Brian McKnight Gelar Konser di Jakarta 20 September 2024
Brian McKnight gelar konser di Jakarta. Foto: Instagram/otelloasia
MerahPutih.com - Musisi asal Amerika Serikat, Brian McKnight, akan menggelar konser di Jakarta bertajuk "An Evening with Brian McKnight" bersama promotor Otello Asia, Jumat (20/9) 2024 di Grand Ballroom Pullman Jakarta, Central Park.
Pada konser kali ini, McKnight akan menggandeng grup musik Indonesia, Maliq & D’Essentials, sebagai opening act di dalamnya.
"Konser ini merupakan kesempatan emas bagi para penggemar Brian McKnight di Indonesia untuk menikmati penampilan langsung dalam suasana yang lebih up-close & personal dengan Opening Act dari Maliq & D’Essentials," kata CEO Otello Asia, Sysan Ibrahim.
Baca juga:
View this post on Instagram
Nantinya, tiket konser "An Evening with Brian McKnight" akan dijual pada Rabu (31/7) melalui laman www.otellosia.com mulai pukul 11.00 WIB. Ada sejumlah kategori tiket yang dapat dipilih, yaitu:
Diamond: Rp 2.450.000
Platinum: Rp 1.950.000
Gold: Rp 1.450.000
Festival: Rp 800.000
Namun, harga tiket di atas belum termasuk pajak pemerintah sebesar 10 persen dan biaya admin tiket senilai lima persen. Nomor kursi untuk semua area tempat duduk akan dikirimkan ke email penonton pada H-7 sebelum pertunjukan berdasarkan riwayat transaksi.
Sementara itu, Brian McKnight akan menyuguhkan pertunjukan yang lebih intim dan lebih personal dengan lagu-lagu hitnya yang mendunia. Malam istimewa "An Evening with Brian McKnight" akan menjadi momen penuh pesona yang memukau selama pertunjukannya.
Baca juga:
Konser ini akan dibuka oleh Maliq & D'Essentials, grup musik beraliran jazz soulful yang telah menjadi salah satu ikon musik pop jazz di Indonesia. Dengan karya-karya mereka yang digemari oleh banyak penikmat musik, penampilan Maliq & D'Essentials di acara ini akan menjadi pembuka selama satu jam penuh. (*)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Joji Rilis Single 'Last of a Dying Breed', Hadirkan Nuansa Kelam dan Melankolis
31 Januari 2026, Padi Reborn Tutup Rangkaian Perayaan 28 Tahun Perjalanan
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah