Teknologi

Begini Cara Mengoperasikan Sirene di Apple Watch Ultra

Andrew FrancoisAndrew Francois - Rabu, 05 Oktober 2022
Begini Cara Mengoperasikan Sirene di Apple Watch Ultra

Apple Watch Ultra punya fitur baru untuk selamatkan nyawa penggunanya. (Foto: Apple)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

APPLE menyertakan fitur keamanan yang sangat baik pada semua model Apple Watch-nya, tetapi ada satu yang eksklusif untuk Apple Watch Ultra baru, yakni sirene. Sirene dirancang untuk menarik perhatian orang lain jika kamu terluka atau tersesat saat tengah menjelajah

Untuk melakukan itu, Apple menyertakan speaker kedua pada Ultra yang dapat mengeluarkan suara hingga 86db dengan jangkauan hingga 600 kaki. Saat diaktifkan, sirene beralih di antara dua pola suara yang terdengar mirip dengan sinyal marabahaya dan SOS yang terkenal.

Setelah kamu menyalakan sirene, layar arloji pintar itu akan menampilkan bingkai merah dan tombol panggil sehingga kamu dapat menghubungi layanan darurat. Kamu juga akan melihat persentase baterai yang tersisa.

Baca juga:

Ragam Aksesori Apple Watch

Menurut Apple, sirene dapat bertahan selama beberapa jam, meskipun itu jelas tergantung pada berapa banyak daya yang tersisa saat kamu menyalakan sirene. Namun, satu hal yang pasti, dengan besarnya suara yang dihasilkan, jelas daya baterai akan cepat termakan.

Ada beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk mengakses fitur sirene dari jam tangan pintar anyar itu, antara lain:

1. Melalui daftar aplikasi

Buka fitur Sirene dari aplikasinya secara langsung. (Foto: Apple)

Seperti sejumlah fitur lainnya pada Apple Watch Ultra, layaknya fitur kompas, fitur sirene juga punya aplikasinya sendiri untuk mengaktifkan fitur itu. Caranya cukup dengan menekan mahkota pada sisi arloji, cari aplikasi dengan ikon Sirene, dan langsung ketuk untuk membukanya.

Setelah itu, kamu akan segera melihat layar hitam dengan bingkai merah bergradasi, dan pilihan pengeras suara putih di tengahnya. Bila ingin mengaktifkan, langsung ketuk tombol tersebut untuk memulai sirene, ketuk lagi untuk menghentikannya.

Baca juga:

9 Pengumuman Besar Apple di Acara Far Out 2022

2. Melalui menu darurat

Tekan dan tahan mahkota di bagian samping untuk buka menu darurat. (Foto: Apple)

Bila kamu tengah terluka parah dan tidak dalam kondisi memungkinkan untuk mengutak-atik arloji pintar itu, kmau tetap bisa menagkses sirene dengan menekan dan tahan tombol samping hingga muncul menu 'Darurat', kemudian geser tombol putar sirene ke atas untuk mengaktifkannya.

3. Melalui iPhone

Fitur Sirene bisa dibuka melalui iPhone. (Foto: Apple)

Sebagaimana produk Apple selalu terintegrasi, kamu juga dapat mengaktifkan fitur itu melalui iPhone kamu. Caranya cukup dengan membuka aplikasi 'Watch' pada iPhone, dan gulir ke bawah untuk mendapatkan menu 'Action Button'.

Setelah itu, kamu tinggal gulir ke bawah, ke bagian Sirene, dan ketik tombol yang tersedia pada layar untuk mengaktifkannya. Cukup menekannya kembali untuk mematikan suara sirene.

Ingatlah, saat menggunakan sirene, kenyaringan sebenarnya dapat dipengaruhi oleh lingkungan sekitar. Misalnya, akan terdengar jauh lebih keras bila kamu berada di lapangan terbuka atau lingkungan dalam ruangan daripada jika kamu berada di hutan lebat atau dikelilingi oleh bebatuan. (waf)

Baca juga:

Cara Kerja Medications Tracker, Aplikasi Baru dari Apple

#Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Tekno
Bocoran OPPO Find X10, Digadang-gadang Bakal Bawa Kamera Telefoto Periskop 200MP
OPPO Find X10 dikabarkan akan membawa kamera telefoto periskop 200MP. HP ini diperkirakan meluncur akhir 2026.
Soffi Amira - Sabtu, 24 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X10, Digadang-gadang Bakal Bawa Kamera Telefoto Periskop 200MP
Tekno
Tampilan OPPO Find X9 Ultra Terungkap, Andalkan Kamera Super 200MP
Tampilan OPPO Find X9 Ultra telah terungkap. HP ini dikabarkan mengandalkan kamera super 200MP.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Tampilan OPPO Find X9 Ultra Terungkap, Andalkan Kamera Super 200MP
Tekno
Kamera OPPO Reno 15 Pro Max Jadi Andalan, Pakai Sensor 200 MP dan Ultra-wide 50 MP
Kamera OPPO Reno 15 Pro Max jadi andalan. HP ini membawa sensor 200MP dan ultra-wide 50MP,
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Kamera OPPO Reno 15 Pro Max Jadi Andalan, Pakai Sensor 200 MP dan Ultra-wide 50 MP
Tekno
Samsung Galaxy S26 Plus Muncul di Geekbench, Gunakan Chip Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 Plus muncul di Geekbench. HP tersebut dilaporkan hadir dengan chipset Exynos 2600 buatan Samsung sendiri.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Plus Muncul di Geekbench, Gunakan Chip Exynos 2600
Tekno
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Siri versi "Campos" akan memiliki akses penuh ke seluruh aplikasi utama Apple, mulai dari Mail, Musik, Podcast, hingga aplikasi pengembang Xcode
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Tekno
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Samsung Galaxy S26 Series siap meluncur Februari 2026. HP ini akan rilis di India terlebih dahulu bersamaan dengan Galaxy Unpacked 2026.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Indonesia
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Presiden Prabowo Subianto bertemu profesor dari 24 universitas top Inggris yang tergabung dalam Russell Group. Kerja sama pendidikan hingga rencana bangun 10 kampus baru di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Tekno
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Anak-anak dapat dengan mudah beralih antara kamera depan 5 MP untuk panggilan video dan kamera belakang 8 MP
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Tekno
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
OPPO Find X9 Ultra segera meluncur Maret 2026. HP ini membawa teleconverter dan kamera zoom 300mm terbaru.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Bagikan