Musik

Bilal Indrajaya Siapkan Konser 'Nelangsa Kala Purnama', Diambil dari Album 'Nelangsa Pasar Turi'

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Sabtu, 06 April 2024
Bilal Indrajaya Siapkan Konser 'Nelangsa Kala Purnama', Diambil dari Album 'Nelangsa Pasar Turi'

Bilal Indrajaya rayakan satu tahun album 'Nelangsa Pasar Turi'. (Foto: Dok. Aksara Records)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bilal Indrajaya telah menjalani karier bermusiknya selama lima tahun. Sepanjang itu, Bilal melewati banyak pengalaman tak terlupakan.

Mulai dari melahirkan beberapa single, EP, hingga album penuh bertajuk Nelangsa Pasar Turi yang dirilis pada 2023. Hal ini pun menjadi komitmen bagi seorang Bilal untuk menperdengarkan karyanya ke khalayak luas.

"Musik-musik yang Bilal hadirkan di fase awal kariernya, membawanya ke pertemuan dengan Aksara Records," tulis keterangan resmi yang diterima MerahPutih.com, Sabtu (6/4).

Album Nelangsa Pasar Turi diilis pada pertengahan tahun 2023 menyertakan sembilan nomor, yang secara keseluruhan mengusung tema besar Perjalanan.

Baca juga:

Rimba Ajak Bilal Indrajaya dalam Karya 'Kampiun'

Kata 'Juanda’, ‘Gambir’ dan ‘Pasar Turi’, menjadi kata yang sering terdengar saat memutar penuh album tersebut, karena tempat-tempat itu punya peran penting dalam proses kreatif Bilal saat menggarap albumnya.

Hampir satu tahun sejak album Nelangsa Pasar Turi dirilis bersama Aksara Records dan didukung oleh Soehana Hall, Bilal Indrajaya siap memberikan sajian konser spesial, bertajuk "Nelangsa Kala Purnama".

Nama tersebut dipilih untuk turut merepresentasikan diskografi Bilal terdahulu, ketika Bilal membawakan lagu-lagu dari rilisan sebelumnya secara penuh.

"Jadi, sekarang rasanya menjadi momen yang tepat untuk memperdengarkan karya-karyaku dengan bentuk terbaiknya dan menyatukan dalam satu set spesial," jelas Bilal Indrajaya.

Baca juga:

Caldera Ajak Bilal Indrajaya dalam 'Semestinya'

Konser "Nelangsa Kala Purnama" diadakan tanggal 5 Mei 2024, di Soehana Hall, Energy Building, SBCD, Jakarta Selatan, dengan format ‘seated’ yang berkuota 500 pengunjung.

Dengan format ini, Bilal Indrajaya bersama Aksara Records sebagai penyelenggara ingin menyajikan sebuah set spesial dan berbeda untuk para pendengar Bilal.

Tiket "Nelangsa Kala Purnama" bisa didapatkan via loket.com mulai tanggal diadakan 6 April 2024. (far)

Baca juga:

Bilal Indrajaya Nyanyikan Lagu Ciptaan Candra Darusman 'Kau Tak Tahu Apa Yang Kau Inginkan'

#Musik #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Ameena Hadirkan Lagu Baru 'Cipak Cipuk', Gandeng BaLiTa dan Tampilkan Azura
Ameena, putri Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, merilis lagu anak 'Cipak Cipuk' bersama BaLiTa. Lagu ini juga menandai debut Azura.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Ameena Hadirkan Lagu Baru 'Cipak Cipuk', Gandeng BaLiTa dan Tampilkan Azura
ShowBiz
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
Lagu 'Hatimu Milik Dia' dari Arvian Dwi, menghadirkan kisah cinta tak terbalas dengan nuansa melankolis.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Febinda Tito Rilis Album 'Terbentur, Terbentur, Terbentur', Kisah Bertahan dari Kegagalan
Febinda Tito resmi meluncurkan album terbaru Terbentur, Terbentur, Terbentur. Sebuah karya emosional tentang kegagalan, bertahan, dan berdamai.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Febinda Tito Rilis Album 'Terbentur, Terbentur, Terbentur', Kisah Bertahan dari Kegagalan
ShowBiz
Lewat Album 'taste', PYC Hadirkan Perjalanan tentang Cinta dan Ketergantungan Emosi
Musisi pendatang baru PYC resmi meluncurkan album debut taste, sebuah karya yang memaknai cinta sebagai pengalaman emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Lewat Album 'taste', PYC Hadirkan Perjalanan tentang Cinta dan Ketergantungan Emosi
ShowBiz
Single Baru no na 'work' Padukan Energi Pop Global dan Ritme Indonesia
no na membuka awal tahun dengan merilis single 'work' di bawah 88rising. Lagu ini menonjolkan hentakan drum, ritme terinspirasi gamelan, dan koreografi intens.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Single Baru no na 'work' Padukan Energi Pop Global dan Ritme Indonesia
Fun
Lirik "Big Girls Don’t Cry” dari Fergie, Lagu Kritik Sosial Dibalut Kisah Patah Hati
Tak hanya berbicara tentang patah hati, lagu Big Girls Don’t Cry menyuarakan kritik terhadap stereotip gender.
Wisnu Cipto - Sabtu, 24 Januari 2026
Lirik
ShowBiz
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
Primitive Monkey Noose mengawali 2026 dengan merilis single 'Panen Raya', lagu yang menyoroti kehidupan agraris dan maritim Indonesia dalam balutan punk rock.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
ShowBiz
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
Melalui lirik yang jujur serta sarat emosi, Vadesta menggambarkan sudut pandang seseorang yang memilih bertahan bukan karena tak merasakan luka.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
ShowBiz
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Silet Open Up kembali merilis single terbaru 'Taguling Guling' bersama Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel. Tentang pria yang terbuai pesona cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Lifestyle
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
Pada awalnya, lagu ini dinyanyikan sebagai iringan aktivitas masyarakat saat mengolah pisang menjadi makanan tradisional.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
Bagikan