Chelsea Wajib Jaga Keseimbangan Menyerang dan Bertahan Vs Barcelona di Matchday 5 Liga Champions

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 25 November 2025
Chelsea Wajib Jaga Keseimbangan Menyerang dan Bertahan Vs Barcelona di Matchday 5 Liga Champions

Pelatih Chelsea Enzo Maresca. ANTARA/HO-Chelsea FC/am.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Chelsea akan menghadapi Barcelona di matchday 5 fase liga Liga Champions 2025/2026 di Stadion Stamford Bridge, Rabu (26/11) dini hari WIB. The Blues wajib menjaga keseimbangan menyerang dan bertahan, menurut sang pelatih Enzo Maresca.

Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa sang juara Liga Spanyol, terutama lewat gaya agresivitas serangan dan garis pertahanan tinggi yang menjadi ciri khas tim asuhan Hansi Flick.

“Mereka tim yang luar biasa, tetapi kami akan memberikan yang terbaik untuk menang. Garis pertahanan tinggi mereka memang menjadi faktor, tetapi hal terpenting adalah disiplin saat kami tidak menguasai bola,” ujar Maresca di laman resmi klub.

Dikutip dari Antara, Barcelona datang sebagai semifinalis Liga Champions musim lalu, dengan reputasi sebagai salah satu tim paling ofensif di Eropa.

Baca juga:

Marcus Rashford Segera Kembali Bela Barcelona, Siap Main Lawan Chelsea

Kombinasi permainan agresif dan kualitas pemain mereka telah menghasilkan banyak laga penuh gol dalam beberapa musim terakhir.

Menurut Maresca, Barcelona merupakan tim yang selalu bisa menciptakan peluang berbahaya sehingga timnya harus bisa menjaga keseimbangan selama pertandingan.

"Mereka mencetak banyak gol dan punya banyak kreativitas. Karena itu, kami harus menjaga keseimbangan antara menyerang dan bertahan. Disiplin posisi akan sangat menentukan,” katanya.

Ia juga menegaskan bahwa Chelsea harus bertahan secara kolektif dan agresif. Itu agar mampu meredam pemain-pemain kunci Barcelona seperti Robert Lewandowski, Lamine Yamal, Fermin Lopez, Ferran Torres, dan Frenkie de Jong.

“Kami akan bertahan sebagai satu tim. Mereka punya banyak pemain kelas dunia, tetapi kami juga memiliki kualitas dan akan berusaha memenangi laga,” katanya.

Chelsea memiliki tujuh poin dai empat pertandingan, dengan mencatatkan dua kemenangan, satu hasil seri, dan satu kekalahan. Jumlah poin sama dengan Barcelona.

Maresca menjelaskan bahwa timnya kini jauh lebih matang setelah sempat kalah dari Bayern Muenchen di matchday pertama.

“Kami sudah berkembang dibanding saat menghadapi Bayern. Setiap laga berbeda, dan Barcelona punya cara menyerang serta bertahan yang unik. Namun, saya yakin tim ini terus membaik setiap hari,” ujarnya. (*)

#Chelsea #Barcelona #Liga Champions #Enzo Maresca
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Barcelona Berencana Pertahankan Marcus Rashford, Mulai Negosiasi dengan Manchester United
Barcelona mulai bernegosiasi dengan Manchester United soal Marcus Rashford. Ia sudah mencetak 7 gol dan 11 assist di Barca.
Soffi Amira - Rabu, 14 Januari 2026
Barcelona Berencana Pertahankan Marcus Rashford, Mulai Negosiasi dengan Manchester United
Olahraga
Arsenal vs Chelsea Versi Superkomputer Opta: Mimpi Buruk dan Misi Mustahil Liam Rosenior di Kandang
Chelsea dipastikan tampil tanpa gelandang andalan Moisés Caicedo akibat skorsing
Angga Yudha Pratama - Rabu, 14 Januari 2026
Arsenal vs Chelsea Versi Superkomputer Opta: Mimpi Buruk dan Misi Mustahil Liam Rosenior di Kandang
Olahraga
Jadwal, Live Juga Link Streaming Semifinal Pertama Piala Liga Inggris Chelsea Vs Arsenal
Semifinal Piala Liga Inggris lainnya mempertemukan Chelsea dengan Arsenal.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal, Live Juga Link Streaming Semifinal Pertama Piala Liga Inggris Chelsea Vs Arsenal
Olahraga
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Liverpool Hadapi Brighton, Arsenal dan Chelsea Diprediksi Melenggang Mulus
Undian dilakukan di Anfield, Liverpool, sebelum pertandingan putaran ketiga antara Liverpool dan Barnsley, Selasa (13/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Liverpool Hadapi Brighton, Arsenal dan Chelsea Diprediksi Melenggang Mulus
Indonesia
Legenda Barcelona dan Real Madrid Bakal Jadi Saksi Sejarah 5 Abad Jakarta, Pemprov DKI Siapkan Dukungan Penuh
Pemprov DKI akan memberikan dukungan total, mulai dari kemudahan perizinan, koordinasi lalu lintas oleh Dinas Perhubungan, hingga bantuan sosialisasi masif
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Legenda Barcelona dan Real Madrid Bakal Jadi Saksi Sejarah 5 Abad Jakarta, Pemprov DKI Siapkan Dukungan Penuh
Olahraga
Joao Cancelo Sudah Tiba di Barcelona, Siap Dipinjamkan hingga Akhir Musim
Joao Cancelo sudah tiba di Barcelona. Ia siap dipinjamkan kembali hingga akhir musim ini.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Joao Cancelo Sudah Tiba di Barcelona, Siap Dipinjamkan hingga Akhir Musim
Olahraga
Gagal Juara Piala Super Spanyol 2026, Xabi Alonso Tetap Bangga dengan Pemain Real Madrid
Real Madrid gagal mengangkat trofi Piala Super Spanyol. Namun, Xabi Alonso tetap bangga dengan penampilan pemain Real Madrid.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Gagal Juara Piala Super Spanyol 2026, Xabi Alonso Tetap Bangga dengan Pemain Real Madrid
Olahraga
Kalah Lagi dari Barcelona, Sikap Kylian Mbappe di Final Piala Super Spanyol Picu Kontroversi
Kylian Mbappe jadi sorotan karena menolak memberikan Guard of Honour ke Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Kalah Lagi dari Barcelona, Sikap Kylian Mbappe di Final Piala Super Spanyol Picu Kontroversi
Olahraga
Piala Super Spanyol: Barcelona Juara Setelah Kalahkan Real Madrid 3-2 di Final
Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol sekaligus mempertahankan gelar setelah mengalahkan Real Madrid 3-2
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Barcelona Juara Setelah Kalahkan Real Madrid 3-2 di Final
Olahraga
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, 12 Januari 2026
Link live streaming Barcelona vs Real Madrid akan tersaji di sini. Keduanya berambisi untuk membalaskan dendamnya masing-masing.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, 12 Januari 2026
Bagikan