Sepak Bola

Bukan Ronaldo, Gelandang Inter Milan Jadi Pemain Paling Sering Berlari dan Mengumpan di Serie A

Andika PratamaAndika Pratama - Kamis, 06 September 2018
Bukan Ronaldo, Gelandang Inter Milan Jadi Pemain Paling Sering Berlari dan Mengumpan di Serie A

Marcelo Brozovic (kanan). Foto: Zimbio/AFP PHOTO / ALBERTO PIZZOLI

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Serie A 2018-19 sudah menggelar tiga pertandingan. Beberapa statistik menarik bermunculan. Salah satunya soal pemain paling sering berlari di setiap pertandingan.

Predikat ini menjadi milik pemain FC Internazionale, Marcelo Brozovic. Rata-rata jarak yang ia tempuh per pertandingan adalah 12,289 km dengan menit bermain 277 menit. Posisi kedua diisi koleganya, Roberto Gagliardini lewat rata-rata 12,266 km (menit main 95).

Menariknya pemain Juventus FC dengan rata-rata berlari paling jauh bukan menjadi milik Cristiano Ronaldo. Predikat ini diambil oleh pemain asal Prancis, Blaise Matudi: 11,446 km (menit main 192).

Aksi Cristiano Ronaldo pada debut bersama Juventus melawan Chievo Verona di Serie A. Foto: Zimbio

Kemudian Brozovic juga memimpin daftar pemain dengan jumlah operan sukses terbanyak. Angkanya mencapai 175. Dia unggul atas pemain Napoli, Mario Rui (119), bek Empoli, Giovanni Di Lorenzo (115), dan pemain Inter lainnya, Kwadwo Asamoah (114).

Data statistik di atas menunjukkan Brozovic merupakan pemain Inter yang paling banyak bekerja keras. Secara keseluruhan, taktik garapan Luciano Spalletti memang memaksa pemain untuk banyak berlari dan mengumpan.

Terbukti, Inter menempati posisi lima daftar tim dengan jarak tempuh terbanyak dalam satu pertandingan. Rata-rata yang dimiliki I Nerazzurri adalah 110,748 km. Tim ini hanya kalah dari Cagliari (113,171 km), AC Milan (113,797), Chievo Verona (114,544), dan Bologna (115,143).

Caption

Namun data statisik ini juga menggambarkan tim yang paling sering berlari bukan berarti mendapat jaminan meraih hasil positif. Cukup melihat fakta pimpinan klasemen Serie A musim ini, Juventus hanya berada di urutan 13 lewat 107,978 km. Sebuah bukti permainan Ronaldo dan kawan-kawan sangat efektif.

Yang patut dipertanyakan yaitu data yang dimiliki dua tim papan atas: AS Roma dan SSC Napoli. Kedua tim ini hanya menempuh jarak 106,192 km dan 106,708 km plus ditambah fakta pencapaian tim di lapangan tidak terlalu menggembirakan. Sinyal Eusebio Di Francesco dan Carlo Ancelotti punya banyak pekerjaan rumah. (*/Bolaskor)

#Marcelo Brozovic #Inter Milan
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Olahraga
Inter Milan Pertimbangkan Jual Marcus Thuram di Akhir Musim, Harganya Dibanderol Rp 1,3 Triliun
Inter Milan siap menjual Marcus Thuram di akhir musim. Cristian Chivu ingin melakukan perombakan skuad musim depan.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Inter Milan Pertimbangkan Jual Marcus Thuram di Akhir Musim, Harganya Dibanderol Rp 1,3 Triliun
Olahraga
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Di partai lain, kejutan besar terjadi saat Juventus menghajar Napoli dengan skor telak 3-0
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Olahraga
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Barcelona masih ingin mendatangkan Alessandro Bastoni. Namun, Inter Milan ingin pemainnya itu bertahan atau dijual dengan harga fantastis.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Olahraga
Tampil Impresif bersama Inter Milan, Arsenal Kini Incar Pio Esposito
Arsenal kini mengincar penyerang Inter Milan, Pio Esposito. Ia tampil impresif bersama Inter Milan musim ini.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Tampil Impresif bersama Inter Milan, Arsenal Kini Incar Pio Esposito
Olahraga
Barcelona Ikut Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Pasang Harga Fantastis
Barcelona dikabarkan mengincar Alessandro Bastoni. Namun, Inter Milan sepertinya belum siap menjual bek andalannya itu.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Barcelona Ikut Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Pasang Harga Fantastis
Olahraga
Tampil Buruk Lawan Arsenal, Inter Milan Pertimbangkan Jual Lautaro Martinez
Inter Milan berencana menjual Lautaro Martinez, setelah tampil buruk melawan Arsenal. Ia juga diminati oleh Barcelona.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Tampil Buruk Lawan Arsenal, Inter Milan Pertimbangkan Jual Lautaro Martinez
Olahraga
Hasil Lengkap Matchday 7 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Sembilan pertandingan pada matchday 7 fase liga Liga Champions digelar Selasa (20/1) malam hingga Rabu (21/1) dini hari WIB, termasuk partai seru yang mempertemukan penguasa sementara kompetisi domestik Inter Milan dan Arsenal.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Hasil Lengkap Matchday 7 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Olahraga
Mikel Arteta Malu-Malu Kucing Bicara Juara Liga Champions Usai Arsenal Cukur Inter Milan
Mikel Arteta mengaku sangat gembira dengan energi dan konsistensi yang ditunjukkan para pemainnya.
Angga Yudha Pratama - Rabu, 21 Januari 2026
Mikel Arteta Malu-Malu Kucing Bicara Juara Liga Champions Usai Arsenal Cukur Inter Milan
Olahraga
Bungkam Inter di Kandang, Arsenal Catat Rekor Kemenangan 100% di Puncak Klasemen Liga Champions
Arsenal melanjutkan tren sempurna mereka di ajang Liga Champions setelah menundukkan Inter Milan dengan skor 3-1.
Wisnu Cipto - Rabu, 21 Januari 2026
Bungkam Inter di Kandang, Arsenal Catat Rekor Kemenangan 100% di Puncak Klasemen Liga Champions
Olahraga
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal di Liga Champions, 21 Januari 2026
Link live streaming Inter Milan vs Arsenal akan tersaji di sini. Kedua tim sama-sama sedang dalam tren positif di kompetisi domestik.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal di Liga Champions, 21 Januari 2026
Bagikan