Film

David Harbour Sebut 'Stranger Things 5' akan Sangat Menarik

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 16 November 2022
David Harbour Sebut 'Stranger Things 5' akan Sangat Menarik

David Harbour memerankan Jim Hopper. (Foto: Netflix)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KISAH petualangan Eleven di kota Hawkins akan berakhir pada musim kelima. Belum diketahui secara pasti serial kelimanya akan berkisah tentang apa. Tetapi David Harbour yang berperan sebagai Jim Hopper, mengungkapkan film ini akan berakhir dengan sangat fantastis.

"Jika kamu melihat Musim 4, saya merasa bahwa Musim 5 mungkin tidak akan lama, tetapi pasti akan dikemas ke penuh dengan hal-hal bagus yang kamu sukai. Maksud saya, mereka (The Duffers) benar-benar lebih baik dalam memberi home run yang disukai penonton. Dan saya pikir musim 5 akan sangat membantu," ungkap Harbour seperti dilansir dari Collider.

Baca Juga:

Lima Tren Fesyen 80-an dari Stranger Things Musim ke-4

Jim Hopper merupakan mantan kepala polisi yang bangkit dari kematian. Hopper pun dipenjara di penjara Rusia dengan keamanan tinggi dan diselamatkan oleh cinta pertamanya, Joyce Byers (Winona Ryder). Dia juga bertemu kembali dengan putrinya Eleven (Millie Bobby Brown) untuk pertempuran menghadapi Vecna.

Pada serial sebelumnya mereka melawan Vecna. (Foto: Instagram/@strangerthingstv)


Harbour juga mengungkapkan ini akan menjadi perpisahannya dengan Jim Hopper. Ia mengaku sangat senang dapat memerankan karakter yang amat penting pada serial tersebut. "Untungnya, saya merasa memiliki waktu yang lama untuk mengucapkan selamat tinggal karena saya pikir kita akan membutuhkan waktu lama untuk syuting-syuting episode ini," ujarnya.

Baca Juga:

Stranger Things 4 sudah Ditonton hingga 1 Miliar Jam

Meskipun tanggal syuting untuk Stranger Things musim kelima belum diketahui secara pasti, Harbour memberi tahu bahwa serial tersebut akan syuting lagi di Atlanta, Georgia pada tahun depan. Bukan hanya itu, akun resmi Stranger Things di twitter juga sempat memberikan bocoran judul naskah pertamanya, yakni Chapter One: The Crawl.

Chapter One akan bertajuk The Crawl. (Foto: Collider)

Selain diperankan oleh David Harbour, serial ini juga melibatkan Winona Ryder, Millie Bobby Brown, Noah Schnapp, Sadie Sink, Finn Wolfhard, Caleb McLaughlin, Gaten Matarazzo, Natalia Dyer, Maya Hawke, Joe Keery, Charlie Heaton, dan artis ternama lainnya.

Film yang disutradarai dan ditulis oleh Matt Duffer dan Rose Duffer ini kemungkinan akan tayang paling cepat sekitar tahun 2024. Oleh sebab itu, untuk kamu yang belum menonton musim 1-4, masih memiliki banyak waktu untuk menikmatinya agar paham seluruh jalan cerita Stranger Things. (nbl)

Baca Juga:

Serial 'Stranger Things' Belum Mampu Lampaui 'Squid Game'

#Film #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
The RIP Netflix tayang 16 Januari 2026. Film kriminal thriller dibintangi Matt Damon dan Ben Affleck. Simak sinopsis dan daftar pemerannya.
ImanK - Sabtu, 17 Januari 2026
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
ShowBiz
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
Januari juga menjadi panggung bagi kembalinya aktor peraih Emmy, Noah Wyle, dalam The Pitt Musim ke-2
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
ShowBiz
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
Film Godzilla Minus Zero, sekuel Godzilla Minus One, resmi tayang 6 November di Amerika Utara dan 3 November di Jepang. Disutradarai Takashi Yamazaki.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
ShowBiz
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Pola tidurnya sama dengan bayi yang baru lahir.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
ShowBiz
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
Netflix bekerja sama dengan Warner Bros. menggarap serial live-action Scooby-Doo. Versi terbaru ini hadir dengan nuansa lebih gelap, dewasa, dan modern.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
Bagikan