'Clifford the Big Red Dog' Hadir di Netflix Desember 2025, Bawa Kisah Petualangan Anjing Merah Raksasa di New York
Clifford the Big Red Dog diadaptasi dari buku dan serial animasi. (Foto: Paramount)
MerahPutih.com - Film keluarga Clifford the Big Red Dog siap menyebarkan kehangatan penuh cinta saat resmi tayang di platform streaming Netflix pada 5 Desember 2025.
Film yang disutradarai oleh Walt Becker dan tayang perdana pada 2021 ini, menampilkan akting Darby Camp dan Jack Whitehall sebagai pemeran utama.
Kisahnya ditulis oleh Jay Scherick dan David Ronn, yang mengangkat petualangan manis antara seorang remaja perempuan dan seekor anjing merah yang berubah menjadi raksasa bernama Clifford.
Baca juga:
Sinopsis Clifford the Big Red Dog
Cerita berfokus pada Emily Elizabeth, seorang gadis muda yang tinggal bersama ibunya. Suatu hari, ia mengadopsi anak anjing berwarna merah dari seorang pesulap misterius. Namun keesokan harinya, anjing tersebut berubah menjadi sangat besar dan membuat kekacauan di kehidupan sehari-hari Emily.
Dengan bantuan pamannya, Casey, Emily berusaha memahami fenomena tersebut sekaligus menjaga Clifford tetap aman di tengah hiruk-pikuk kota New York. Mereka pun terlibat dalam berbagai petualangan lucu, pengejaran seru, hingga momen menyentuh yang memperlihatkan eratnya ikatan antara pemilik dan hewan kesayangannya.
Baca juga:
Netflix Siapkan Sekuel K-Pop Demon Hunters 2, Intip Bocoran Sinopsisnya
Film ini merupakan adaptasi dari buku karya Norman Bridwell yang pertama kali terbit pada 1963 dan telah populer melalui serial animasi. Proses syuting dilakukan di New York, memanfaatkan keragaman latar kota besar yang kontras dengan sosok anjing raksasa tersebut.
“Clifford” menghadirkan tontonan yang cocok dinikmati seluruh anggota keluarga, dengan pesan tentang cinta, persahabatan, dan keberanian menjadi diri sendiri. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
‘Squid Game 3’ Raih Nominasi Actor Award untuk Penampilan Aksi Tim Stunt
OST Film Horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo' Resmi Dirilis, Ardina Rasti Hadirkan Nuansa Dark Pop lewat 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti'
Ahn Sung-jae Terjerat Rumor, Produser ‘Culinary Class Wars’ Langsung Gas Tempuh Jalur Hukum
Land of Sin, Film Misteri Terbaru di Netflix Siap Acak-Acak Emosi Penonton
Serial Thriller ‘Found’ Hadir di Netflix, 35 Episode Kisah Orang Hilang
Your Turn to Kill Tayang di Netflix, Teror Permainan Nyawa Khas Horor Jepang