Berhasil Repotkan Australia, NOC Sebut Timnas Indonesia ‘On The Track’
Australia ditahan imbang Indonesia dengan skor 0-0, Selasa (10/9). Foto: MerahPutih.com/Didik
MerahPutih.com - Timnas Indonesia meraih hasil positif pada laga kedua babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9) malam WIB.
Menghadapi Australia yang berperingkat 24 dunia, Timnas berhasil menahan imbang dengan skor 0-0.
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia), Raja Sapta Oktohari mengatakan bahwa hasil ini menandakan timnas sedang berada di jalan yang tepat.
Baca juga:
Aksi Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes Berhasil Jaga Gawang Indonesia
Okto melihat Timnas Indonesia mampu memberikan permainan yang berbeda di tangan pelatih Shin Tae-yong.
Menurutnya, PSSI sedang menjalani transformasi sepak bola guna mencapai prestasi Timnas yang mendunia.
"PSSI on the right track dengan melakukan apapun untuk membawa timnas ke level yang lebih tinggi lagi," kata Okto di Jakarta, Rabu (11/9).
Baca juga:
Pelatih Australia Sebut Banyak Peluang yang Terbuang saat Lawan Indonesia
Okto berharap apa yang dilakukan PSSI selaku federasi sepak bola di Indonesia bisa terus meningkatkan level Timnas Indonesia, termasuk untuk mengulang capaian lolos ke Olimpiade pada 1956 Melbourne.
Terlebih, sepak bola merupakan salah satu olahraga favorit di Indonesia dan PSSI sudah berdiri sebelum kemerdekaan, tepatnya pada 1930 melalui perkumpulan sepak bola lokal saat itu.
"Sejarah sepak bola Indonesia sudah begitu Panjang. Bagi sebagian orang, sepak bola merupakan harga diri bangsa, jadi NOC Indonesia mendukung kerja PSSI agar level timnas bisa lebih tinggi dan berprestasi," tutur Okto.
Baca juga:
Presiden Jokowi Apresiasi Pemain Timnas Indonesia di Stadion GBK
Setelah melawan Australia, Skuad Garuda akan melakoni dua pertandingan tandang pada Oktober mendatang.
Indonesia akan berhadapan dengan Bahrain dan China sebelum bermain dua kali di kandang pada November 2024 menghadapi Jepang dan Arab Saudi. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Lewat Dukungan Prabowo, NOC Optimistis Pencak Silat Selangkah Lagi Masuk Olimpiade
Jadwal Lengkap ASEAN Championship 2026: Timnas Indonesia Buka Kiprah Hadapi Kamboja, Singapura Lawan Terakhir
Segrup Vietnam di ASEAN Championship, Ujian Bagus untuk Timnas Indonesia Menurut John Herdman
Timnas Indonesia Berada di Grup Tidak Mudah di ASEAN Championship, Rizky Ridho: Kami Berusaha Akhiri Penantian