Colorful Lepas Motherboard Baru, Hadir dengan Prosesor Premium
(Foto: Colorful)
MerahPutih.com - Colorful mengeluarkan motherboard Intel Z890 terbaru yang mendukung prosesor Intel Core Ultra 200 Series. Motherboard baru ini memiliki peningkatan teknologi seperti konektivitas USB4 berkecepatan 40Gbps, Wi-Fi 7, dan dukungan memori DDR5 yang lebih cepat.
Pada peluncurannya, COLORFUL memperkenalkan tujuh motherboard Z890 yang dirancang untuk berbagai pengguna, mulai dari pengguna desktop sehari-hari hingga pengguna yang membutuhkan performa terbaik seperti gamer dan pembuat konten.
COLORFUL menghadirkan motherboard iGame Z890 VULCAN X/W, iGame Z890 FLOW, dan iGame Z890 ULTRA. iGame Z890 VULCAN X/W ialah model andalan yang memiliki fitur-fitur premium untuk kinerja maksimal dan tampilan menarik. Motherboard ini memiliki pilihan warna hitam dan putih.
Untuk pengguna umum, motherboard CVN Z890 ARK FROZEN, CVN Z890M GAMING FROZEN, dan BATTLE-AX Z890M-PLUS menawarkan keseimbangan yang baik antara fitur dan teknologi terbaru.
Baca juga:
Colorful Lepas 2 Motherboard Baru, Performa Main Game Makin 'Sangar'
Pada 10 Oktober 2024, Intel meluncurkan prosesor desktop baru Core Ultra seri 200, yang menghadirkan arsitektur hibrida dengan inti performa dan efisiensi. Meskipun hyper-threading telah dihapus, arsitektur Arrow Lake yang baru serta proses 3nm dari TSMC mampu mengurangi konsumsi daya hingga 30 persen dan meningkatkan performa IPC hingga 16 persen dibandingkan generasi ke-14.
Antarmuka juga telah ditingkatkan ke spesifikasi LGA1851 yang lebih canggih. Lebih kerennya lagi, prosesor ini dilengkapi dengan unit NPU untuk komputasi AI.
Hal tersebut menandakan menandai dimulainya era PC AI desktop dan menawarkan pengalaman baru bagi pengguna dalam komputasi berkinerja tinggi dan aplikasi AI. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO Find X9 Pro Tembus 5 Besar DxOMark, Ungguli Honor Magic 8 Pro!
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series