Ceritakan Polemik Pernikahan Beda Agama hingga Hak Asuh Anak, Film 'Jangan Panggil Mama Kafir' Siap Tayang 16 Oktober 2025

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Ceritakan Polemik Pernikahan Beda Agama hingga Hak Asuh Anak, Film 'Jangan Panggil Mama Kafir' Siap Tayang 16 Oktober 2025

Poster resmi film 'Jangan Panggil Ibu Kafir'. (Foto: instagram/filmnasional)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Film keluarga berjudul Jangan Panggil Mama Kafir produksi Maxima Pictures dan Rocket Studio akan hadir di seluruh bioskop Indonesia mulai 16 Oktober 2025. Film ini digarap oleh sutradara Dyan Sunu Prastowo dengan naskah yang ditulis Archie Hekagery dan Lina Nurmalina.

Mengangkat tema cinta seorang ibu yang melampaui segala perbedaan, film ini menghadirkan kisah tentang perjuangan seorang perempuan dalam mempertahankan hak asuh anaknya.

Selain itu, film ini juga menjadi visualisasi advokasi atas realita yang kerap dialami perempuan ketika berhadapan dengan hukum dan perbedaan keyakinan.

Baca juga:

Tayang 3 Oktober 2025, Simak 5 Fakta Menarik Film 'Tukar Takdir' Karya Sutradara Mouly Surya

Sinopsis Jangan Panggil Mama Kafir

Tokoh utama film ini adalah Maria (Michelle Ziudith), seorang perempuan kristiani yang yakin kasih Tuhan selalu hadir dalam setiap cinta. Maria menikah dengan Fafat (Giorgino Abraham), seorang muslim, meski mereka sadar ada tembok perbedaan besar di antara keduanya.

Pernikahan mereka berjalan harmonis dan semakin lengkap dengan kehadiran seorang putri bernama Laila (Humaira Jahra). Walau berbeda keyakinan, Maria dan Fafat tetap membesarkan Laila dengan penuh kasih sayang.

Namun, sebuah ujian datang ketika Fafat meninggal dunia. Sebelum wafat, ia berpesan agar Maria mendidik Laila dengan ajaran Islam. Maria pun berusaha memenuhi pesan terakhir suaminya. Sayangnya, setelah kepergian Fafat, keluarga besar dari pihak suami menuntut hak asuh Laila melalui pengadilan.

Perjuangan Maria semakin berat: ia harus menghadapi tantangan hukum, tekanan sosial, serta stigma sebagai perempuan dari keyakinan minoritas. Pertanyaan besar pun muncul: akankah Maria kehilangan Laila, anak yang dibesarkannya dengan penuh cinta?

Baca juga:

Film 'Caramelo' Tayang 8 Oktober 2025 di Netflix, Siap Kuras Air Mata Penonton

Pemain Film Jangan Panggil Mama Kafir

Selain Michelle Ziudith dan Giorgino Abraham, film ini juga menampilkan akting Elma Theana, Humaira Jahra, Indra Birowo, TJ Ruth, dan Gilbert Pattiruhu. Kehadiran para aktor dan aktris berbakat ini diharapkan dapat menghadirkan cerita yang emosional dan menyentuh hati penonton. (Tka)

#Film #Film Indonesia #Sinopsis #Religi
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Netflix menyiapkan film coming of age Surat untuk Masa Mudaku karya Sim F. Dibintangi Millo Taslim dan Fendy Chow, tayang 29 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
ShowBiz
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Ringgo Agus Rahman membintangi film coming of age 'Aku Sebelum Aku', debut Gina S Noer di Netflix. Simak sinopsis dan fakta menariknya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Fun
Sinopsis Night Shift for Cuties, Debut Sutrada Monica Vanesa Tedja di Proyek Netflix
Film Night Shift for Cuties sendiri dijadwalkan bakal tayang di platform streaming global Netflix tahun 2026 ini.
Wisnu Cipto - Rabu, 21 Januari 2026
Sinopsis Night Shift for Cuties, Debut Sutrada Monica Vanesa Tedja di Proyek Netflix
ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
The RIP Netflix tayang 16 Januari 2026. Film kriminal thriller dibintangi Matt Damon dan Ben Affleck. Simak sinopsis dan daftar pemerannya.
ImanK - Sabtu, 17 Januari 2026
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
ShowBiz
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
Januari juga menjadi panggung bagi kembalinya aktor peraih Emmy, Noah Wyle, dalam The Pitt Musim ke-2
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
HBO Max Manajakan Penonton dengan Film Blockbuster dan K-Drama Eksklusif, Cek Daftarnya
Bagikan