Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Baila lepas single baru. (Foto: dok/universal)
MerahPutih.com - Baila kembali hadir dengan single terbarunya berjudul Mau Sampai Kapan, sebuah lagu yang menggambarkan kebingungan seseorang yang terjebak dalam hubungan tanpa kejelasan.
Melalui lagu ini, Baila seolah melontarkan pertanyaan yang kerap muncul di benak banyak orang: “Sebenarnya kita ini apa?” — mewakili suara hati mereka yang perasaannya digantung tanpa arah.
Diciptakan oleh Omar dan Andrew, Mau Sampai Kapan memadukan lirik yang sederhana namun sarat emosi, menyalurkan rasa gelisah, bingung, dan putus asa akibat hubungan tanpa status (HTS).
Kejujuran dalam penyampaiannya membuat lagu ini terasa begitu dekat dengan pengalaman banyak orang yang pernah merasakan ketidakpastian cinta.
Baca juga:
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
Lirik Lagu Mau Sampai Kapan - Baila
Jangan bilang sebuah hal yang belum pasti
Jangan engkau menjual harapan lagi
Jangan melangkah terlalu jauh kedepan
Tanpa fikir landasan ‘tuk tetap setia
Jangan buatku berharap
Bila tak ingin satu
Cukup sampai disini
Bila tak ingin satu
Mau sampai kapan?
Kau buatku begini
Menebak nasib
Tanpa ada yang pasti
Mau sampai kapan?
Kau paksa aku untuk
Menebak isi kepalamu yang rancu itu?
Jangan buatku berharap
Bila tak ingin satu
Cukup sampai disini
Bila tak ingin satu
Mau sampai kapan?
Kau buatku begini
Menebak nasib
Tanpa ada yang pasti
Mau sampai kapan?
Kau paksa aku untuk
Menebak isi
Kepalamu yang rancu itu?
Mau sampai kapan?
Kau buatku begini
Menebak nasib
Tanpa ada yang pasti
Mau sampai kapan?
Kau paksa aku untuk
Menebak isi
Kepalamu yang rancu itu?
Labirin bagiku
Kau buat bingung slalu
Kau cinta pertamanya
(far)
Bagikan
Berita Terkait
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Kolaborasi Janna dan Izzat Rammie Lahirkan Lagu 'Disayang Abang', Simak Lirik Lengkapnya