Bocoran Vivo X200 FE, Dilengkapi Kamera Sony IMX921

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 20 Juni 2025
Bocoran Vivo X200 FE, Dilengkapi Kamera Sony IMX921

Ilustrasi Vivo X200 FE. Foto: Vivo

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Vivo X200 FE akan dirilis di beberapa pasar dalam beberapa minggu ke depan.

Namun, tampaknya Taiwan akan menjadi negara pertama yang menerimanya, karena ponsel ini dijadwalkan meluncur pada 23 Juni 2025.

Sebuah informasi terbaru di situs web Vivo Malaysia telah mengungkapkan beberapa detail tentang X200 FE, yang akan diluncurkan pada 30 Juni 2025.

Baca juga:

Vivo X300 Ultra Bakal Usung Kamera Sony Premium? Ini Bocorannya!

Spesifikasi Vivo X200 FE Sudah Terungkap

Spesifikasi Vivo X200 FE terungkap
Spesifikasi Vivo X200 FE terungkap. Foto: Dok/Gizmochina

Vivo X200 FE memiliki ketebalan 7,99 mm dan berat 186 gram. Ponsel ini akan tersedia dalam empat warna, yaitu Black Luxe, Blue Breeze, Pink Vibe, dan Yellow Glow.

Kemudian, Vivo X200 FE akan dilengkapi kamera utama Sony IMX921 50MP dengan dukungan OIS, lensa ultra-wide 8MP, dan kamera telefoto Sony IMX882 50MP.

Menurut laporan dari XpertPick, kamera telefoto akan mendukung zoom optik 3x. Untuk selfie, kamera ini akan dilengkapi kamera 50MP dengan dukungan autofokus, yang pertama kalinya hadir di seri ponsel pintar X milik Vivo.

Selain itu, X200 FE akan menawarkan fitur Zeiss Style Bokeh dan Multifocal Portrait, yang memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar pada lima panjang fokus yang berbeda, seperti 23mm, 35mm, 50mm, 85mm, dan 100mm, untuk Landscape Portrait, Narrative Portrait, Classic Portrait, Portrait, dan Close-Up Portrait.

Baca juga:

Vivo X Fold 5 Kemungkinan Dibanderol Lebih Murah dari X Fold 3 Pro

Perangkat ini juga menyertakan fitur fotografi bertenaga AI, seperti AI Image Studio, AI Image Expander, dan Stage Mode, yang menangkap momen panggung dengan jelas serta merekam vokal secara jelas.

Vivo X200 FE akan berjalan pada Android 15 dengan lapisan FunTouch OS 15 di atasnya. Perangkat ini akan dilengkapi dengan rangkaian AI Office yang mencakup berbagai fitur, seperti AI Screen Translation, AI Captions, Smart Call Assistant, dan Circle to Search.

Lalu, ada baterai berkapasitas 6.500mAh yang mendukung pengisian daya cepat 90W. Vivo mengklaim, bahwa pengisian daya selama 10 menit memungkinkan pengguna untuk menonton video streaming selama tiga jam. (sof)

#Vivo #Smartphone #Teknologi #Spesifikasi Smartphone
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Fun
Apple Pimpin Pasar Smartphone Global 2025, Kalahkan Samsung dan Xiaomi!
Apple mendominasi pasar smartphone global pada 2025. Apple mengalahkan Samsung dan Xiaomi dalam persaingan ini.
Soffi Amira - 2 jam, 22 menit lalu
Apple Pimpin Pasar Smartphone Global 2025, Kalahkan Samsung dan Xiaomi!
Fashion
Amazfit Active Max Resmi Hadir di Indonesia, Layar Besar untuk Aktivitas Lebih Maksimal
Amazfit Active Max gabungkan layar berukuran besar, daya tahan baterai yang panjang, serta fitur olahraga dan kesehatan yang komprehensif dalam satu perangkat.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
Amazfit Active Max Resmi Hadir di Indonesia, Layar Besar untuk Aktivitas Lebih Maksimal
Fun
Samsung Galaxy S26 Sudah Muncul di Geekbench, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5?
Samsung Galaxy S26 kini sudah muncul di Geekbench. HP itu akan dilengkapi chipset Snapdragin 8 Elite Gen 5.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Sudah Muncul di Geekbench, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5?
Fun
Xiaomi 17 Max Diprediksi Meluncur April 2026, Punya Fitur Layaknya Seri Pro!
Xiaomi 17 Max diprediksi meluncur April 2026. HP ini bakal dilengkapi segudang fitur lengkap dan canggih.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Xiaomi 17 Max Diprediksi Meluncur April 2026, Punya Fitur Layaknya Seri Pro!
Lifestyle
Honor X80 Gendong Baterai 10.000mAh, Harga Diprediksi Enggak Sampai Rp 2,5 Juta
Untuk urusan dapur pacu, Honor membenamkan chipset Snapdragon seri 7
Angga Yudha Pratama - Senin, 12 Januari 2026
Honor X80 Gendong Baterai 10.000mAh, Harga Diprediksi Enggak Sampai Rp 2,5 Juta
Lifestyle
Oppo Pad 5 Gebrak Pasar Tablet dengan Bawa Baterai Jumbo 10.050mAh, Siap Maraton Film Tanpa Takut Lowbat
Oppo Pad 5 sendiri menyasar pengguna yang mendambakan layar luas berbasis Android
Angga Yudha Pratama - Senin, 12 Januari 2026
Oppo Pad 5 Gebrak Pasar Tablet dengan Bawa Baterai Jumbo 10.050mAh, Siap Maraton Film Tanpa Takut Lowbat
Lifestyle
Redmi K90 Ultra Bocor! Gendong Kipas Aktif di Balik Kamera dan Baterai 8.000mAh, Siap Libas Game Berat
Xiaomi akan bersaing ketat dengan Honor WIN Series dan iQOO 15 Ultra yang juga dikabarkan mengadopsi teknologi pendingin serupa
Angga Yudha Pratama - Senin, 12 Januari 2026
Redmi K90 Ultra Bocor! Gendong Kipas Aktif di Balik Kamera dan Baterai 8.000mAh, Siap Libas Game Berat
Fun
Smartphone 2026: iQOO vs Realme vs Vivo, Siapa Paling Worth It?
Gelombang smartphone 2026 di Indonesia menghadirkan HP kamera 200 MP, baterai 7.000–7.600 mAh, layar 144 Hz, dan performa gaming flagship.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
Smartphone 2026: iQOO vs Realme vs Vivo, Siapa Paling Worth It?
Fun
OPPO Find N7 Masuk Tahap Pengembangan, Spesifikasi dan Jadwal Rilisnya Bocor!
OPPO Find N7 kini sudah masuk tahap pengembangan. Kemudian, spesifikasi dan jadwal rilisnya sudah bocor.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
OPPO Find N7 Masuk Tahap Pengembangan, Spesifikasi dan Jadwal Rilisnya Bocor!
Fun
OPPO Reno 15c Sudah Meluncur, Bawa Baterai Jumbo dan Tangguh 7.000mAh!
OPPO Reno 15c kini sudah meluncur. HP terjangkau ini membawa baterai jumbo 7.000mAh dan kamera canggih.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
OPPO Reno 15c Sudah Meluncur, Bawa Baterai Jumbo dan Tangguh 7.000mAh!
Bagikan