Daftar Rangkaian Acara 'Semarak Jakarta Mendunia', Ada Panggung Hiburan hingga Bazar

Soffi AmiraSoffi Amira - Minggu, 29 Desember 2024
Daftar Rangkaian Acara 'Semarak Jakarta Mendunia', Ada Panggung Hiburan hingga Bazar

Rangkaian acara Semarak Jakarta Mendunia. (Foto: Unsplash/designecologist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pemprov DKI Jakarta mengundang seluruh warga Jakarta untuk turut serta dalam rangkaian kegiatan perayaan malam tahun baru bertema “Semarak Jakarta Mendunia” sekaligus “Menyongsong 5 Abad Jakarta - Jati Diri Indonesia, Megapolitan Dunia, pada Selasa (31/12).

Perayaan ini diharapkan menjadi momen untuk menampilkan keindahan Jakarta ke mata dunia, sekaligus menjadi ajang kebersamaan bagi seluruh warga ibu kota.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, Andhika Permata mengatakan, Semarak Jakarta Mendunia ini digelar untuk menjadi perayaan spektakuler yang tidak hanya memeriahkan malam tahun baru, tetapi juga memperkenalkan Jakarta sebagai kota global yang modern dan penuh kreativitas.

"Kami mengajak seluruh warga untuk hadir dan merasakan semangat kebersamaan yang luar biasa,” kata Andhika, Minggu (29/12).

Baca juga:

Rayakan Tahun Baru, Pemprov DKI Gelar 'Semarak Jakarta Mendunia'

Nantinya, acara awal akan ada Bentang Harapan JakASA. Warga Jakarta diharapkan dapat berpartisipasi untuk menuliskan harapan di kain putih sepanjang 500 meter yang akan disebar di Balai Kota dan lima kantor wali kota, serta kantor Bupati Kepulauan Seribu. Acara ini berlangsung pukul 15.30-16.30 WIB.

Lalu, Semarak Jakarta Mendunia akan dilaksanakan mulai pukul 18.30-00.30 WIB. Warga dapat menikmati berbagai hiburan. Di Bundaran HI berisi panggung utama dengan hiburan dari sejumlah artis ternama, seperti Yura Yunita, RAN, dan penampilan spektakuler, seperti lighting show, drone show, dan kembang api.

"Sepanjang Jalan M.H. Thamrin hingga Jalan Jend. Sudirman terdapat 14 titik panggung hiburan yang akan diisi hiburan dari sejumlah artis papan atas dengan genre musik dangdut, pop, reggae, hingga rock," tuturnya.

Sementara di Lapangan Banteng, terdapat acara Pesona Dekade, di Monas Sisi Selatan terdapat acara Gemilang Silang Monas, di Kota Tua terdapat acara Jakarta Light Festival.

Baca juga:

8 Spot di Jakarta untuk Saksikan Pesta Kembang Api Malam Tahun Baru

"Jakpreneur Bazaar: Aneka kuliner khas Jakarta yang tersebar di sekitar lokasi panggung hiburan," imbuhnya.

Panggung Hiburan juga akan diadakan di enam lokasi wilayah Kota/Kabupaten. Dengan rincian panggung hiburan di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, kantor Wali Kota Jakarta Utara, kantor Wali Kota Jakarta Barat, Perkampungan Budaya Betawi di Setu Babakan, Jakarta Selatan, dan Old Shanghai di Sedayu City, Jakarta Timur, serta Pulau Tidung di Kepulauan Seribu.

Ia berharap, seluruh warga yang hadir dapat ikut menjaga kebersihan, keamanan, dan ketertiban selama acara berlangsung.

"Mari kita tunjukkan bahwa Jakarta adalah kota global modern yang ramah, bersih, dan penuh semangat kebersamaan. Ayo, sambutlah tahun baru dengan penuh sukacita dan optimisme. Jangan lewatkan momen spektakuler ini dan jadilah bagian dari sejarah Jakarta menuju usia 500 tahun," tutup Andhika. (Asp)

#Malam Tahun Baru #Tahun Baru #Jakarta #Kembang Api
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Koridor 3 Kalideres Masih Banjir: Rute Utama TransJakarta Dialihkan, JAK 50 Tidak Beroperasi
Bus TransJakarta tidak melayani Halte Jembatan Gantung hingga Halte Pulo Nangka di kedua arah.
Wisnu Cipto - 1 jam, 58 menit lalu
Koridor 3 Kalideres Masih Banjir: Rute Utama TransJakarta Dialihkan, JAK 50 Tidak Beroperasi
Berita Foto
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Rendam Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat
Kendaraan truk nekat menerobos banjir setinggi 50 sentimeter yang menggenangi jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Rendam Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat
Berita Foto
Sederet Sepeda Motor Nekat Terobos Banjir di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
Pengendara sepeda motor menerobos banjir setinggi 50 sentimeter yang menggenangi jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Sederet Sepeda Motor Nekat Terobos Banjir di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
Berita Foto
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Jalan Daan Mogot, Taman Kota, Jakarta Barat
Sejumlah kendaraan melintasi banjir banjir setinggi 50 sentimeter genangi Jalan Daan Mogot, Kawasan Taman Kota, Cengkareng, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Jalan Daan Mogot, Taman Kota, Jakarta Barat
Berita Foto
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Sejumlah kendaraan melintasi banjir setinggi 30 sentimeter genangi di Jalan Panjang, Kawasan Green Garden, Kedoya, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Indonesia
Air Kirim Dari Ciliwung Rendam Kawasan Kebon Pala Jakarta Sampai 130 Cm
Sebagian warga memilih bertahan di rumah masing-masing dengan menempati lantai dua, sementara sebagian lainnya mengungsi ke rumah sanak saudara.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
Air Kirim Dari Ciliwung Rendam Kawasan Kebon Pala Jakarta Sampai 130 Cm
Indonesia
Gubernur Pramono Minta Maaf Pengendara Meninggal Saat Jakarta Macet Akibat Banjir
Sebagai upaya menekan kemacetan di Jakarta, Pramono pun mengerahkan seluruh jajarannya untuk bersama-sama menangani hal itu.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
Gubernur Pramono Minta Maaf Pengendara Meninggal Saat Jakarta Macet Akibat Banjir
Berita Foto
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Farhan Alwi Kalahkan Tunggal China, Wang Zheng Xing
Selebrasi tunggal putra Indonesia, Farhan Alwi usai mengalahkan tunggal putra China, Wang Zheng Xing di Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Didik Setiawan - Kamis, 22 Januari 2026
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Farhan Alwi Kalahkan Tunggal China, Wang Zheng Xing
Berita Foto
Indonesia Masters 2026: Langkah Putri KW Terhenti di Babak 16 Besar
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani terjatuh usai mengembalikan kok di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Didik Setiawan - Kamis, 22 Januari 2026
Indonesia Masters 2026: Langkah Putri KW Terhenti di Babak 16 Besar
Berita Foto
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Lanny/Apri Kalahkan Duo China Bao Li Jing/Li Yi Jing
Selebrasi pebulu tangkis ganda putri Indonesia Lanny Tria Mayasari/Apriyani Rahayu usai mengalahkan ganda China Bao Li Jing/Li Yi Jing.
Didik Setiawan - Kamis, 22 Januari 2026
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Lanny/Apri Kalahkan Duo China Bao Li Jing/Li Yi Jing
Bagikan