Bukayo Saka Cedera Hamstring, Absen Beberapa Minggu
Bukayo Saka cedera hamstring. Foto: Arsenal
MerahPutih.com - Bukayo Saka akan absen dalam waktu dekat. Pemain 23 tahun itu tertatih-tatih meninggalkan lapangan saat Arsenal menang 5-1 atas Crystal Palace. Kemudian, ia terlihat meninggalkan Selhurst Park dengan menggunakan tongkat.
Sebenarnya, Saka sedang dalam performa terbaiknya musim ini. Ia mencetak sembilan gol dan 13 assist dalam 24 penampilan.
Namun, Mikel Arteta membenarkan hal terburuknya: “Ini tidak terlihat bagus. Dia akan absen selama beberapa minggu.”
Meskipun berita tersebut merupakan pukulan bagi harapan gelar Arsenal, tetapi Arteta fokus untuk mengubah kemunduran tersebut menjadi sebuah peluang.
Baca juga:
Posisinya Terancam, Arsenal dan Manchester City Incar Dani Olmo
“Itulah adanya. Dia cedera, kami tidak bisa mengubahnya. Kami akan menggunakan waktu ini sekarang untuk membantunya,” katanya dikutip dari Mundo Deportivo, Selasa (24/12).
Arteta juga memikirkan cara untuk menjaga tim tetap bersemangat tanpa Saka. Ia pun mengingatkan para penggemar, bahwa Arsenal telah melewati situasi sulit sebelumnya, yakni saat kehilangan kapten Martin Odegaard awal musim ini.
Ketika disinggung soal seberapa parahnya cedera Saka, Arteta mengungkapkan, bahwa yang terjadi adalah cedera hamstring.
“Ada banyak faktor. Kami melihat segalanya dan apa yang bisa kami lakukan secara berbeda," tambahnya. (sof)
Baca juga:
Barcelona Kehilangan Lamine Yamal Selama Sebulan Akibat Cedera Ligamen
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Link Live Streaming Bali United vs Persis Solo, 23 November 2025
Arsenal vs Tottenham: Statistik, Prediksi, dan Kondisi Terbaru Jelang Derby London Utara
Barcelona Yakin Bisa Datangkan Harry Kane, Tinggal Tunggu Robert Lewandowski Cabut
AS Roma Ragu Mau Perpanjang Kontrak Paulo Dybala, Gajinya Dianggap Kemahalan
Inter Milan tak Boleh Jual Hakan Calhanoglu ke Galatasaray, Ternyata ini Alasannya
Ruben Amorim Buka-bukaan soal Beratnya Tahun Pertama Jadi Pelatih Manchester United
Barcelona Menang 4-0 atas Athletic Bilbao, Jadi Comeback Bersejarah ke Spotify Camp Nou
Liverpool Dibantai Nottingham Forest 0-3, Arne Slot: Saya Bertanggung Jawab atas Kekalahan ini
Sudah Pensiun, Fernandinho Masih Bikin Pep Guardiola Geleng-Geleng Kepala
Derby London Utara: 5 Momen Paling Ikonik Arsenal vs Tottenham Hotspur