Chelsea Gigit Jari, Ethan Nwaneri Bakal Perpanjang Kontrak di Arsenal

Soffi AmiraSoffi Amira - Rabu, 16 Juli 2025
Chelsea Gigit Jari, Ethan Nwaneri Bakal Perpanjang Kontrak di Arsenal

Ethan Nwaneri segera perpanjang kontrak di Arsenal. Foto: Dok/Arsenal

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ethan Nwaneri dikabarkan akan menandatangani kontrak baru dengan Arsenal.

Kontrak gelandang serang tersebut dengan The Gunners akan berakhir musim panas mendatang.

Sebab, ada kekhawatiran bintang muda itu akan meninggalkan Emirates dengan status bebas transfer. Sebab, pembicaraan mengenai kontrak baru belum membuahkan hasil.

Menurut laporan BBC, pemain 18 tahun itu hampir menandatangani kontrak baru dengan klub London utara tersebut.

Baca juga:

Transfer Viktor Gyokeres ke Arsenal Bisa Gagal, Sporting Lisbon Minta Bonus Segini

BBC menyebutkan, bahwa kedua belah pihak telah menyepakati kontrak baru berdurasi empat tahun.

Nantinya, Nwaneri akan menerima kenaikan gaji yang besar sebagai hasil dari kontrak barunya.

Saat ini, ia memperoleh gaji sebesar 10.000 poundsterling (Rp 218 juta) per minggu.

Namun, ia kini berada di jalur untuk menjadi salah satu remaja dengan bayaran tertinggi di dunia.

Baca juga:

Trofi Asli Piala Dunia Antarklub 2025 Disimpan Donald Trump, Chelsea Cuma Dapat Replika

Chelsea tertarik mendatangkan Ethan Nwaneri
Chelsea tertarik mendatangkan Ethan Nwaneri. Foto: Dok/Arsenal

Kabar tentang perpanjangan kontrak Nwaneri bakal menjadi kabar gembira bagi para penggemar Arsenal.

Rival Arsenal di Premier League, Chelsea, dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk merekrut pemain timnas Inggris U-21 tersebut.

Namun, Arsenal bersikap santai mengenai minat The Blues terhadap gelandang tersebut. Tim asuhan Mikel Arteta itu tetap yakin, bahwa Nwaneri akan menandatangani kontrak baru.

Nwaneri melakoni debutnya di Premier League untuk The Gunners dalam kemenangan 3-0 atas Brentford pada September 2022 lalu.

Baca juga:

Liverpool Siap Tebus Alexander Isak Rp 2,6 Triliun, Kembali Pecahkan Rekor Transfer Liga Inggris?

Ia menjadi pemain termuda dalam sejarah Liga Inggris dengan tampil di lapangan pada usia 15 tahun 181 hari.

Nwaneri telah tampil sebanyak 39 kali untuk Arsenal, kemudian mencetak sembilan gol dan memberikan dua assist. (sof)

#Arsenal #Bursa Transfer 2025 #Premier League #Chelsea #Sepak Bola
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Jadwal dan Link Streaming Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Pertarungan fisik dan taktik akan dimulai pada leg pertama yang dijadwalkan berlangsung pada 18 dan 19 Februari 2026
Angga Yudha Pratama - 7 menit lalu
Jadwal dan Link Streaming Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Olahraga
Arsenal Resmi Lulus Fase Liga Tanpa Cacat, Meriam London Kembali Meledak Usai Digebuk Manchester United
Manajer Arsenal, Mikel Arteta, memberikan apresiasi tinggi atas konsistensi anak asuhnya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 29 Januari 2026
Arsenal Resmi Lulus Fase Liga Tanpa Cacat, Meriam London Kembali Meledak Usai Digebuk Manchester United
Olahraga
Benfica Tekuk Real Madrid, Jose Mourinho Akui Sempat Bingung Syarat Lolos Playoff Liga Champions
Pelatih Benfica, Jose Mourinho, sempat kebingungan dengan syarat lolos ke babak playoff Liga Champions.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Benfica Tekuk Real Madrid, Jose Mourinho Akui Sempat Bingung Syarat Lolos Playoff Liga Champions
Olahraga
Perjalanan Tim Liga Inggris Menuju Final Liga Champions 2025/26, Begini Skemanya
Sebanyak lima tim Liga Inggris sudah memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions 2025/26. Mereka berpeluang menuju partai final.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Perjalanan Tim Liga Inggris Menuju Final Liga Champions 2025/26, Begini Skemanya
Olahraga
Hasil Lengkap Matchday 8 dan Klasemen Akhir Fase Liga Liga Champions
Fase liga Liga Champions rampung menyusul digelarnya 18 pertandingan pada matchday 8 secara serentak Kamis (29/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Lengkap Matchday 8 dan Klasemen Akhir Fase Liga Liga Champions
Olahraga
Jadwal Drawing Babak Playoff Liga Champions 2025/26, Perebutan Tiket 16 Besar Bakal Seru!
Jadwal drawing babak playoff Liga Champions 2025/26 akan digelar Jumat (30/1). Real Madrid hingga PSG akan berjuang lolos ke babak 16 besar.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Babak Playoff Liga Champions 2025/26, Perebutan Tiket 16 Besar Bakal Seru!
Olahraga
Penuh Kejutan! ini Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar dan Playoff Liga Champions 2025/26
Daftar tim yang lolos ke babak 16 besar dan playoff Liga Champions 2025/26 penuh kejutan. Berikut ini adalah daftar lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Penuh Kejutan! ini Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar dan Playoff Liga Champions 2025/26
Olahraga
Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions 2025/26, Berpotensi Bertemu PSG
Barcelona berpotensi bertemu PSG di babak 16 besar Liga Champions 2025/26. Blaugrana lolos otomatis berkat finis di posisi kelima klasemen.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions 2025/26, Berpotensi Bertemu PSG
Olahraga
Kejutan Liga Champions 2025/26: Real Madrid hingga PSG Tersingkir ke Babak Playoff
Hasil pertandingan Liga Champions 2025/26 penuh kejutan. Real Madrid hingga PSG harus tersingkir ke babak playoff.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Kejutan Liga Champions 2025/26: Real Madrid hingga PSG Tersingkir ke Babak Playoff
Olahraga
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Inter Milan, 29 Januari 2026
Link live streaming Borussia Dortmund vs Inter Milan akan tersaji di sini. Dortmund dan Inter sama-sama mengincar lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Inter Milan, 29 Januari 2026
Bagikan