Berkat Film 'Deadpool & Wolverine', Lagu 'Bye Bye Bye' NSYNC Kembali ke Chart Spotify Global
                'Deadpool & Wolverine' sukses 'hidupkan kembali' lagu NYSC. (Foto: IMDb)
MerahPutih.com - Film Deadpool & Wolverine menghidupkan kembali lagu Bye Bye Bye dari NSYNC. Lagu yang sukses membawa Justin Timberlake cs terkenal secara global itu, kembali ke chart atau tangga lagu setelah dirilis lebih dari dua dekade lalu.
Laman IGN melansir, Kamis (1/8), Lagu yang dirilis pada Januari tahun 2000 itu menempati peringkat ke-13 pada chart Spotify Global Top 50 dengan jumlah pemutaran hingga 3,827 juta kali pada 31 Juli 2024.
Baca juga:
Taylor Swift Endorse 283 Juta Followernya Tonton 'Deadpool & Wolverine'
Sutradara Deadpool & Wolverine Shawn Levy di akun X pribadinya menanggapi dampak film terhadap peningkatan popularitas lagu tersebut dengan mengatakan, "Tugas kita di sini telah selesai".
Akun YouTube resmi grup NSYNC juga mengganti judul video klip lagu Bye Bye Bye yang diunggah pada 25 Oktober 2009 menjadi Bye Bye Bye (Official Video from Deadpool and Wolverine).
Baca juga:
'Deadpool & Wolverine' Raih Rp 1,5 Triliun di Pekan Pertama
Kompilasi soundtrack film Deadpool & Wolverine sudah dirilis dalam bentuk piringan hitam, antara lain terdiri atas lagu dari NSYNC, The Goo Goo Dolls, dan Huey Lewis & The News.
Baca juga:
'Deadpool & Wolverine' Pecahkan Rekor Film Rating R Pendapatan Terbesar
Film Deadpool & Wolverine dinilai sukses di box office. Dengan jumlah penayangan yang akan masih terus bertambah, film ini telah berhasil mengumpulkan pendapatan kotor sebesar USD 211 juta di bioskop AS. Capaian itu menambah pendapatan kotor global film menjadi USD 444,3 juta. (*)
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
                      Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
                      Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
                      Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
                      2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
                      Lirik 'Ingat-Ingat Lagi', Salah Satu Lagu dari Album 'Koma' Mahalini
                      Écoutez Kembali Hadir dengan Single 'Cerita Kita', Rayakan Persahabatan dan Reuni Setelah 12 Tahun
                      Lirik Lagu Pawang Ciptaan Yaqin, Lahir dari Kisah Perceraian Publik Figur
                      Diciptakan Mario G Klau, “Dirimu Yang Dulu” Hadirkan Nuansa Melankolis Lewat Karakter Vokal Anggis Devaki yang Kuat, Simak Liriknya