Bocoran Headphone Bluetooth Sony Terbaru

Muchammad YaniMuchammad Yani - Senin, 25 April 2022
Bocoran Headphone Bluetooth Sony Terbaru

Bocoran design Dari Headphone XM5. (Foto: TechnikNews)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SONY memang terkenal dengan produk headphone-nya yang sangat baik. Perusahaan asal Jepang ini menjadi favorit masyarakat, karena kualitas dan desain yang stylish. Dan baru-baru ini terdapat rumor mengenai headphone terbaru yang akan di keluarkan Sony.

Sejak dirilis pada tahun 2020, WH-1000XM4 Sony secara konsisten menjadi salah satu headphone Bluetooth terbaik yang dapat kamu beli berkat baterainya yang tahan lama dan kemampuan noise cancelling yang sangat baik.

Baca juga:

Update Terbaru Nintendo Switch Mudahkan Atur Gim Favorit

Sepertinya saat ini perusahaan memiliki rencana akan melakukan peningkatan yang substansial terhadap produk terbarunya. Sebuah bocoran dari Gizmodo dan TechnikNews membagikan detail tentang apa yang diharapkan dari WH-1000XM5 (headphone terbaru milik Sony).

Headphone Sony memiliki citra yang baik karena kualitasnya yang bagus. (Foto: unsplash/moreno303)
Headphone Sony memiliki citra yang baik karena kualitasnya yang bagus. (Foto: unsplash/moreno303)

Menurut media tersebut, headphone unggulan Sony berikutnya akan menampilkan masa pakai baterai hingga 40 jam. Jika akurat, itu akan menjadi peningkatan yang signifikan dari sebelumnya 30 jam, yang bisa kamu dapatkan dengan sekali pengisian daya dari XM4.

Headphone model terbaru ini akan melaukakan pengisian daya hingga penuh melalui USB-C dengan memakan waktu sekitar tiga setengah jam, atau sekitar 30 menit lebih lama dari XM4. Model baru ini juga dikatakan memiliki chip pemrosesan tambahan untuk ANC dan satu set driver baru.

Baca juga:

Laptop Huawei MateBook D14 dan D15 Resmi Hadir di Indonesia

Dilansir dari Engadget, Perbedaan paling mencolok antara WH-1000XM4 dan penerusnya adalah desainnya yang baru. Sepertinya XM5 tidak akan bisa di lipat seperti headphone Bluetooth andalan Sony saat ini, tetapi tradeoff yang muncul adalah bahwa mereka akan menampilkan lebih banyak bantalan pada penutup telinga dan pita yang lebih ringan.

Banyak orang menyukai WH4 karena kenyamanannya dan akan menarik untuk melihat apakah desain model baru membuatnya lebih mudah untuk dipakai selama sesi mendengarkan yang lama.

Sejak perilisannya XM4 telah menjadi salah satu Headphone Bluetooth terbaik. (Foto: TechRadar)
Sejak perilisannya XM4 telah menjadi salah satu Headphone Bluetooth terbaik. (Foto: TechRadar)

TechnikNews tidak mengatakan apa-apa tentang tanggal rilis atau harga untuk WH-1000XM4. Sebagai bayangan MX4 kini dihargai sekitar USD 350 atau setara dengan Rp 5 juta.

Headphone WF-1000XM4 juga memiliki biaya lebih dari pendahulunya karena penambahan fitur seperti pengisian daya Qi dan dukungan LDAC. Dan tidak menutup kemungkinan XM5 akan memiliki harga yang lebih mahal juga dari pendahulunya. (Ref)

Baca juga:

Ini Perbedaan Antara HUAWEI MateBook 14s dan 14

#Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

Indonesia
Apa Itu Cloudflare? Perusahaan yang Sempat Bikin Layanan Internet Terasa seperti 'Kiamat Kecil'
Cloudflare menyebabkan beberapa layanan internet down. Layanan seperti X hingga ChatGPT juga tak bisa diakses pengguna.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
Apa Itu Cloudflare? Perusahaan yang Sempat Bikin Layanan Internet Terasa seperti 'Kiamat Kecil'
Fun
OPPO Reno 15c Segera Debut Desember 2025, Adopsi Lapisan Belakang Glossy
OPPO Reno 15c segera debut Desember 2025. HP ini akan mengadposi lapisan belakang glossy.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
OPPO Reno 15c Segera Debut Desember 2025, Adopsi Lapisan Belakang Glossy
Fun
Xiaomi 17 Ultra Rilis setelah Natal 2025, Kameranya Diklaim Paling Unggul
Xiaomi 17 Ultra kabarnya akan rilis setelah Natal 2025. HP ini akan membawa kamera dengan segudang teknologi canggih.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
Xiaomi 17 Ultra  Rilis setelah Natal 2025, Kameranya Diklaim Paling Unggul
Fun
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Huawei Mate 80 kabarnya akan hadir dengan RAM 20GB. HP tersebut rencananya akan meluncur pada 25 November 2025.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Fun
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
POCO F8 Ultra kini sudah muncul di Geekbench. HP ini akan menjalankan Android 16 dan ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Samsung Galaxy S26 bakal dilengkapi RAM 12GB. Kemudian, inovasi ini akan diumumkan di CES 2026.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Indonesia
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
OPPO Reno 15 versi China berbeda dengan global. Versi global dibekali chipset Snapdragon 7 Gen 4.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
Fun
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
OPPO Reno 15 Pro sudah tersertifikasi TDRA. HP ini kabarnya akan meluncur global pada akhir 2025 mendatang.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
Fun
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Huawei kini sedang mengembangkan HP lipat barunya. Kabarnya, HP tersebut akan menyaingi iPhone Fold.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Bagikan