Bukayo Saka Cedera Hamstring, Absen Beberapa Minggu
Bukayo Saka cedera hamstring. Foto: Arsenal
MerahPutih.com - Bukayo Saka akan absen dalam waktu dekat. Pemain 23 tahun itu tertatih-tatih meninggalkan lapangan saat Arsenal menang 5-1 atas Crystal Palace. Kemudian, ia terlihat meninggalkan Selhurst Park dengan menggunakan tongkat.
Sebenarnya, Saka sedang dalam performa terbaiknya musim ini. Ia mencetak sembilan gol dan 13 assist dalam 24 penampilan.
Namun, Mikel Arteta membenarkan hal terburuknya: “Ini tidak terlihat bagus. Dia akan absen selama beberapa minggu.”
Meskipun berita tersebut merupakan pukulan bagi harapan gelar Arsenal, tetapi Arteta fokus untuk mengubah kemunduran tersebut menjadi sebuah peluang.
Baca juga:
Posisinya Terancam, Arsenal dan Manchester City Incar Dani Olmo
“Itulah adanya. Dia cedera, kami tidak bisa mengubahnya. Kami akan menggunakan waktu ini sekarang untuk membantunya,” katanya dikutip dari Mundo Deportivo, Selasa (24/12).
Arteta juga memikirkan cara untuk menjaga tim tetap bersemangat tanpa Saka. Ia pun mengingatkan para penggemar, bahwa Arsenal telah melewati situasi sulit sebelumnya, yakni saat kehilangan kapten Martin Odegaard awal musim ini.
Ketika disinggung soal seberapa parahnya cedera Saka, Arteta mengungkapkan, bahwa yang terjadi adalah cedera hamstring.
“Ada banyak faktor. Kami melihat segalanya dan apa yang bisa kami lakukan secara berbeda," tambahnya. (sof)
Baca juga:
Barcelona Kehilangan Lamine Yamal Selama Sebulan Akibat Cedera Ligamen
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey, Alvaro Arbeloa Janji Bertanggung Jawab
Hasil Piala Liga Inggris: Chelsea Kalah 2-3 dari Arsenal di Semifinal Pertama
Barcelona Kantongi Rp 2,2 Triliun dari Liga Champions 2024/25, Kalahkan Real Madrid!
Dituduh Jadi Penyebab Xabi Alonso Dipecat, Jude Bellingham: Jangan Percaya yang Anda Baca
Barcelona Berencana Pertahankan Marcus Rashford, Mulai Negosiasi dengan Manchester United
Arsenal vs Chelsea Versi Superkomputer Opta: Mimpi Buruk dan Misi Mustahil Liam Rosenior di Kandang
Jadwal, Live Juga Link Streaming Semifinal Pertama Piala Liga Inggris Chelsea Vs Arsenal
Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick: Memimpin Tim Merupakan Sebuah Kehormatan
Jurgen Klopp Bantah Rumor Latih Real Madrid, Betah dengan Pekerjaannya
Dipecat Real Madrid, ini Kompensasi yang Bakal Diterima Xabi Alonso