Bojan Hodak Jawab Seberapa Penting Layvin Kurzawa dan Dion Markx untuk Persib

Frengky AruanFrengky Aruan - 2 jam, 38 menit lalu
Bojan Hodak Jawab Seberapa Penting Layvin Kurzawa dan Dion Markx untuk Persib

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (persib.co.id)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengatakan bahwa Layvin Kurzawa dan Dion Markx merupakan pemain yang penting bagi skuad asuhan. Terlebih setelah perginya Muhammad Rezaldi Hehanussa dan Al Hamra Hehanussa.

Hehanussa bersaudara dipinjamkan Persib Bandung ke Persik Kediri di putaran kedua. Membuat Persib harus menambal kekuatan lini belakang.

Apalagi, Persib masih harus tampil di AFC Champions League Two 2025/26 selain Super League.

"Dua pemain baru ini bagus untuk kami. Sebab, kami agak kekurangan stok setelah Rezaldi dan Hamra pergi. Kami butuh tambahan di bek kiri dan satu bek tengah," ujar pelatih asal Kroasia tersebut.

Baca juga:

Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!

Bojan Hodak menaruh harapan ke Layvin Kurzawa dan Dion Markx. Khusus untuk Dion, Hodak berharap, pemain Tim Nasional Indonesia U-23 tersebut bisa mengikuti jejak Kakang Rudianto dan Robi Darwis yang mampu menembus tim utama.

"Dion itu seperti Kakang dan Robi, dia pemain U-23. Kami mencari pemain muda yang bisa berkembang pesat dalam waktu singkat," tambah Bojan.

Dion sekaligus menambah stok pemain muda Persib. Persib sudah memiliki Zulkifli Lukmansyah, Nazriel Alvaro, dan penjaga gawang Fitrah Maulana.

"Mereka adalah masa depan klub. Semuanya perlu berlatih dan mendapatkan kesempatan untuk melihat siapa yang bisa masuk tim utama nantinya," jelasnya.

Soak Kurzawa yang pernah memperkuat Paris Saint-Germain, Hodak percaya akan membantu tim karena punya kualitas. Sosoknya juga bagus untuk sepak bola Indonesia, juga Persib karena punya nama besar.

Hodak berharap semua bersabar karena para pemain akan perlu waktu untuk adaptasi.

"Dalam 3,5 bulan ke depan, kita akan menjalani minimal 19 hingga 25 pertandingan, jadi pasti ada menit bermain untuknya. Kami akan melakukannya perlahan. Kita tahu dia sudah lama tidak bermain, sama seperti kasus (Federico) Barba atau Stefano Beltrame dulu. Pemain yang absen beberapa bulan butuh waktu, tapi dia punya kualitas yang kita butuhkan. Kami akan bersabar," pungkasnya. (*)

#Bojan Hodak #Layvin Kurzawa #Dion Markx #Persib Bandung #Super League
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Persebaya Surabaya Punya Sosok Diego Armando Maradona
Persebaya Surabaya punya sosok Diego Armando Maradona dalam diri Rachmat Irianto.
Frengky Aruan - 2 jam, 25 menit lalu
Persebaya Surabaya Punya Sosok Diego Armando Maradona
Olahraga
Bojan Hodak Jawab Seberapa Penting Layvin Kurzawa dan Dion Markx untuk Persib
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengatakan bahwa Layvin Kurzawa dan Dion Markx merupakan pemain yang penting bagi skuad asuhan.
Frengky Aruan - 2 jam, 38 menit lalu
Bojan Hodak Jawab Seberapa Penting Layvin Kurzawa dan Dion Markx untuk Persib
Olahraga
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Marc Klok memandang tren ini sebagai sinyal positif bagi perkembangan kompetisi domestik
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Olahraga
Hasil Lengkap Pekan 18 Super League 2025/2026 dan Klasemen Sementara
Laga Dewa United Banten FC versus (vs) Arema FC di Banten International Stadium pada Senin (26/1) menutup pekan 18 Super League, di mana tuan rumah menang 2-0
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Hasil Lengkap Pekan 18 Super League 2025/2026 dan Klasemen Sementara
Olahraga
Debut di Persebaya Berujung Manis, Pedro Matos Antusias Jalani Laga Spesial Vs Dewa United
Laga Persebaya vs Dewa United pada pekan 19 Super League akan terasa spesial karena digelar di kandang Persebaya, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Debut di Persebaya Berujung Manis, Pedro Matos Antusias Jalani Laga Spesial Vs Dewa United
Olahraga
Janji Shayne Pattynama Setelah Jadi Bagian Persija Jakarta
"Saya akan bekerja keras untuk memenangkan setiap pertandingan, menghibur kalian, dan membawa sebanyak mungkin gelar yang pantas kalian dapatkan," janji Shayne Pattynama ke Jakmania.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Janji Shayne Pattynama Setelah Jadi Bagian Persija Jakarta
Olahraga
Fokus Pemulihan, Persita Langsung Tatap Partai Vs Persija
Laga Persita vs Persija pada pekan 19 Super League 2025/2026 akan digelar Jumat (30/1) di Indomilk Arena.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Fokus Pemulihan, Persita Langsung Tatap Partai Vs Persija
Olahraga
Persija Penuhi Keinginan Shayne Pattynama dalam Karier Sepak Bola
Shayne Pattynama menjelaskan bahwa negosiasi dengan Persija berjalan cepat.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Persija Penuhi Keinginan Shayne Pattynama dalam Karier Sepak Bola
Olahraga
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League 2025 Hari Ini: Dewa United Banten Vs Arema FC
Pekan 18 Super League 2025/2026 akan ditutup partai Dewa United Banten FC melawan Arema FC, yang akan dihelat di Banten International Stadium, Senin (26/1) malam WIB.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League 2025 Hari Ini: Dewa United Banten Vs Arema FC
Olahraga
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Persib Bandung Tumbangkan PSBS Biak 1-0
Persib Bandung kembali ke puncak klasemen setelah mengalahkan PSBS Biak di pekan 18 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (25/1) malam WIB.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Persib Bandung Tumbangkan PSBS Biak 1-0
Bagikan