Musik

Avril Lavigne Ajak Yungblud di Single Terbaru 'I'm A Mess'

Febrian AdiFebrian Adi - Jumat, 28 Oktober 2022
Avril Lavigne Ajak Yungblud di Single Terbaru 'I'm A Mess'

Avril Lavigne kolaborasi bareng Yungblud di single terbaru. (Foto: Instagram/@avrilavigne)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

AVRIL Lavigne, ikon pop punk era 2000-an awal, mengumumkan single terbaru bertajuk "I’m A Mess". Dia kali ini membuatnya dengan berkolaborasi bersama musisi asal Inggris, Yungblud.

Keduanya menggoda para penggemar dengan sebuah cuplikan yang diunggah dalam akun resmi Instagramnya pada Rabu (26/10). Video itu memperlihatkan Yungblud tengah mencukur rambut Avril Lavigne di kamar mandi.

Tak lama kemudian, Avril kembali menggunggah sampul untuk single tersebut. Nuansanya hitam putih, sedangkan gambarnya cukup provokatif: foto pasangan yang diborgol bersama.

Baca juga:

'Love Sux', Album Terbaru Avril Lavigne Segera Rilis Februari 2022

Dilansir dari NME, Yungblud menguraikan bahwa lagu terbarunya bersama Avril Lavigne seperti “Sepenuhnya melihat keluar jendela mobil orang tuamu dan berpura-pura berada dalam suasana video musik.”

Beberapa waktu sebelum single ini rilis, Avril Lavigne baru saja merilis album terbaru bertajuk Love Sux pada 25 Februari 2022.

“Ini album cepat, dan begitu menyenangkan. Semuanya rock & roll murni. Ada banyak refleksi tentang hubungan yang berbeda yang telah saya lalui dan di mana saya berada, meskipun ada lagu tentang pengalaman cinta masa lalu yang tidak berhasil," kata Avril.

Avril merasa berada di tempat yang baik dalam hidupnya. Membuatnya masih sangat menyenangkan dan penuh semangat. "Saya agak mengolok-ngolok diri saya sendiri ketita tahu saya telah melalui banyak hal dalam percintaan,” ungkap Avril.

Baca juga: Olivia Rodrigo Rayakan Satu Tahun Single 'Drivers License'

Menurut Avril, sumber inspirasi album terbarunya adalah ketika dirinya sedang tidak tertarik untuk membangun hubungan percintaan. Namun, dalam perjalanannya, Avril bertemu dengan Mod Sun. mereka diketahui dekat pada Februari 2021 dan terlihat menghabiskan waktu bersama.

Penyanyi kelahiran 1984 ini juga menggandeng Machine Gun Kelly untuk membawakan salah satu trek berjudul "Bois Lie". Album Love Sux menandai kembalinya Avril Lavigne ke musik punk yang pertama kali ia bawakan dalam debutnya Let Go (2002).

Love Sux menjadi album ketujuhnya yang rilis di bawah naungan label Elektra Records. Album ini berisikan total 12 lagu dengan single di antaranya "Bois Lie", "Love It When You Hate Me", "Déjà vu" hingga "All I Wanted". (far)

Baca juga: Lagu ‘Sk8er Boi’ Avril Lavigne akan Diadaptasi Jadi Film

#Avril Lavigne #Single Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Lirik lagu Elizabeth Taylor dari Taylor Swift menggambarkan kehidupan yang penuh kemewahan. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
ShowBiz
Dita Karang Resmi Debut Solo Lewat Single 'Love So Sweet', Berikut Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Love So Sweet dari Dita Karang menjadi penanda debut solonya di dunia musik. Lagu ini hadir dengan nuansa pop dan sentuhan R&B.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Dita Karang Resmi Debut Solo Lewat Single 'Love So Sweet', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
MANIPOL Gambarkan Perjalanan Hidup Lewat Single 'Hukum Alam', Berikut Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Hukum Alam dari MANIPOL menggambarkan perjalanan hidup yang penuh tantangan. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
MANIPOL Gambarkan Perjalanan Hidup Lewat Single 'Hukum Alam', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Pengganti Aku' dari Raisa, Tampilkan Sisi Personal dari Perjalanan Hidupnya
Lirik lagu Pengganti Aku dari Raisa menampilkan sisi personal dari perjalanan cinta dan kehidupannya. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Pengganti Aku' dari Raisa, Tampilkan Sisi Personal dari Perjalanan Hidupnya
Fun
Lirik Lagu 'Where Do You Go?' dari TXT, Gambarkan Perasaan Tertekan akibat Ekspektasi
Lirik lagu Where Do You Go? dari TXT menggambarkan soal perasaan tertekan akibat ekspektasi.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Where Do You Go?' dari TXT, Gambarkan Perasaan Tertekan akibat Ekspektasi
ShowBiz
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Dying to Love dari Bad Omens membuat pendengarnya bisa merasakan energi dan konflik batin dalam setiap baitnya.
Soffi Amira - Minggu, 26 Oktober 2025
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Akhir Pekan yang Hilang' dari Bilal Indrajaya, Ceritakan Kisah Cinta Singkat
Lirik lagu Akhir Pekan yang Hilang dari Bilal Indrajaya menceritakan kisah cinta singkat. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Akhir Pekan yang Hilang' dari Bilal Indrajaya, Ceritakan Kisah Cinta Singkat
ShowBiz
Juicy Luicy Kembali Lewat Single Baru 'Elu-Elukan', Berikut Lirik Lengkapnya
Juicy Luicy kini kembali lewat single baru Elu-Elukan. Lagu ini menjadi single kedua mereka di 2025. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Juicy Luicy Kembali Lewat Single Baru 'Elu-Elukan', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Confidence' dari KIM, Sampaikan Pesan soal Kepercayaan Diri dan Ketulusan
Lirik lagu Confidence dari KIM menyampaikan rasa percaya diri dan ketulusan dalam menjalin hubungan. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Confidence' dari KIM, Sampaikan Pesan soal Kepercayaan Diri dan Ketulusan
Olahraga
Bagus Wirata Rilis Single Baru 'Layang Layang', Simak Lirik Lengkapnya
Bagus Wirata baru saja merilis single baru Layang Layang. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Sabtu, 18 Oktober 2025
Bagus Wirata Rilis Single Baru 'Layang Layang', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan