K-Drama

Batal Tayang gara-gara Kekacauan Darurat Militer, ’When The Phone Rings’ akan kembali ke Layar Netflix Pekan Ini

Dwi AstariniDwi Astarini - Kamis, 12 Desember 2024
Batal Tayang gara-gara Kekacauan Darurat Militer, ’When The Phone Rings’ akan kembali ke Layar Netflix Pekan Ini

K-drama 'When The Phone Rings' akan kembali ke layar Netflix pekan ini.(foto: IMDB)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - PARA penggemar K-drama When The Phone Ring bisa mengobati rasa penasaran dan gregetan mereka pekan ini. Episode 5 dan 6 disebut akan kembali tayang pada Jumat (13/12) dan Sabtu (14/12). Sebelumnya, dua episode itu dijadwalkan tayang pada Jumat (6/12) dan Sabtu (7/12). Namun, kekacauan darurat militer membuat drama itu batal tayang.

Chemistry para pemeran utama When The Phone Rings telah membuat penggemar K-drama terpesona. Meski baru hanya dua episode yang telah dirilis, k-drama ini telah menduduki posisi 3 besar tayangan teratas Netflix di Indonesia.

When The Phone Rings mengisahkan Paik Sa-eon (Yoo Yeon-seok) yang berasal dari keluarga politik nan bergengsi dan menjadi juru bicara kepresidenan termuda di Korea. Latar belakangnya juga termasuk waktu yang dihabiskan sebagai koresponden perang, negosiator penyanderaan, dan pembawa berita utama. Ia menikah dengan Hong Hee-joo (Chae Soo-bin) selama 3 tahun. Hee-joo ialah putri seorang pemilik surat kabar. Dia memiliki sifat bisu karena kecelakaan yang dialaminya saat kecil. Hee-joo bekerja sebagai penerjemah bahasa isyarat di pengadilan dan televisi.

Sa-eon dan Hee-Joo menikah karena kenyamanan. Selama 3 tahun pernikahan, mereka tidak pernah berkomunikasi satu sama lain atau makan bersama. Mereka berpura-pura bahwa mereka ialah pasangan suami istri yang bahagia. Suatu hari, Hee-joo diculik orang tak dikenal. Hal itu mengubah kehidupan pernikahan mereka.

Kisah menegangkan dalam kehidupan pernikahan Sa-eon dan Hee-joo terinterupsi pekan lalu. Saat kekacauan darurat militer melanda Korea Selatan sepanjang pekan lalu, stasiun TV MBC merilis sebuah pernyataan menjelang jadwal tayang episode 5. Mereka mengumumkan bahwa episode 5 dan 6 telah dibatalkan penayangannya. Sebagai gantinya, kedua episode itu dijadwalkan disiarkan pada minggu berikutnya, yakni pada 13 dan 14 Desember. MBC menjelaskan bahwa hal itu disebabkan adanya laporan berita khusus yang mengambil alih slot waktu tayang K-drama yang dibintangi Yoo Yeon-seok dan Chae Soo-bin itu.

Baca juga:

Lee Min-ho dan Gong Hyo-jin Beradu Akting di Luar Angkasa dalam ‘When The Stars Gossip’


Para penggemar When The Phone Rings merasa kesal, menunggu selama seminggu untuk penayangannya, tapi malah dibatalkan di menit-menit terakhir. Beberapa penggemar mengatasinya dengan humor, bercanda bahwa penundaan penayangan disebabkan kebutuhan karakter utama saat ini. Hal itu disebabkan karakter utama When The Phone Rings, Sa-eon, dikisahkan ialah juru bicara kepresidenan di Korea.


Kini, para penggemar When The Phone Rings memiliki harapan bahwa jadwal K-Drama ini akan kembali dilanjutkan. Seperti dilansir Koreaboo, MBC mengonfirmasi K-drama Jumat-Sabtu Motel California yang dibintangi aktor Lee Se-young dan Na In-woo sudah memastikan jadwal tayang perdana pada 10 Januari 2025. Drama ini akan menggantikan When The Phone Rings saat tamat. Dengan begitu, When The Phone Rings diperkirakan akan menamatkan episode terakhirnya seminggu sebelumnya, yakni 4 Januari.

Selain itu, telah dikonfirmasi juga bahwa When The Phone Rings akan menayangkan episode kelima yang telah dinanti-nantikan pada Jumat, 13 Desember, pukul 21.40 waktu Korea Selatan dan episode keenam pada Sabtu, 14 Desember, pukul 21.50 waktu Korea Selatan.

Siap-siap lihat kelanjutan kisah Paik Sae-on dan Hong Hee-joo, ya.(dwi)

Baca juga:

Lelah Perankan Pria Baik-Baik, Yoo Yeon-seok Beralih Jadi Pembunuh Berantai

#K-Drama
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Sinopsis Episode 5 ‘Last Summer’, Lee Jae-wook dan Choi Sung-eun Bikin Kontrak untuk Tinggal Bareng
Di episode 5 Last Summer yang tayang Sabtu (15/11), Do-ha membuat sebuah usul terakhir kepada Ha-gyeong.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
 Sinopsis Episode 5 ‘Last Summer’, Lee Jae-wook dan Choi Sung-eun Bikin Kontrak untuk Tinggal Bareng
ShowBiz
Choi Woo-shik dan Jung So-min Spill Ending ’Would You Marry Me’, Episode Terakhir Tayang Sabtu (15/11) Malam
Di dua episode terakhir, Woo-joo dan Me-ri akan terbawa dalam berbagai peristiwa.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
Choi Woo-shik dan Jung So-min Spill Ending ’Would You Marry Me’, Episode Terakhir Tayang Sabtu (15/11) Malam
ShowBiz
Disney+ Rilis Teaser IU dan Byeon Woo-seok di Drakor ‘Perfect Crown’, Fan Sambut dengan Heboh sebut Judul Cocok dengan Visual
Cuplikan singkatnya saja bahkan sudah mampu memenuhi ruangan dengan antusiasme.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
Disney+ Rilis Teaser IU dan Byeon Woo-seok di Drakor ‘Perfect Crown’, Fan Sambut dengan Heboh sebut Judul Cocok dengan Visual
ShowBiz
‘Would You Marry Me’ Tersisa 2 Episode, Chemistry Choi Woo-shik dan Jung So-min Sukses Cetak Rating Mentereng
Secara global, Would You Marry Me berada di posisi keempat dalam chart TV global Disney+ per 4 November menurut FlixPatrol.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
‘Would You Marry Me’ Tersisa 2 Episode, Chemistry Choi Woo-shik dan Jung So-min Sukses Cetak Rating Mentereng
ShowBiz
Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
Dalam drama itu, Rowoon memerankan Jang Si-yul, seorang pria yang kehilangan semangat hidup di tengah kekacauan era Joseon (1392–1910).
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
 Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
ShowBiz
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
PLEDIS Entertainment menyebut sang artis memang sedang dalam pembicaraan untuk terlibat dalam proyek yang kembali disutradarai Lee Jang-hoon.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
ShowBiz
Siap Bikin Ngakak Sekaligus Baper, Ini 3 Rekomendasi K-Drama Rom-Com di November 2025
November 2025 bakal dipenuhi deretan series Korea bertema romansa santai dan picisan yang siap membuat penonton tertawa geli sekaligus baper.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Siap Bikin Ngakak Sekaligus Baper, Ini 3 Rekomendasi K-Drama Rom-Com di November 2025
ShowBiz
Netflix Siapkan K-Drama Epik 'Kin and Sin', Kisahkan Perebutan Kekuasaan 3 Klan di Pulau Jeju Korea
K-Drama Kin and Sin menyatukan aktor papan atas Korea Selatan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Netflix Siapkan K-Drama Epik 'Kin and Sin', Kisahkan Perebutan Kekuasaan 3 Klan di Pulau Jeju Korea
ShowBiz
‘Genie, Make a Wish’ Bertabur Cameo Bintang, Bikin Salfok Lihat Song Hye-kyo Jadi Jinniya
Sukses mencuri perhatian dan membuat penonton ingin melihat lebih banyak lagi.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
 ‘Genie, Make a Wish’ Bertabur Cameo Bintang, Bikin Salfok Lihat Song Hye-kyo Jadi Jinniya
Bagikan