BTS Bertengger di Posisi Pertama Tangga Musik Utama Jepang
BTS. (Foto: Instagram/@bts.bighitofficial)
NAMA Bangtan Boys diambil dari istilah Bangtan Sonyeondan yang artinya Bulletproof Boy Scout. Seperti namanya, grup musik yang lebih dikenal dengan nama BTS ini memang berhasrat menjadi grup yang kuat menghadapi berbagai badai dalam berkarier di industri musik.
Ketahanan mereka terbukti sudah. Setelah menjadi satu-satunya grup asal Korea Selatan yang berhasil menyabet predikat Top Social Media Artist Award di ajang Billboard Music Award 2017, album terbaru mereka kini menempati posisi puncak tangga musik utama Jepang Oricon.
Album berjudul Mic Drop/DNA/Crystal Snow itu telah terjual sebanyak 269.861 keping CD. Lewat album kedelapan ini, BTS berusaha menghibur para penggemar di Jepang.
Seperti dilansir Kantor Berita Yonhap, seluruh personel BTS bakal tampil pada acara Music Station Super Live 2017 yang mengudara di Asahi pada 22 Desember mendatang. (*)
Dapatkan berita lain seputar BTS pada artikel Album Love Yourself: Her BTS Sukses Pecahkan Rekor K-Pop di Billboard 200.
Bagikan
Berita Terkait
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun
Terjadi lagi Fan Datangi Rumah Jungkook BTS, Perempuan asal Brasil Ditangkap
Comeback makin Dekat, BTS Pasang Instalasi Promo di Pusat Kota Seoul
4 Tahun Vakum, BTS Resmi Comeback: Umumkan Album Baru dan Tur Dunia
BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu