Berdamai
Man Sinner Rilis 'Bumi Menangis (Unplugged)', Respons Banjir Bandang di Sumatra dan Aceh
Luke Chiang Kembali dengan Single 'say that!', Ungkap Perasaan yang Terpendam
Daftar Para Pemenang Golden Disc Awards 2025, Daesang Raih Penghargaan Tertinggi
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
Peron dan Post-Punk Kaum Kerja: Membuka Realitas Lewat EP Perdana 'SINGKAP'
Bruno Mars Rilis 'I Just Might', Single Pembuka untuk Album 'The Romantic'
Lewat Single 'Mengenal Lebih Jauh', Nuca Ajak Pendengar Berdamai dengan Diri Sendiri
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'
Konten Kunjungan Kerja Wapres Gibran Pakai 'Lagu Melayu' Milik Pandji Pragiwaksono, Simak Lirik Lengkapnya